16 Ribu Aparat Gabungan Jaga Hari Buruh di Jakarta

Reporter

Jumat, 29 April 2016 18:44 WIB

ANTARA/Mohamad Hamzah

TEMPO.CO, Jakarta - Sekitar 16.000 personel gabungan dari Polda Metro Jaya, TNI dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan mengamankan peringatan Hari Buruh di wilayah Jakarta pada Minggu 1 Mei 2016.

"Untuk mengamankan kegiatan ini, Polda Metro Jaya melibatkan personel dari TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan dan lainnya," kata Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Moechgiyarto di Jakarta, Jumat, 29 April 2016.

Moechgiyarto menegaskan Polda Metro Jaya selaku penanggung jawab keamanan dan ketertiban masyarakat berkewajiban mengatur kegiatan peringatan "May Day" itu.

Diungkapkan jenderal polisi bintang dua itu, aparat keamanan merencanakan sistem pengamanan melalui perencanaan, rapat koordinasi melibatkan instansi terkait dan pimpinan serikat pekerja.

"Untuk menyikapi dan menyamakan persepsi bagaimana penyelenggaraannya," ujarnya.

Mantan Kapolda Jawa Barat itu berharap para buruh yang berorasi tidak mengganggu keamanan dan hak masyarakat lain yang beraktivitas di sekitar lokasi aksi.

Berdasarkan hasil koordinasi dengan pimpinan buruh, Moechgiyarto menuturkan pengunjuk rasa akan menyampaikan pendapatnya 100 meter dari pagar Istana Merdeka, Gedung DPR/MPR RI, Patung Kuda dan lokasi lainnya.

Kapolda Metro Jaya mengimbau masyarakat untuk tidak khawatir dengan rencana peringatan Hari Buruh dan tetap menjalankan kegiatan seperti biasa.

"Masyarakat diharapkan tetap seperti biasanya, tidak perlu dikhawatirkan karena ini peringatan Hari Buruh se-Dunia berjalan seperti biasa," ujarnya.

Moechgiyarto juga menjelaskan para pimpinan buruh berjanji akan tertib dan tidak mengganggu kepentingan masyarakat lainnya.


ANTARA

Berita terkait

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

1 hari lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

20 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

56 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Bukan Hari Buruh, Ini Kilas Balik Penggunaan Kata Mayday Sebagai Istilah Darurat

1 Mei 2023

Bukan Hari Buruh, Ini Kilas Balik Penggunaan Kata Mayday Sebagai Istilah Darurat

Selain lazim di peringatan Hari Buruh Internasional, May Day atau Mayday juga untuk merujuk ke kondisi kritis seperti di kedaruratan penerbangan.

Baca Selengkapnya

May Day, Kisah Rusuh Haymarket dan Muasal Peringatan Hari Buruh Internasional

1 Mei 2023

May Day, Kisah Rusuh Haymarket dan Muasal Peringatan Hari Buruh Internasional

Kerusuhan Haymarket adalah salah satu peristiwa penting dalam sejarah gerakan buruh dan hak-hak pekerja internasional, muasal May Day.

Baca Selengkapnya

Alasan Peringatan Hari Buruh Internasional Disebut May Day

30 April 2023

Alasan Peringatan Hari Buruh Internasional Disebut May Day

Labour Day atau Hari Buruh mengindikasikan kebijakan Hari Buruh Nasional Amerika Serikat untuk melawan pengaruh May Day yang sarat gerakan sosialisme.

Baca Selengkapnya

Makna Hari Buruh atau May Day, Beserta Sejarahnya yang Diperingati Setiap 1 Mei

30 April 2023

Makna Hari Buruh atau May Day, Beserta Sejarahnya yang Diperingati Setiap 1 Mei

Makna peringatan Hari Buruh atau yang juga dikenal dengan May Day. Ketahui juga sejarah terbentuknya hari tersebut baik di dunia maupun di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ribuan Buruh Bakal Demo di Istana di Peringatan Hari Buruh Sedunia Besok: Ini Sejarah May Day

30 April 2023

Ribuan Buruh Bakal Demo di Istana di Peringatan Hari Buruh Sedunia Besok: Ini Sejarah May Day

Sejarah Hari Buruh Sedunia atau International Workers Day of May merupakan sejarah perjuangan kelas buruh dalam memperjuangkan haknya.

Baca Selengkapnya

Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

21 Februari 2023

Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

Bapanas bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Hero Supermarket meluncurkan program Food Rescue.

Baca Selengkapnya