Heboh Luhut Keseleo Lidah, Sebut Emansipasi jadi Ekspansi

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 21 April 2016 23:33 WIB

Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan, saat coffee morning dengan sejumlah wartawan di kantor Menkopolhukam, Jakarta, 21 April 2016. Luhut menyampaikan harapannya agar Indonesia jangan mau didikte negara asing. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan memberikan ucapan selamat Hari Kartini kepada perempuan Indonesia.

"Selamat Hari Kartini, semoga ekspansi, eh…," kata Luhut di hadapan para wartawan dan pejabat Kementerian di kantornya, Kamis, 21 April 2016. Mendengar itu, seisi ruangan tertawa. Luhut buru-buru mengoreksi ucapannya. "Semoga emansipasi wanita semakin paten."

Luhut lantas menjelaskan ucapan emansipasi yang dia maksud. "Emansipasi, tapi jangan kuasai laki-laki juga, ya," ujar Luhut sambil tertawa.

Baca:
Jurnalis Perempuan Masih Mengalami Diskriminasi
KARTINI MASA KINI, Alia dari Pinggir Kali, Menyebar Mimpi

Jika Luhut bicara tentang emansipasi perempuan, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengingatkan kembali agar para ibu memberikan air susu ibu (ASI) bagi anak-anak mereka.

"Jangan tinggalkan ASI karena ASI itu bagus. ASI itu gratis. Bagus untuk investasi kecerdasan kesehatan anak-anak," tutur Ahok di kantor Gubernur seusai peresmian Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Tahap II Provinsi DKI Jakarta, Kamis, 21 April.

Selain meresmikan RPTRA, pemerintah DKI juga meluncurkan bus Transjakarta khusus perempuan hari ini. "Masih banyak yang merasa risih dengan bus campuran," ucap Ahok.

Bus yang didominasi merah muda dan putih itu diberi nama Bus Pinky dan bertulisan “Habis Gelap Terbitlah Terang”. Bus tersebut memiliki 38 kursi dan ruang untuk 80 penumpang berdiri. Saat ini baru ada dua unit Bus Pinky dan akan bertambah menjadi sepuluh unit. Bus ini melayani koridor I Transjakarta rute Jakarta Kota-Blok M.

YOHANES PASKALIS | MAWARDAH NUR HANIFIYANI | AKMAL IHSAN HARIS (MAGANG)

Berita terpopuler:
Penganiayaan Tamara Blezynski Sandiwara? Ini Langkah Polisi
Miss BumBum Bombardir Messi dengan Foto Seksi, Hasilnya...
Rumah Disita, Istri Muda Irjen Djoko Susilo Gugat KPK

Berita terkait

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

3 hari lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

5 hari lalu

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

Keahlian perempuan memberikan keuntungan sendiri khususnya di unit bisnis garmen J99 Corp.

Baca Selengkapnya

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

7 hari lalu

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

27 persen perempuan sebagai pimpinan puncak perusahaan.

Baca Selengkapnya

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

8 hari lalu

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

8 hari lalu

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.

Baca Selengkapnya

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

9 hari lalu

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

Film-film yang menggambarkan perjuangan R.A Kartini

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

9 hari lalu

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengenakan kain batik pada hari terakhirnya di Washington DC, Amerika Serikat, 21 April kemarin.

Baca Selengkapnya

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

10 hari lalu

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

Potongan-potongan surat RA Kartini yang menunjukan perjuangan wanita

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

10 hari lalu

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

Para perempuan di Yogyakarta memperingati Hari Kartini dengan lomba lari dan jalan kaki, serta membuat pameran lukisan.

Baca Selengkapnya

Gelar Kampus Menggugat di Hari Kartini, Guru Besar UGM: Kita Bagian Kerusakan Demokrasi di Era Jokowi

10 hari lalu

Gelar Kampus Menggugat di Hari Kartini, Guru Besar UGM: Kita Bagian Kerusakan Demokrasi di Era Jokowi

Kegiatan Kampus Menggugat ini menyorot kondisi demokrasi di penghujung kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang merupakan alumnus UGM.

Baca Selengkapnya