Kepala Staf Presiden Sempat Larang Aksi Cor Kaki Ibu Kendeng

Reporter

Editor

Bagja

Selasa, 12 April 2016 18:25 WIB

petani yang berasal dari kawasan pegunungan kendeng, Grobogan, Pati, Rembang bersiap mengecor kakinya di depan Istana Merdeka, Jakarta, 11 April 2016. Tempo/ Mawardah

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Staf Presiden Teten Masduki sempat mendatangi sembilan wanita dari Gunung Kendeng, Jawa Timur, sebelum mereka mengecor kaki di depan Istana Negara, Selasa, 12 April 2016.

Menurut Koordinator Jaringan Masyarakat Peduli Pegunungan Kendeng (JMPPK) Joko Prianto, Teten mendatangi para pendemo di tempat mereka menginap tadi malam. “Dia khawatir atas rencana ibu-ibu itu dan sempat melarang,” kata Joko saat berdemo.

BACA: Petani Kendeng Berdemo di PTUN Surabaya

Cor kaki akhirnya tak bisa dicegah. Pada pukul 15.10, dua jam molor dari rencana awal karena angkutan semen terkena macet, para ibu mengecor kaki mereka di kotak kayu ukuran 100 x 40 sentimeter. Para ibu yang menolak pabrik semen di lahan pertanian mereka itu bernyanyi Salah Mongso dan Segoro Hilang Manise yang bercerita soal dampak-dampak jika alam dirusak.

BACA: Begini Kejanggalan Amdal PT Semen Indonesia di Rembang

Sembilan perempuan itu berasal dari Pati, Grobogan, dan Rembang. Mereka adalah Sukinah, Supini, Murtini, Surani, Kiyem, Ngadinah, Karsupi, Deni, dan Rimabarwati.

Karsupi, 42 tahun, dari Rembang, mengaku terganggu sejak PT Semen Indonesia hendak membangun pabrik di sana. "Mata air kami rusak," ujar Karsupi. Investigasi majalah Tempo menemukan fakta apa yang disebut Karsupi. Analisis mengenai dampak lingkungan pendirian pabrik semen ini juga ganjil.

BACA: Alasan PT Semen Indonesia Ngotot Bangun Pabrik di Rembang

Para pendemo menegaskan, cor kaki tak akan berhenti sampai Presiden Joko Widodo menemui mereka dan mendengarkan protes. Selain Teten, Deputi V Kepala Staf Presiden Jaleswari Pramodhawardani juga menemui para pendemo dan mendengarkan protes mereka.

MAWARDAH NUR HANIFIYANI

Berita terkait

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

6 hari lalu

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

Kemenkop UKM pastikan tidak ada yang membatasi jam operasi warung atau toko klontong milik masyarakat seperti warung Madura.

Baca Selengkapnya

Korupsi Timah: Aturan Rujukan Penghitungan Kerugian Negara Rp 271 Triliun

31 hari lalu

Korupsi Timah: Aturan Rujukan Penghitungan Kerugian Negara Rp 271 Triliun

Kasus dugaan korupsi di PT Timah, yang melibatkan 16 tersangka, diduga merugikan negara sampai Rp271 triliun. Terbesar akibat kerusakan lingkungan.

Baca Selengkapnya

BPJPH Tegaskan Tidak akan Menunda Pelaksanaan Wajib Sertifikasi Halal

33 hari lalu

BPJPH Tegaskan Tidak akan Menunda Pelaksanaan Wajib Sertifikasi Halal

Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menolak permintaan Menteri Teten Masduki terkait penundaan wajib sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

Bos Tokopedia Dukung Usulan Teten Soal Pengaturan Harga Produk di E-commerce

33 hari lalu

Bos Tokopedia Dukung Usulan Teten Soal Pengaturan Harga Produk di E-commerce

Tokopedia menyatakan bersedia bekerja sama dan membantu penerapan aturan.

Baca Selengkapnya

Menteri Teten: RUU Perkoperasian untuk Penguatan Kelembagaan

35 hari lalu

Menteri Teten: RUU Perkoperasian untuk Penguatan Kelembagaan

Menteri Teten mengatakan bahwa RUU Perkoperasian untuk penguatan kelembagaan.

Baca Selengkapnya

Menteri Teten Minta Sertifikasi Halal UMKM Ditunda

35 hari lalu

Menteri Teten Minta Sertifikasi Halal UMKM Ditunda

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki meminta penundaan sertifikasi halal UMKM ditunda.

Baca Selengkapnya

KemenkopUKM Fokus Kembangkan Startup di Empat Sektor Unggulan

40 hari lalu

KemenkopUKM Fokus Kembangkan Startup di Empat Sektor Unggulan

Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menegaskan komitmennya untuk mengembangkan startup di empat sektor unggulan, yakni agribisnis, akuakultur, bisnis ramah lingkungan, dan teknologi.

Baca Selengkapnya

Menteri Teten Masduki: Industri Knalpot Aftermarket Punya Potensi Ekonomi Besar

42 hari lalu

Menteri Teten Masduki: Industri Knalpot Aftermarket Punya Potensi Ekonomi Besar

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki menyatakan industri knalpot aftermarket punya potensi ekonomi besar.

Baca Selengkapnya

Teten Masduki Bidik Kerja Sama Penguatan Produksi Pangan dan KUKM di Vietnam

45 hari lalu

Teten Masduki Bidik Kerja Sama Penguatan Produksi Pangan dan KUKM di Vietnam

Indonesia tengah berfokus mengembangkan beberapa inisiatif hilirisasi, baik produk pertanian, perikanan, peternakan, hingga perkebunan berbasis koperasi.

Baca Selengkapnya

Menteri Teten Pamer Kelebihan Minyak Makan Merah di DPR: Murah hingga Dipuji Chef Juna

48 hari lalu

Menteri Teten Pamer Kelebihan Minyak Makan Merah di DPR: Murah hingga Dipuji Chef Juna

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki yakin minyak makan merah atau M3 bakal laku di pasaran sebagai alternatif minyak kelapa sawit.

Baca Selengkapnya