Jokowi Curhat Kegaduhan Politik kepada Forum Doktor UI

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Senin, 28 Maret 2016 14:21 WIB

Pengamat Sosial Connie Rahakundini Bakrie. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo siang ini bertemu dengan Forum Doktor Ilmu Politik Universitas Indonesia di Istana Merdeka. Sekretaris Jenderal FDIP UI Connie Rahakundini Bakrie mengatakan Presiden Jokowi sempat curhat soal kegaduhan politik yang terjadi belakangan ini.

"Saya ingatkan soal kegaduhan politik yang sangat membingungkan beliau. Beliau bilang, ‘Bu Connie, saya itu baru satu setengah tahun jadi presiden’," kata Connie setelah menemui Jokowi di Kantor Presiden, Senin, 28 Maret 2016.

FDIP, ucap dia, lalu menyarankan bahwa kegaduhan politik bisa direduksi dengan adanya sebuah kepedulian atas keamanan nasional atau national security system. Connie berujar, sistem ini bisa menentukan isu strategis yang bisa diklarifikasi atau diperjelas oleh pemerintah untuk mengurangi kegaduhan yang terjadi. Selain itu, dengan adanya sebuah sistem, presiden dapat dengan mudah berkoordinasi dengan semua kementerian di bawahnya.

Ketua FDIP UI Fred Ndolu menuturkan forum ini juga berdiskusi mengenai visi bangsa yang sudah banyak menyimpang. FDIP, kata dia, menyampaikan kepada Presiden Jokowi bahwa visi bangsa yang dibangun pendiri bangsa telah mengalami penyimpangan atau deviasi. Menurut dia, Jokowi memiliki pemahaman yang sama mengenai penyimpangan visi bangsa itu.

"Beliau ingin memastikan arah bangsa. Mau ke selatan ya selatan, utara ya ke utara. DPR, parpol harus punya visi yang sama, supaya bisa menyelesaikan masalah yang mengemuka," ucapnya. Fred berujar, Presiden juga sempat menyinggung masalah perdagangan bebas yang sudah tak bisa dihindari.

Siang tadi, Jokowi menerima belasan anggota FDIP UI. Selain kegaduhan politik, isu Blok Masela, revolusi mental, visi Indonesia, dan Blok Natuna menjadi bahan diskusi antara Presiden dan forum itu. Anggota FDIP antara lain Fred Ndolu (ketua), Donny Tjahja Rimbawan (sekretaris), Meita Istianda (bendahara), dan Ibnu Khaldun. Pertemuan berlangsung sekitar satu setengah jam.

ANANDA TERESIA




Berita terkait

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

1 jam lalu

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

Masa jabatan kepala desa akhirnya diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun. Beleid gres itu tertuang dalam UU Desa yang diteken Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

3 jam lalu

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Prabowo ingin menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan lewat presidential club.

Baca Selengkapnya

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

9 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

11 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

11 jam lalu

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

Nadiem mengatakan, semua keberhasilan gerakan Merdeka Belajar selama ini berkat dukungan dan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

11 jam lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

12 jam lalu

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

Jokowi merespons positif wacana Presidential Club yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

12 jam lalu

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

Jokowi menegaskan susunan kabinet pada pemerintahan mendatang merupakan hak prerogatif Presiden Terpilih dalam hal ini Prabowo

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

13 jam lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

14 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya