Pilkada DKI, Demokrat Akan Dukung Ahok?

Minggu, 27 Maret 2016 14:55 WIB

Wakil Ketua DPR, Agus Hermanto (dua kiri) bersama Edhie Baskoro Yudhoyono (dua kanan) menjawab pertanyaan awak media dalam jumpa pers kenaikan harga BBM, di ruangan fraksi Demokrat, Gedung Nusantara I, Jakarta, 18 November 2014. Fraksi Demokrat menilai pemerintah belum menjelaskan secara baik soal kenaikan harga premium dan solar. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Agus Hermanto mengatakan partainya tidak menutup kemungkinan untuk mengusung calon dari luar partai untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta. Menurut dia, hingga sata ini Demokrat masih terus berkomunikasi dengan bakal calon dari luar partai maupun calon independen.

"Untuk komunikasi politik dengan calon mana pun kami tetap jalankan," kata Agus saat dihubungi Tempo, Ahad, 27 Maret 2016.

Sebelumnya, politikus Demokrat Ruhut Sitompul memberi sinyal kuat akan mendukung Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok untuk maju pada pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017. “Dalam politik semua bisa terjadi,” kata Ruhut.

Dia bahkan mengaku masuk dalam relawan Teman Ahok. Ia mengatakan ikut dalam koordinasi pengumpulan KTP untuk Ahok yang berencana akan maju melalui jalur independen. Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), kata dia, juga terbuka dengan Ahok.

Hasil survei atau polling, kata Ruhut, menjadi pertimbangan penting Partai Demokrat dalam mengusung calon Gubernur DKI Jakarta. Ia mengklaim dukungan terhadap Ahok masih tinggi dibanding bakal calon lainnya.

Agus tak mau terburu-buru mengenai siapa yang akan diusung Demokrat. Menurut dia saat ini partainya masih fokus dalam menjaring calon dari internal partai. Menurut dia, ada dua nama kader Demokrat yang berpeluang maju di PIlkada DKI. Mereka adalah adalah Roy Suryo, mantan Menteri Pemuda dan Olahraga era pemerintahan SBY dan Ketua DPD Demokrat Jakarta, Nachrowi Ramli.

"Kedua nama tersebut memiliki kemampuan dan potensi yang baik dan masih kami godok untuk penjaringannya," katanya. Agus memastikan partainya akan segera mengumumkan calon yang akan dipilih. "Kami akan melihat elektabilitas kader tersebut.”

ABDUL AZIS

Berita terkait

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

1 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

3 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

33 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

33 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

47 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

50 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

51 hari lalu

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

Pengamat politik Adi Prayitno sebut nama Ahok dan Anies Baswedan masih kuat di Jakarta. Bagaimana dengan Ridwan Kamil?

Baca Selengkapnya

69 Tahun Deddy Mizwar, Perjalanan Karir Jenderal Nagabonar dari Aktor hingga Politisi

51 hari lalu

69 Tahun Deddy Mizwar, Perjalanan Karir Jenderal Nagabonar dari Aktor hingga Politisi

Menjadi politisi sambil tetap aktif dalam dunia film. Begini perjalanan Deddy Mizwar menapaki dua bidang yang berbeda tersebut.

Baca Selengkapnya

Pengamat soal Tokoh yang Cocok Maju Pilkada DKI 2024: Anies dan Ahok Masih Kuat

56 hari lalu

Pengamat soal Tokoh yang Cocok Maju Pilkada DKI 2024: Anies dan Ahok Masih Kuat

Pengamat politik mengatakan Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok masih memiliki suara kuat di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Di TPS Ahok, Ganjar-Mahfud Unggul dengan 113 Suara

14 Februari 2024

Di TPS Ahok, Ganjar-Mahfud Unggul dengan 113 Suara

Paslon Ganjar-Mahfud memimpin suara di TPS tempat Ahok menyalurkannhak suara.

Baca Selengkapnya