Korban Helikopter TNI, Prada Kiki Ingin Pindah Tugas

Reporter

Senin, 21 Maret 2016 20:19 WIB

Prajurit memasukkan peti jenazah korban jatuhnya helikopter ke dalam pesawat Hercules di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, Sulawesi Tengah, 21 Maret 2016. Tiga belas jenazah korban jatuhnya helikopter milik TNI di Desa Kasiguncu, Poso Pesisir Selatan, Kabupaten Poso, diberangkatkan ke Jakarta setelah diidentifikasi di RS Bhayangkara Palu. ANTARA/Basri Marzuki

TEMPO.CO, Tasikmalaya - Salah seorang korban jatuhnya helikopter TNI di Poso, Prada Kiki (23 tahun), adalah warga Dusun Cipigan, Desa Setiawaras, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Ia terakhir pulang kampung pada November 2015. "Cuti, pulang kampung 12 hari," kata ayahnya, Rusja, saat ditemui di kediamannya, Senin sore, 21 Maret 2016.

Saat pulang kampung itu, menurut Rusja, anaknya tidak berpesan apa-apa. Dia hanya mengatakan ingin pindah tugas di Jawa Barat. "Hanya bilang ingin pindah," katanya dengan terbata-bata menahan tangis.

Rusja mengatakan, pihak keluarga menerima kabar duka dari kerabatnya yang kebetulan menonton berita di televisi. Kerabatnya itu memberitahu kepada ibunda korban, Eti. "Saya nggak kuat (menerima kabar duka), menangis. Saya sudah tidak bisa berkata lagi," kata Eti.

Senin sore, pihak keluarga dijemput oleh anggota Kodim 0612 Tasikmalaya. Ibu, bapak dan kakak laki-laki korban dibawa ke Makodim untuk kemudian bertolak ke Jakarta. "Sekarang mau ke Jakarta," ucap Eti.

Keluarga, Eti menambahkan, berharap jenazah Kiki bisa dimakamkan di kampung halamannya. Mudah-mudahan kedatangan keluarga ke Jakarta bisa membawa jenazah Kiki. "Kalau bisa mau diambil ke sini, mau dimakamkan di kampung," harap Eti.

Almarhum Kiki merupakan anak bungsu dari dua bersaudara. Kakak laki-lakinya bernama Aceng yang menetap bersama orang tuanya di Tasikmalaya.

Menurut Eti, Kiki merupakan kebanggaan keluarga. Sejak lulus SMA tahun 2012, Kiki langsung mendaftar menjadi anggota TNI dan diterima. Dia kemudian ditugaskan di Sulawesi. "Sejak kecil ingin jadi tentara, cita-citanya sejak kecil jadi tentara. Saya bangga," ujarnya.

Kakak almarhum Kiki, Aceng berharap adiknya diterima di sisi Allah SWT. Menurut dia, Kiki sangat perhatian kepada keluarga. "Orangnya baik, soleh, nggak ada jeleknya," katanya.

Pantauan di rumah duka, kediaman orang tua Kiki terus didatangi para pelayat. Tak jauh dari rumah, keluarga sudah menggali liang lahat untuk almarhum. "Digali tadi pagi," kata Rusja, ayahanda Kiki.

CANDRA NUGRAHA



Tangis Keluarga Saat Akan Jemput Jenazah Kapten... oleh tempovideochannel

Berita terkait

Profil Sebastian Pinera, Mantan Presiden Chile yang Tewas Kecelakaan Helikopter

8 Februari 2024

Profil Sebastian Pinera, Mantan Presiden Chile yang Tewas Kecelakaan Helikopter

Mantan Presiden Chile, Sebastian Pinera tewas dalam kecelakaan helikopter

Baca Selengkapnya

Mantan Presiden Chile, Sebastian Pinera, Tewas dalam Kecelakaan Helikopter

7 Februari 2024

Mantan Presiden Chile, Sebastian Pinera, Tewas dalam Kecelakaan Helikopter

Sebastian Pinera yang diduga menjadi pilot helikopter menjadi satu-satunya yang tidak selamat dalam kecelakaan tersebut.

Baca Selengkapnya

Kapan Pendaftaran Akmil 2024 Dibuka? Ini Jadwal dan Persyaratannya

16 Januari 2024

Kapan Pendaftaran Akmil 2024 Dibuka? Ini Jadwal dan Persyaratannya

pendaftaran online Akademi Militer atau Akmil akan dibuka pada 1 Februari 2024

Baca Selengkapnya

Helikopter Angkut Dua Awak Jatuh di Laut Lepas Dubai

8 September 2023

Helikopter Angkut Dua Awak Jatuh di Laut Lepas Dubai

Sebuah helikopter mengalami kecelakaan hingga jatuh ke laut di Dubai.

Baca Selengkapnya

Ukraina Pecat Kepala Layanan Darurat, Gara-gara Kecelakaan Helikopter Mendagri

25 Agustus 2023

Ukraina Pecat Kepala Layanan Darurat, Gara-gara Kecelakaan Helikopter Mendagri

Ukraina mengumumkan pemecatan kepala Layanan Darurat Negara Serhiy Kruk pada Jumat 25 Agustus 2023 setelah pemeriksaan internal

Baca Selengkapnya

Helikopter Super Cougar AL Brasil Jatuh, 2 Pilot Tewas dan 6 Lainnya Terluka

9 Agustus 2023

Helikopter Super Cougar AL Brasil Jatuh, 2 Pilot Tewas dan 6 Lainnya Terluka

Helikopter UH-15 Super Cougar milik Angkatan Laut Brasil mengalami kecelakaan saat menjalani latihan militer, menewaskan dua pilot dan melukai 6 kru

Baca Selengkapnya

Australia Identifikasi Awak Helikopter Militer yang Jatuh dalam Latihan Militer Bersama AS

30 Juli 2023

Australia Identifikasi Awak Helikopter Militer yang Jatuh dalam Latihan Militer Bersama AS

Panglima Angkatan Darat Australia merilis nama empat tentara yang dikhawatirkan tewas, setelah sebuah helikopter militer jatuh di Queensland

Baca Selengkapnya

Dua Puluh Dua Tentara AS Cedera dalam Kecelakaan Helikopter Misterius di Suriah

13 Juni 2023

Dua Puluh Dua Tentara AS Cedera dalam Kecelakaan Helikopter Misterius di Suriah

Komando Pusat, yang mengawasi tentara AS di Timur Tengah, mengatakan tidak ada tembakan musuh yang dilaporkan dan penyebab insiden sedang diselidiki.

Baca Selengkapnya

Kabar Terbaru Kapolda Jambi, Korban Kecelakaan Helikopter

6 Maret 2023

Kabar Terbaru Kapolda Jambi, Korban Kecelakaan Helikopter

Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono kembali ke Jambi usai pasca operasi. Rusdi dikabarkan akan menjalani perawatan di rumah.

Baca Selengkapnya

Istri Mendiang Kobe Bryant Menang Gugatan Rp 441 M, Jerseynya Laku Rp 88,5 M

2 Maret 2023

Istri Mendiang Kobe Bryant Menang Gugatan Rp 441 M, Jerseynya Laku Rp 88,5 M

Istri mendiang Kobe Bryant menggugat pemerintah Los Angeles atas tindakan polisi dan pemadam kebakaran yang membagikan foto-foto kecelakaan.

Baca Selengkapnya