Istana Minta Menteri Taati Nomenklatur Kementerian  

Jumat, 4 Maret 2016 21:22 WIB

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. TEMPO/Imam Sukamto, TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Juru bicara kepresidenan, Johan Budi S.P., mengatakan Presiden Joko Widodo meminta para menteri Kabinet Kerja menaati aturan mengenai nomenklatur kementerian. Sejauh ini, ucap Johan, Kementerian Koordinator Kemaritiman dalam keputusan presiden yang dipelajarinya tidak ada tambahan “Sumber Daya”.

"Di keppresnya begitu. Saya tidak tahu kemudian berkembang menjadi ada tambahan 'Sumber Daya'. Kalau Presiden Jokowi, tentu harus sesuai dengan nomenklatur," ucap Johan di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat, 4 Maret 2016.

Keputusan presiden yang dimaksud Johan ialah Keppres Nomor 79/P Tahun 2015 tentang penggantian beberapa menteri negara. Namun Kementerian Koordinator Kemaritiman mengubah nama kementeriannya.

Salam situs resminya, nama yang tercantum dalam kementerian yang dipimpin Rizal Ramli tersebut adalah Kementerian Koordinator Maritim dan Sumber Daya. Johan belum tahu apakah perubahan itu akan berdampak secara yuridis.

Wakil Presiden Jusuf Kalla menilai salah satu faktor gaduhnya Kabinet Kerja adalah adanya menteri koordinator yang bertindak di luar kapasitasnya. Bahkan menteri tersebut mengubah nama kementeriannya.

Kalla menegaskan, hingga saat ini, tidak ada perubahan nomenklatur. Kementerian Koordinator Maritim, ucap dia, belum berubah nama. "Tetap Menko Maritim. Tidak ada itu tambahan ‘Sumber Daya’," tuturnya kemarin.

ADITYA BUDIMAN




Berita terkait

Beda Sikap PDIP dan Relawan Jokowi Soal Wacana Pertemuan dengan Megawati

20 hari lalu

Beda Sikap PDIP dan Relawan Jokowi Soal Wacana Pertemuan dengan Megawati

Relawan Jokowi menilai silaturahmi dengan Megawati penting dan strategis dalam kerangka kebangsaan dan kenegaraan.

Baca Selengkapnya

Respons PDIP hingga Istana Soal Wacana Pertemuan Jokowi dan Megawati

23 hari lalu

Respons PDIP hingga Istana Soal Wacana Pertemuan Jokowi dan Megawati

Istana Kepresidenan menyatakan Presiden Jokowi sangat terbuka untuk bersilaturahmi dengan siapa saja, apalagi dengan tokoh-tokoh bangsa.

Baca Selengkapnya

Istana Minta Maaf, Ini Kronologi Open House Jokowi Ricuh

25 hari lalu

Istana Minta Maaf, Ini Kronologi Open House Jokowi Ricuh

Istana meminta maaf karena tak bisa mengakomodasi semua warga yang mengikuti acara open house Jokowi.

Baca Selengkapnya

Presiden Peru Ogah Mundur Usai Rumahnya Digeledah Perkara Jam Rolex

35 hari lalu

Presiden Peru Ogah Mundur Usai Rumahnya Digeledah Perkara Jam Rolex

Rumah dan istana Presiden Peru Dina Boluarte digerebek dalam penyelidikan terhadap kepemilikan jam tangan mewah Rolex.

Baca Selengkapnya

Deretan Kritik Kepada Rumah Menteri dan Istana Wapres di IKN

51 hari lalu

Deretan Kritik Kepada Rumah Menteri dan Istana Wapres di IKN

Bangunan baru di Istana Negara IKN seperti rumah menteri dan istana wakil presiden mendapat kritik. Berikut fakta-faktanya.

Baca Selengkapnya

Geng Kriminal Serang Istana Kepresidenan Haiti di Port-au-Prince

57 hari lalu

Geng Kriminal Serang Istana Kepresidenan Haiti di Port-au-Prince

Geng-geng kriminal Haiti melancarkan serangan besar-besaran terhadap beberapa kantor pemerintah, termasuk Istana Kepresidenan

Baca Selengkapnya

Jawab Isu Akan Mundur dari Kabinet, Menlu Retno Balik Tanya: Percaya Enggak?

6 Februari 2024

Jawab Isu Akan Mundur dari Kabinet, Menlu Retno Balik Tanya: Percaya Enggak?

Menlu Retno Marsudi, yang sempat diisukan akan mundur dari Kabinet Indonesia Maju, balik bertanya kepada wartawan yang mengkonfirmasi kabar tersebut

Baca Selengkapnya

Polisi Polandia Tangkap Mantan Mendagri yang Berlindung di Istana Kepresidenan

10 Januari 2024

Polisi Polandia Tangkap Mantan Mendagri yang Berlindung di Istana Kepresidenan

Penangkapan mereka terjadi di tengah perselisihan antara Presiden Polandia Andrzej Duda dan pemerintahan baru Perdana Menteri Donald Tusk.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tinjau Progres Pembangunan Istana Kepresidenan di IKN

21 Desember 2023

Jokowi Tinjau Progres Pembangunan Istana Kepresidenan di IKN

Jokowi hari ini meninjau perkembangan pembangunan kompleks Istana Kepresidenan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

KTT ASEAN 2023, Satpol PP DKI Kerahkan 2.235 Personelnya untuk Bantu Pengamanan

4 September 2023

KTT ASEAN 2023, Satpol PP DKI Kerahkan 2.235 Personelnya untuk Bantu Pengamanan

Ada tiga tugas pengamanan KTT ASEAN 2023 yang akan dilakukan Satpol PP DKI.

Baca Selengkapnya