Bamsat Setuju Munas Golkar Gabungan, Ini Syaratnya

Reporter

Editor

Anton Septian

Sabtu, 9 Januari 2016 08:27 WIB

Bambang Soesatyo. TEMPO/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Bendahara Umum Partai Golkar hasil Munas Bali, Bambang Soesatyo, menyatakan apabila musyawarah nasional Golkar kembali digelar, harus terjadi kesepakatan nasional dari para pihak yang berseteru. Selain itu, para senior Golkar juga mesti merestui rencana penyelenggaraan munas tersebut.

"Jangan sampai, pihak yang kalah dalam kompetisi nanti, berkoar-koar lagi tidak sah atau tidak demokratis. Kami tentu tidak ingin pengalaman buruk adanya munas abal-abal di Ancol itu terulang kembali," kata Bambang saat dihubungi pada Jumat, 8 Januari 2016.

Selain itu, Sekretaris Fraksi Partai Golkar tersebut mengatakan, semua anggota Golkar harus taat asas dan tunduk pada AD/ART serta kesepakatan nasional yang telah disepakati. "Sebab, jika tidak, munas bukannya menyelesaikan masalah tapi justru menambah masalah baru," ujarnya.

Saat ini, menurut Bambang, Golkar kubu Aburizal Bakrie masih menunggu keputusan dari Mahkamah Agung terkait keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Utara. "Jadi santai saja dan menyerahkan sepenuhnya pada Dewan Pimpinan Daerah Tingkat I se-Indonesia sebagaimana ketentuan dalam AD/ART," katanya.

Bambang pun tak menutup kemungkinan dengan usulan dari politikus Golkar, Yorrys Rawiyay, yang menyatakan bahwa dalam rapat pimpinan nasional akhir Januari besok Golkar akan menyusun kepengurusan baru yang mengakomodir kubu Agung untuk menggelar munas. "Bisa saja begitu. Sangat tergantung pada perkembangan situasi terakhir di lapangan. Berbagai kemungkinan bisa saja terjadi," ujarnya.

ANGELINA ANJAR SAWITRI

Berita terkait

Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

19 jam lalu

Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

Bamsoet berpendapat keberpihakan terhadap pelaku industri direct selling sangat penting. Ekosistem ini mampu membuka lapangan lebih dari delapan juta tenaga kerja sebagai distributor.

Baca Selengkapnya

Ketua Umum IMI Dukung Adventure Offroad di Kebumen

20 jam lalu

Ketua Umum IMI Dukung Adventure Offroad di Kebumen

Kejuaraan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan para offroader sehingga mampu menaklukan berbagai lintasan yang berat.

Baca Selengkapnya

Bedah Buku Karya KSAL, Bamsoet Tegaskan Dukung Peningkatan Alutsista

5 hari lalu

Bedah Buku Karya KSAL, Bamsoet Tegaskan Dukung Peningkatan Alutsista

Peningkatan Alutsista sangat diperlukan seturut posisi Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

8 hari lalu

Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

Event akan melibatkan berbagai komunitas VW di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

10 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Depinas SOKSI Revitalisasi dan Redinamisasi Organisasi

11 hari lalu

Bamsoet Dorong Depinas SOKSI Revitalisasi dan Redinamisasi Organisasi

Ketua MPR RI sekaligus Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo menegaskan, SOKSI di bawah kepemimpinan Ketua Umum (non aktif) Ahmadi Noor Supit siap melakukan revitalisasi dan redinamisasi dalam menghadapi berbagai perubahan dan tantangan yang semakin berat.

Baca Selengkapnya

Parpol hingga Ketua MPR Dorong Rekonsiliasi Nasional seusai Pemilu 2024

12 hari lalu

Parpol hingga Ketua MPR Dorong Rekonsiliasi Nasional seusai Pemilu 2024

Pengamat meyakini Prabowo bisa melakukan rekonsiliasi dengan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pro-Kontra atas Keputusan TNI Kembali Gunakan Istilah OPM

12 hari lalu

Pro-Kontra atas Keputusan TNI Kembali Gunakan Istilah OPM

Penyebutan OPM bisa berdampak negatif karena kurang menguntungkan bagi Indonesia di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Panglima TNI Tetapkan Penyebutan OPM

13 hari lalu

Bamsoet Dukung Panglima TNI Tetapkan Penyebutan OPM

Sikap tegas negara terhadap OPM di Papua merupakan wujud kehadiran negara untuk menghentikan pembunuhan dan teror berkelanjutan terhadap warga sipil di Papua.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Prabowo Rangkul Semua Partai Politik Masuk Koalisi Pemerintahan

16 hari lalu

Bamsoet Dukung Prabowo Rangkul Semua Partai Politik Masuk Koalisi Pemerintahan

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo menuturkan bahwa Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud Md, Arsjad Rasjid, berencana menemui calon presiden terpilih Prabowo Subianto untuk bersilaturahmi.

Baca Selengkapnya