Malam Tahun Baru, Polisi Kediri Ganti Peluit dengan Trompet

Reporter

Editor

Zed abidien

Kamis, 31 Desember 2015 14:26 WIB

TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Kediri – Sementara aparat kepolisian di berbagai daerah sibuk mengumpulkan trompet bersampul Al-Quran, tidak demikian dengan aparat Kepolisian Resor Kediri. Mereka justru melengkapi diri dengan trompet saat menjalankan tugas mengatur pengamanan pergantian tahun.

Secara serempak, seluruh jajaran Polres Kota Kediri, sejak siang tadi, menyimpan peluit putih untuk mengatur lalu lintas di dalam saku. Sebagai gantinya, mereka dibekali satu buah trompet kertas lengkap dengan hiasan kertas warna oleh komandan masing-masing.

Kepala Polresta Kediri Ajun Komisaris Besar Bambang Widjanarko Baiin mengatakan penggantian peluit dengan trompet ini merupakan instruksinya sebagai bentuk partisipasi menyambut malam tahun baru. “Polisi dan masyarakat biar sama-sama merayakan malam tahun baru dengan semarak,” katanya saat membagikan trompet kepada personel Satuan Lalu Lintas di Bundaran Sekartaji, Kamis, 31 Desember 2015.

Untuk memenuhi kebutuhan seluruh personel, Bambang mengaku memesan 1.000 trompet dari perajin untuk dibagikan kepada seluruh jajarannya. Tentu saja trompet ini dipastikan bebas dari limbah sampul Al-Quran yang tengah menjadi sorotan. Mereka diminta meniup trompet itu setiap 30 menit sekali mulai pukul 19.00 hingga pergantian tahun malam nanti.

Bambang mengatakan peniupan trompet oleh aparat kepolisian ini baru pertama kali dilakukan di jajaran kepolisian. Dia berharap masyarakat merasa lebih nyaman dengan keberadaan polisi dalam perayaan tahun baru yang memegang trompet. “Kami akan mengedepankan persuasi dalam pengamanan malam nanti,” katanya.

Walhasil, penggunaan trompet oleh petugas di pinggir jalan itu menarik perhatian masyarakat. Hampir seluruh pengguna jalan melirik dan menoleh mereka saat membunyikan trompet untuk meminta kendaraan berjalan atau berhenti. “Aneh saja, biasanya kan menggunakan peluit,” tutur Faizal, pengguna sepeda motor di Jalan Brawijaya Kediri.

Pemerintah Kota Kediri telah mempersiapkan acara pergantian tahun di kawasan Jalan Doho hingga alun-alun. Dinas perhubungan setempat akan menutup sedikitnya tujuh jalur utama dari semua jenis kendaraan. Di antaranya Jalan Doho, Basuki Rahmat, PB Sudirman, Urip Sumoharjo, Bandar Ngalim, dan Jalan Sultan Agung, yang ditutup pada pukul 18.00-01.00.

“Puncak acara di alun-alun berupa salawatan dan pesta kembang api di bantaran Sungai Brantas,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Kediri Fery Djatmiko.

HARI TRI WASONO

Berita terkait

Besok Malam Tahun Baru 2024, Simak Persiapan Jakarta dam Ragam Acaranya

29 Desember 2023

Besok Malam Tahun Baru 2024, Simak Persiapan Jakarta dam Ragam Acaranya

Dalam menyambut malam Tahun Baru, Pemprov DKI Jakarta telah melakukan beberapa persiapan.

Baca Selengkapnya

Kebijakan Sekolah Lima Hari di Kota Kediri akan Dievaluasi, Ini Sebabnya

24 Oktober 2023

Kebijakan Sekolah Lima Hari di Kota Kediri akan Dievaluasi, Ini Sebabnya

Kebijakan sekolah lima hari di Kota Kediri ini baru dimulai pada September lalu.

Baca Selengkapnya

5 Kuliner Khas Kediri yang Kaya Akan Cita Rasa

29 Juli 2023

5 Kuliner Khas Kediri yang Kaya Akan Cita Rasa

Selain punya banyak destinasi wisata, Kediri juga memiliki kuliner yang tidak kalah nikmat di lidah.

Baca Selengkapnya

Polres Payakumbuh Peringati Hari Bhayangkara ke-77

3 Juli 2023

Polres Payakumbuh Peringati Hari Bhayangkara ke-77

AKBP Wahyuni menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan berpartisipasi terutama kepada Pemko Payakumbuh

Baca Selengkapnya

Mutilasi di Bogor, Polisi Sebut Pelaku dan Korban Tinggal Bersama, Bermotif Pertengkaran

18 Maret 2023

Mutilasi di Bogor, Polisi Sebut Pelaku dan Korban Tinggal Bersama, Bermotif Pertengkaran

Kepolisian Resor Bogor mengungkap kasus penemuan potongan tubuh manusia atau mayat mutilasi dalam koper berwarna merah di Desa Singabangsa.

Baca Selengkapnya

Jelang Ramadan, Kodim dan Polres Metro Depok Pantau Harga Sembako di Pasar

18 Maret 2023

Jelang Ramadan, Kodim dan Polres Metro Depok Pantau Harga Sembako di Pasar

Kodim 0508/Depok bersama Polres Metro Depok bersinergi untuk memastikan stok dan stabilitas harga Sembako jelang Ramadan 1444 Hijriyah

Baca Selengkapnya

Kapolda Jatim Perintahkan Motor Listrik untuk Patroli Tahun Baru 2023

24 November 2022

Kapolda Jatim Perintahkan Motor Listrik untuk Patroli Tahun Baru 2023

Sebanyak 20 motor listrik Polrestabes Surabaya buatan PT Mobil Listrik Indonesia (Molindo) yang terdiri tipe Molindo DX-3 dan OX-7.

Baca Selengkapnya

Prank Paula Verhoeven Korban KDRT Baim Wong, Ternyata buat Konten

3 Oktober 2022

Prank Paula Verhoeven Korban KDRT Baim Wong, Ternyata buat Konten

Paula Verhoeven dan Baim Wong terancam sanksi penjara akibat melakukan 'prank' dengan menyampaikan pengaduan palsu KDRT.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Destinasi Wisata Kota Kediri yang Segar dan Asyik

28 Juli 2022

Daftar 5 Destinasi Wisata Kota Kediri yang Segar dan Asyik

Kediri juga memiliki daya tarik tersendiri di mana daerah ini memiliki beragam destinasi wisata yang menarik dikunjungi saat akhir pekan atau liburan.

Baca Selengkapnya

6 Sajian Kuliner Paling Terkenal dan Enak di Kediri

27 Juli 2022

6 Sajian Kuliner Paling Terkenal dan Enak di Kediri

Kediri memiliki kuliner khas dan terkenal sejak puluhan tahun silam hingga kini masi dilestarikan .

Baca Selengkapnya