Bandeng 6,38 Kilogram Menangi Festival di Sidoarjo

Reporter

Selasa, 22 Desember 2015 20:15 WIB

Pedagang ikan Bandeng di Pasar Kosambi, Bandung (13/2). Tahun ini, pedagang tidak menyediakan banyak ikan Bandeng, sajian khas Imlek, yang dijual dengan harga Rp 28.000/kg tersebut. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Sidoarjo - Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, kembali menggelar Festival Bandeng Kawak 2015. Festival tahunan yang melombakan bobot terberat ikan bandeng berumur tua itu diikuti para petambak di Sidoarjo. "Festival ini tiap tahun kami adakan untuk melestarikan bandeng kawak (tua) yang sudah menjadi ikon Kota Sidoarjo," kata Sekretaris Daerah Sidoarjo Vino Rudy Muntiawan saat membuka festival, Selasa, 22 Desember 2015.

Festival Bandeng Kawak tahun ini dimenangi bandeng berumur 7 tahun dari tambak Kalikajang milik Robi Angriawan, warga Magersari. Bandeng itu terpilih sebagai bandeng terberat dengan bobot 6,39 kilogram, lebar 20 sentimeter, dan panjang 82,7 sentimeter.

Bandeng terberat kedua adalah bandeng berumur 5 tahun dari tambak Kepetingan milik Fathi Ilmawan, warga Jalan Seroja, Gang Gajah. Berat bandeng itu 4,58 kilogram, lebar 17,2 sentimeter, panjang 82 sentimeter.

Bandeng terberat ketiga berumur 3 tahun dari tambak Bromo milik Abdullah Muchlis, warga Jalan Malik Ibrahim. Bobotnya 4,14 kilogram, lebar 17,8 sentimeter, dan panjang 73,5 sentimeter.

Sedangkan bandeng terberat keempat berumur 6 tahun dari tambak Kamira milik Saiful Bahri, warga Sekardangan. Beratnya 3,95 kilogram, lebar 15,5 sentimeter, dan panjang 78 sentimeter.

Setelah bobotnya ditimbang, empat bandeng terberat itu diarak keliling kota. Barulah kemudian bandeng-bandeng itu dilelang di Alun-alun Sidoarjo. Hasil lelang akan disumbangkan untuk kegiatan sosial dan keagamaan.

NUR HADI

Berita terkait

Startup FisTx Tingkatkan Produktivitas Tambak Udang dengan Konsep Akuarium

6 Februari 2022

Startup FisTx Tingkatkan Produktivitas Tambak Udang dengan Konsep Akuarium

Ada empat tantangan dalam budi daya tambak udang, yakni manajemen tambak, operasional, konstruksi tambak, dan alam.

Baca Selengkapnya

Edhy Prabowo Bakal Kurangi Tambak Udang, Perbanyak Produksi

23 Juni 2020

Edhy Prabowo Bakal Kurangi Tambak Udang, Perbanyak Produksi

Menteri KKP Edhy Prabowo akan mengurangi tambak udang.

Baca Selengkapnya

Edhy Prabowo Minta Pengusaha Bina Petambak Tradisional

9 November 2019

Edhy Prabowo Minta Pengusaha Bina Petambak Tradisional

Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo menggelar audiensi Shrimp Club Indonesia, Petambak Muda dan Pengusaha Pengolah Hasil Perikanan Indonesia

Baca Selengkapnya

Tangan Jokowi Kepatil Saat Hadiri Panen Udang di Muara Gembong

30 Januari 2019

Tangan Jokowi Kepatil Saat Hadiri Panen Udang di Muara Gembong

Presiden Jokowi menghadiri Panen Raya Tambak Udang di Tambak Perhutanan Sosial, Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Koyo Sebabkan Ikan Mabuk di Danau Ranu Kaki Gunung Lemongan

11 Juli 2017

Koyo Sebabkan Ikan Mabuk di Danau Ranu Kaki Gunung Lemongan

Fenomena ribuan ikan mati ini begitu menghantui para pemilik keramba ikan di danau tersebut.

Baca Selengkapnya

Panen Tambak di Mesuji, Pertamina Pasok 5000 Elpiji Melon Perhari

22 April 2017

Panen Tambak di Mesuji, Pertamina Pasok 5000 Elpiji Melon Perhari

Naiknya konsumsi tabung gas LPG 3 kilogram di Mesuji, menurut Pertamina, salah satunya saat ini sedang berlangsung musim panen tambak didaerah itu.

Baca Selengkapnya

Manfaatkan Pinggiran Sungai, Yogyakarta Genjot Produksi Ikan

13 April 2017

Manfaatkan Pinggiran Sungai, Yogyakarta Genjot Produksi Ikan

Saat ini, setiap hari masih ada kekurangan kebutuhan mencapai
1,5 ton ikan segar untuk masyarakat.

Baca Selengkapnya

Permintaan Ikan Tinggi Bikin Peternak Daerah Ini Kerepotan

16 Februari 2017

Permintaan Ikan Tinggi Bikin Peternak Daerah Ini Kerepotan

Pemerintah Kota Pontianak kewalahan dalam memenuhi permintaan konsumsi ikan lele, nila dan emas di pasar ritel.

Baca Selengkapnya

Indonesia Berpeluang Kembangkan Industri Akuakultur

29 Agustus 2016

Indonesia Berpeluang Kembangkan Industri Akuakultur

Akuakultur merupakan sektor produksi pangan yang tumbuh paling cepat secara global.

Baca Selengkapnya

Banjir Air Laut Mengganas, Petani Tambak Merugi  

28 Juni 2016

Banjir Air Laut Mengganas, Petani Tambak Merugi  

Banjir rob bahkan membuat tambak-tambak warga hilang. Tambak yang semula ditanggul warga jebol sehingga seperti menyatu dengan laut.

Baca Selengkapnya