Jokowi Minta Menteri Jonan Beri Subsidi Perbaikan Metro Mini

Reporter

Senin, 7 Desember 2015 18:08 WIB

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan saat memberi keterangan dalam rapat dengan Panitia Khusus (Pansus) Angket Pelindo II di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, 2 Desember 2015. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo meminta Menteri Perhubungan Ignasius Jonan memberikan subsidi buat moda angkutan Metro Mini. Pemberian subsidi ini merupakan bagian dari pembenahan angkutan Metro Mini.

"Arahan Presiden, kalau bisa, Metro Mini baru dikoordinasi jadi satu badan usaha, lalu diberi subsidi supaya sopirnya dapat honor berdasarkan kilometer jalan, bukan penumpang," kata Jonan setelah bertemu dengan Presiden Jokowi di kompleks Istana, Senin, 7 Desember 2015.

Presiden, kata Jonan, menilai selama ini semangat para sopir Metro Mini untuk mengutamakan keselamatan kurang karena sibuk mengejar setoran. Dengan adanya subsidi berdasarkan kilometer, kata dia, para sopir akan lebih memperhatikan aspek keselamatan. "Selama ini semangat untuk jaga keselamatan kurang karena ngejar setoran," ucapnya.

Jonan mengatakan sejauh ini Kementerian Perhubungan juga telah membuat peraturan demi pembenahan Metro Mini. Menurut dia, peraturan Menteri Perhubungan itu memiliki tenggat tiga tahun dan baru berjalan setengah tahun. Dalam aturan itu, angkutan umum harus memenuhi standar tertentu, misalnya memiliki pengatur suhu ruangan. "Kalau tidak memenuhi kriteria itu selama tiga tahun, ya dihapus," tuturnya.

Dalam pertemuan itu, Jokowi juga meminta Jonan berkoordinasi dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk membahas pencegahan kecelakaan antar-angkutan umum menyusul terjadinya tabrakan antara Metro Mini dan KRL kemarin. Jokowi meminta Kementerian Perhubungan dan pemerintah DKI Jakarta membenahi disiplin Metro Mini dan mengatasi masalah perlintasan kereta api.

Kemarin, kecelakaan maut antara KRL dan bus Metro Mini terjadi di dekat Stasiun Angke, Jakarta Barat. Insiden ini menyebabkan sedikitnya 16 orang tewas dan delapan lainnya terluka. Menurut kesaksian Hari, 36 tahun, petugas kebersihan Stasiun Angke yang melihat langsung kejadian itu, peristiwa tersebut bermula ketika bus Metro Mini bernomor polisi B-7760-FD menerobos palang pintu perlintasan. Pada saat bersamaan, KRL rute Jatinegara-Bogor melintas, sehingga tabrakan tidak bisa dihindari.

ANANDA TERESIA

Berita terkait

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

6 jam lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

7 jam lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

7 jam lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

19 jam lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

1 hari lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

1 hari lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

1 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

1 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional.

Baca Selengkapnya