Banjir dan Longsor Pematang Siantar, Dua Warga Tewas  

Reporter

Editor

Agung Sedayu

Rabu, 2 Desember 2015 10:40 WIB

Ilustrasi. Aris Andrianto/Tempo

TEMPO.CO, Medan - Banjir dan longsor terjadi di dua kelurahan di Kota Pematang Siantar, yakni Kelurahan Simarito dan Kelurahan Banjar, Kecamatan Siantar Barat, Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara. Banjir yang terjadi pada pukul 23.30 hingga 00.30 tadi menyebabkan dua orang tewas dan puluhan orang lain terluka. Banjir juga menyebabkan 14 rumah rusak parah, bahkan 3 di antaranya hanyut terseret air, Rabu, 2 Desember 2015.

Hujan deras yang mengguyur Pematang Siantar sejak pukul 17.00 hingga pukul 22.30 tadi malam menjadi pemicu bencana tersebut. Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Sumatera Utara Komisaris Besar Helfi Assegaf, banjir menewaskan dua warga Siantar Barat bernama Julianarti, 52 tahun, warga Jalan Rajawali, Kelurahan Simarito Siantar Barat, dan Nursiem, 80 tahun, warga Jalan Serdang, Kelurahan Siantar Barat.

"Korban Julianarti tewas terseret material longsoran tanah dari belakang rumahnya. Adapun Nursiem tewas terseret air deras yang menjebol belakang rumahnya, sehingga tubuhnya terseret air hingga 15 meter," kata Helfi.

Selain dua warga tewas, banjir menyebabkan puluhan warga menderita luka akibat tertimpa material longsor. Bencana di Siantar, menurut Helfi, begitu cepat. Sesaat setelah tembok kuburan Cina yang berbatasan dengan sungai di Kelurahan Banjar roboh akibat hujan, air langsung menerjang rumah warga. "Dua rumah warga di belakang rumah dinas kepala Kepolisian Resor Siantar roboh akibat tertimpa tembok. Rumah dinas Kapolres serta sembilan rumah lainnya roboh tertimpa tembok kuburan Cina di Kelurahan Banjar. Adapun tiga rumah di kelurahan itu terseret arus air," tutur Helfi.

Luapan air juga menjebol kolam buaya milik Taman Hewan Pematang Siantar. Dilaporkan 18 ekor buaya lepas dari kolam. Namun, menurut Helfi, semua buaya sudah ditangkap dan dikembalikan ke kolam Taman Hewan Pematang Siantar.

Atas bencana yang datang tiba-tiba itu, Kepala Polres memerintahkan semua personel Polres Siantar dan kepolisian sektor sewilayah hukum Pematang Siantar siaga bencana alam. "Semua personel saya perintahkan siaga bencana alam dan berkoordinasi dengan badan penanggulangan bencana," ucap Kepala Polres Siantar Ajun Komisaris Dodi Darjanto.

SAHAT SIMATUPANG

Berita terkait

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

4 jam lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

2 hari lalu

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

Wali Kota Bobby Nasution menunjuk pamannya, Benny Sinomba Siregar sebagai Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Kota Medan.

Baca Selengkapnya

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Profil Benny Sinomba Siregar

2 hari lalu

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Profil Benny Sinomba Siregar

Wali Kota Medan Bobby Nasution menunjuk Benny Sinomba Siregar jadi Plh Sekda Kota Medan. Benny adalah paman Bobby.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

5 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

5 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

6 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

6 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

6 hari lalu

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

BNPB menyatakan, hujan lebat selama 10 jam menyebabkan banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

7 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

7 hari lalu

BNPB: Banjir Tiga dari Lima Kecamatan di Musi Rawas Utara Surut

Sebelumnya banjir merendam lima daerah di Kabupaten Musi Rawas Utara sejak 16 April lalu.

Baca Selengkapnya