Jadi Penyumbang Karbon Terbesar, Jokowi: Ini Peringatan  

Reporter

Kamis, 26 November 2015 13:36 WIB

Presiden Joko Widodo meninjau langsung pembuatan kanal bersekat di Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, 31 Oktober 2015. Jokowi mengatakan pembuatan kanal bersekat akan terus dilakukan tanpa henti untuk meminimalisir kebakaran hutan. REUTERS/Darren Whiteside

TEMPO.CO, Banjar - Presiden Joko Widodo memperingati Hari Menanam Pohon 2015 di Taman Hutan Rakyat Sultan Adam, Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Kamis, 26 November 2015. Presiden Jokowi mengatakan Indonesia punya sumber daya alam melimpah dengan luas hutan terbesar ketiga di dunia.

"Tapi (Indonesia) penyumbang emisi karbon terbesar keenam di dunia. Tahun ini mungkin nomor satu. Ini bukan prestasi, tapi peringatan bagi kita," kata Presiden Jokowi, Kamis, 26 November 2015.

Presiden Jokowi berkomitmen mereduksi kontribusi Indonesia terhadap emisi karbon dunia. Karenanya, ia menargetkan emisi karbon bisa ditekan hingga 29 persen pada 2030. Jokowi pun menagih komitmen negara sahabat lain untuk melakukan hal yang sama. "Kebakaran hutan di Sumatera dan Kalimantan menjadi pelajaran bagi kita semua," ucapnya.

Peningkatan kebakaran di lahan gambut, tingginya deforestasi, dan degradasi lahan, kata dia, bakal merusak habitat satwa. Jokowi mengajak semua lapisan masyarakat dan pemerintah untuk serius mencegah kebakaran di tahun-tahun mendatang, salah satunya dengan penanaman pohon.

"Bukan setelah kejadian baru pontang-panting. Kalau lahan gambut terbakar, disiapkan berapa pun pesawat tidak bisa mengatasi. Jangan sampai kita lengah. Tahun ini El Nino terpanjang, hampir seluruh dunia ada kebakaran," kata Jokowi.

Menurut Jokowi, upaya penanaman pohon untuk rehabilitasi lahan tidak perlu jutaan hingga miliaran pohon. "Cukup ribuan bibit pohon di satu sampai lima titik lokasi dan dirawat, gampang dilihat,dan dipantau. Jangan dikasih hal-hal yang di luar logika, pasti saya ketawakan," kata Jokowi.

Di acara itu, Jokowi menanam bibit pohon gaharu. Adapun Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya menanam bibit pohon durian. Ada 2.000 bibit pohon yang ditanam saat kedatangan Jokowi. Selain itu, 8.000 bibit pohon juga ditanam di luar acara.



DIANANTA P. SUMEDI

Berita terkait

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

2 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Dampingi Presiden Gowes Sapa Warga di Mataram

2 jam lalu

Mentan Amran Dampingi Presiden Gowes Sapa Warga di Mataram

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman turut serta bersama presiden menyapa warga Mataram.

Baca Selengkapnya

Soal Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora, Bagaimana Peraturannya?

2 jam lalu

Soal Kewarganegaraan Ganda untuk Diaspora, Bagaimana Peraturannya?

Jokowi pernah memerintahkan pengkajian soal status bagi diaspora, tapi menurun Menteri Hukum bukan kewarganegaraan ganda.

Baca Selengkapnya

Alasan Pengamat Sebut Jokowi dan SBY Jadi Mentor Andal Prabowo

3 jam lalu

Alasan Pengamat Sebut Jokowi dan SBY Jadi Mentor Andal Prabowo

Pengamat menilai hubungan Jokowi dengan Megawati yang renggang membuat Jokowi dan Prabowo akan terus bersama.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

4 jam lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

4 jam lalu

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

Timnas Indonesia kalah melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024. Ini komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi dalam Sorotan Aksi Hari Buruh Internasional Kemarin

4 jam lalu

Presiden Jokowi dalam Sorotan Aksi Hari Buruh Internasional Kemarin

Aksi Hari Buruh Internasional pada Rabu kemarin menyoroti janji reforma agraria Presiden Jokowi. Selain itu, apa lagi?

Baca Selengkapnya

Massa Aksi May Day Bakar Baliho Jokowi dan Hakim MK Sebagai Bentuk Kekecewaan

17 jam lalu

Massa Aksi May Day Bakar Baliho Jokowi dan Hakim MK Sebagai Bentuk Kekecewaan

Peserta aksi Hari Buruh Internasional atau May Day membakar baliho bergambar Presiden Jokowi di kawasan Patung Arjuna Wijaya, Jakpus

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

18 jam lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

4 Lika-liku Perjalanan RUU DKJ Hingga Resmi Disahkan Presiden Jokowi

19 jam lalu

4 Lika-liku Perjalanan RUU DKJ Hingga Resmi Disahkan Presiden Jokowi

Pengesahan RUU DKJ ditandatangani Presiden Jokowi di Jakarta 25 April 2024 dan diundangkan di Jakarta pada tanggal yang sama oleh Mensesneg.

Baca Selengkapnya