Masih Berulah, Eksekusi Mati Amir Aco Diminta Dipercepat  

Reporter

Rabu, 11 November 2015 04:04 WIB

Ilustrasi Tes Narkoba. TEMPO/Aris Novia Hidayat

TEMPO.CO, Makassar - Ulah terpidana mati kasus narkotika, Amiruddin alias Amir Aco (36) yang tertangkap mengedarkan sabu di penjara, mesti menjadi pertimbangan aparat penegak hukum untuk mempercepat eksekusi matinya. Vonis hukuman mati raja narkoba itu tidak membuatnya bertobat.
"Hukumannya sudah maksimal. Karena itu, sebaiknya eksekusi mati Amir Aco dipercepat saja ketimbang terus berulah," kata pengamat hukum dari Universitas Hasanuddin, Fajlurrahman Jurdi, kepada Tempo, Selasa, 10 November 2015.

Menurut Fajlurrahman, vonis hukuman mati semestinya membuat Amir Aco lebih mendekatkan diri kepada Tuhan. Nyatanya, Amir yang sudah berulang kali ditangkap dalam kasus narkoba tidak kapok-kapok.

Fajlurrahman berujar, seandainya ada hukuman di atas vonis mati, Amir Aco pantas menerimanya. "Seandainya ada hukuman cincang, ya bisa dikenakan saja. Harusnya kan dia bertobat karena sudah tahu divonis mati. Ini malah mengusir Tuhan dan bersekutu dengan setan."

Amir Aco tertangkap atas kepemilikan sabu di dalam Rumah Tahanan Kelas I Makassar, Senin, 9 November. Ia ditangkap saat petugas rutan melakukan razia. Total barang bukti yang disita, yakni setidaknya 21 sachet sabu berukuran sedang dan kecil dengan berat 76 gram.
Selain itu, didapati beberapa sachet kosong, pipet, dan pireks kaca. Hingga kini, Amir Aco masih menjalani pemeriksan intensif di Kantor Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Selatan. BNN berupaya mengungkap jaringan bandar sabu internasional tersebut.

Ketua Gerakan Nasional Anti Narkotika (Granat) Makassar, Arman Mannahawu mengatakan, terungkapnya peredaran narkotika di dalam penjara menjadi pekerjaan rumah buat Departemen Hukum dan HAM Sulawesi Selatan. Musababnya, peristiwa itu mengindikasikan peredaran gelap narkoba benar terjadi di penjara yang selama ini dianggap aman dari segala bentuk kejahatan. "Harus ada solusi berkelanjutan agar tidak mencoreng wajah hukum," tuturnya.

Disinggung soal hukuman buat Amir Aco, Arman berpendapat mesti dijatuhi sanksi lainnya. Sejauh ini, Amir sudah dijatuhi vonis seumur hidup di Balikpapan dan vonis mati di Makassar. "Perbuatannya itu terpisah dengan kasus lainnya. Soal eksekusi matinya itu biar menjadi kewenangan aparat penegak hukum terkait," kata pria yang juga menjabat Ketua Umum KNPI Makassar itu.

Dimintai konfirmasi secara terpisah, Kepala BNN Provinsi Sulawesi Selatan, Brigadir Jenderal Agus Budiman Manalu mengatakan, pihaknya terus melakukan pengembangan kasus atas kepemilikan 76 gram sabu Amir di penjara. Sejauh ini, BNN sudah mengamankan lagi seorang rekan Amir di penjara yang berinisial TN. Keduanya masih diperiksa intensif di Kantor BNN Sulawesi Selatan. "Kami amankan TN semalam. Totalnya, sudah ada dua yang kami amankan dari penjara terkait kasus narkoba itu," kata dia.

Amir Aco dijatuhi hukuman mati oleh hakim Pengadilan Negeri Makassar pada 11 Agustus lalu karena terbukti membawa sabu 1 kilogram dan 4.208 butir ekstasi. Dia melanggar Pasal 112 ayat 2 dan Pasal 114 ayat 2 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Terdakwa dinilai telah menjadi perantara dengan menyimpan, menggunakan, dan menyalurkan narkotika golongan I yang beratnya melebihi 1 kilogram.

TRI YARI KURNIAWAN

Berita terkait

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

10 jam lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Modus Penyamaran Narkotika: Dari Kue, Permen, hingga Liquid Vape

22 jam lalu

Polisi Ungkap Modus Penyamaran Narkotika: Dari Kue, Permen, hingga Liquid Vape

Menyamarkan narkotika menjadi cairan liquid vape seperti yang dilakukan selebgram Chandrika Chika dan atlet eSports Aura Jeixy menambah daftar modus.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Depok Sering Lihat Pria Tak Dikenal Kunjungi Rumah Polisi Pesta Narkoba

23 jam lalu

Cerita Warga Depok Sering Lihat Pria Tak Dikenal Kunjungi Rumah Polisi Pesta Narkoba

Cerita penangkapan lima anggota polisi pesta narkoba mulai terendus warga Kampung Palsigunung, Depok, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

23 jam lalu

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Deretan Kasus Polisi Pesta Narkoba, Terbaru di Depok

1 hari lalu

Deretan Kasus Polisi Pesta Narkoba, Terbaru di Depok

Lima orang polisi pesta narkoba ditangkap di Kampung Palsigunung, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Pelaku Perampas HP Pelajar di Depok Diduga untuk Pesta Narkoba dan Bayar Kontrakan

1 hari lalu

Pelaku Perampas HP Pelajar di Depok Diduga untuk Pesta Narkoba dan Bayar Kontrakan

Nickola Ahmad (19 tahun) dan Wahyu Asbullah (21 tahun) mengaku merampas HP pelajar di Depok diduga untuk pesta narkoba dan bayar kontrakan.

Baca Selengkapnya

Istri Bintang Emon Disebut Positif Narkoba Setelah Konsumsi Obat Flu, Kok Bisa?

1 hari lalu

Istri Bintang Emon Disebut Positif Narkoba Setelah Konsumsi Obat Flu, Kok Bisa?

Bagaimana mungkin konsumsi obat flu bisa berdampak pada positif narkoba seperti yang dialami istri komika Bintang Emon?

Baca Selengkapnya

Polisi Pesta Narkoba di Depok, Polda Metro Jaya Minta Waktu Dalami Kasusnya

1 hari lalu

Polisi Pesta Narkoba di Depok, Polda Metro Jaya Minta Waktu Dalami Kasusnya

Polda Metro Jaya menyatakan butuh waktu untuk memeriksa lima polisi yang ditangkap saat pesta narkoba di Depok 19 April kemarin

Baca Selengkapnya

Polisi Pesta Narkoba di Depok, Polda Metro Jaya Janji Usut Tuntas

1 hari lalu

Polisi Pesta Narkoba di Depok, Polda Metro Jaya Janji Usut Tuntas

Lima anggota polisi pesta narkoba di Depok saat ini menjalani pemeriksaan di Bidang Propam Polda Metro Jaya

Baca Selengkapnya

Kasus Anggota Polda Metro Jaya Pesta Narkoba di Depok, Orang Tua Pernah Diingatkan Ditresnarkoba Godaannya Besar

1 hari lalu

Kasus Anggota Polda Metro Jaya Pesta Narkoba di Depok, Orang Tua Pernah Diingatkan Ditresnarkoba Godaannya Besar

Empat polisi yang ditangkap disebut sebagai anggota Direktorat Reserse Narkoba (Diresnarkoba) Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya