Rekan Dewi Yasin Limpo Datangi KPK Tengah Malam

Reporter

Editor

Agung Sedayu

Rabu, 21 Oktober 2015 08:43 WIB

Politisi Partai Hanura, Dewie Yasin Limpo. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Empat orang yang mengaku rekan Dewi Yasin Limpo mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sekitar pukul 00.30 WIB tadi. Mereka adalah Iwan Gunawan, Oktari, Muhammad Rusydi Arif, dan seorang lagi yang tidak diketahui identitasnya. "Kami belum tahu berita apa-apa. Kami ingin mengecek beritanya," kata Iwan, Rabu, 21 Oktober 2015

Iwan berkali-kali menegaskan dia bukan anggota keluarga atau rekan satu partai Dewi Yasin Limpo. Namun satu dari empat orang yang datang tersebut saat ditelusuri identitasnya di lobi, Muhammad Rusydi Arif, menggunakan kartu anggota partai yang menaungi Dewi Yasin Limpo.

Tak berselang lama, sekitar pukul 00.45 WIB, Iwan beserta teman-temannya keluar dari area lobi steril. Namun ia mengaku belum mendapatkan informasi apa-apa karena masih menunggu hingga besok pagi. "Kami belum bisa mendapatkan kabar status yang di atas itu (DYL) seperti apa," ucap Iwan.

Saat ditanyakan apakah benar Dewi yang dimaksud adalah Dewi Yasin Limpo, Iwan menuturkan, "Dan memang seperti itu, tapi kami belum tahu bagaimana statusnya." Iwan mengatakan mengetahui penangkapan Dewi dari pemberitaan media online. Karena itu, ia mendatangi KPK untuk memastikan hal tersebut.

Sebelumnya dikabarkan, Dewi Yasin Limpo ditangkap KPK pada Selasa malam, 20 Oktober 2015. Adik Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo tersebut ditangkap terkait dengan kasus korupsi di Makassar, tempat daerah asalnya. Berdasarkan informasi yang beredar, Dewi ditangkap di kawasan Bandara Soekarno-Hatta.

LARISSA HUDA





Advertising
Advertising

Berita terkait

Sidang Perdana Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Melawan KPK Akan Digelar Hari Ini

3 jam lalu

Sidang Perdana Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Melawan KPK Akan Digelar Hari Ini

Gugatan praperadilan Bupati Sidoarjo itu akan dilaksanakan di ruang sidang 3 Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pukul 09.00.

Baca Selengkapnya

KPK Sebut Dana BOS Paling Banyak Disalahgunakan dengan Modus Penggelembungan Biaya

8 jam lalu

KPK Sebut Dana BOS Paling Banyak Disalahgunakan dengan Modus Penggelembungan Biaya

Modus penyalahgunaan dana BOS terbanyak adalah penggelembungan biaya penggunaan dana, yang mencapai 31 persen.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

17 jam lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

KPK Belum Putuskan Berapa Lama Penghentian Aktivitas di Dua Rutan Miliknya

17 jam lalu

KPK Belum Putuskan Berapa Lama Penghentian Aktivitas di Dua Rutan Miliknya

Dua rutan KPK, Rutan Pomdam Jaya Guntur dan Rutan Puspomal, dihentikan aktivitasnya buntut 66 pegawai dipecat karena pungli

Baca Selengkapnya

Konflik Nurul Ghufron dan Albertina Ho, KPK Klaim Tak Pengaruhi Penindakan Korupsi

19 jam lalu

Konflik Nurul Ghufron dan Albertina Ho, KPK Klaim Tak Pengaruhi Penindakan Korupsi

Wakil Ketua KPK Johanis Tanak mengatakan penyidikan dan penyelidikan kasus korupsi tetap berjalan di tengah konflik Nurul Ghufron dan Albertina Ho

Baca Selengkapnya

KPK Bantah Ada Intervensi Mabes Polri dalam Penanganan Perkara Eddy Hiariej

20 jam lalu

KPK Bantah Ada Intervensi Mabes Polri dalam Penanganan Perkara Eddy Hiariej

Wakil Ketua KPK Johanis Tanak menegaskan tidak ada intervensi dari Mabes Polri dalam kasus eks Wamenkumham Eddy Hiariej

Baca Selengkapnya

Periksa 15 ASN Pemkab Sidoarjo, KPK Dalami Keterlibatan Gus Muhdlor di Korupsi BPPD

22 jam lalu

Periksa 15 ASN Pemkab Sidoarjo, KPK Dalami Keterlibatan Gus Muhdlor di Korupsi BPPD

KPK memeriksa 15 ASN untuk mendalami keterlibatan Bupati Ahmad Muhdlor Ali alias Gus Muhdlor dalam dugaan korupsi di BPPD Kabupaten Sidoarjo

Baca Selengkapnya

Belum Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej, KPK Bantah Ada Intervensi Mabes Polri

1 hari lalu

Belum Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej, KPK Bantah Ada Intervensi Mabes Polri

Wakil Ketua KPK Johanis Tanak membantah ada tekanan dari Mabes Polri sehingga belum menerbitkan sprindik baru untuk Eddy Hiariej.

Baca Selengkapnya

KPK Sempurnakan Administrasi Sebelum Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej

1 hari lalu

KPK Sempurnakan Administrasi Sebelum Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej

KPK akan menyempurnakan proses administrasi sebelum menerbitkan sprindik baru untuk eks Wamenkumham Eddy Hiariej.

Baca Selengkapnya

KPK: Potensi Korupsi di Sektor Pengadaaan Barang Jasa dan Pelayanan Publik di Daerah Masih Tinggi

1 hari lalu

KPK: Potensi Korupsi di Sektor Pengadaaan Barang Jasa dan Pelayanan Publik di Daerah Masih Tinggi

Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi KPK memprioritaskan lima program unggulan untuk mencegah korupsi di daerah.

Baca Selengkapnya