Kakek Ini Ditemukan Tewas di Teras Rumah

Reporter

Kamis, 27 Agustus 2015 22:04 WIB

123rf.com

TEMPO.CO, Makassar - Abdul Manaf, 60 tahun, ditemukan tewas di teras rumahnya pada Kamis, 27 Agustus 2015, pukul 05.30. Hingga kini, kepolisian sedang menyelidiki penyebab kematian kakek yang tinggal di Jalan Inspeksi PAM Lorong II, Kelurahan Batua, Kecamatan Manggala, Makassar. Dugaan sementara, korban meninggal karena terjatuh.

Juru bicara Kepolisian Resor Kota Besar Makassar, Komisaris Andi Husnaeni, mengatakan penemuan mayat itu bermula ketika tetangga Manaf bernama Asseng, 40 tahun, melintas di depan rumah korban. Ibu rumah tangga itu kaget melihat Manaf terlentang tak bergerak di teras rumahnya.

"Saksi Asseng itu mau ke Pasar Tello dan melihat korban tergeletak di teras rumahnya sendiri. Selanjutnya, ibu rumah tangga itu melapor ke Ketua RT Daswar, yang kemudian mendatangi TKP bersama warga lainnya. Saat diperiksa, korban memang sudah tidak bernyawa," kata Husnaeni, Kamis, 27 Agustus.

Husnaeni menuturkan saat ditemukan, terdapat luka pada bagian belakang kepala Manaf. Hal itulah yang membuat pihaknya maupun pihak keluarga korban menduga Manaf terjatuh sehingga akhirnya tewas. Belum diketahui pasti jam berapa korban terjatuh lantaran tidak ada keluarga yang bisa diambil keterangan di rumah itu. "Korban tinggal seorang diri," ujar dia.

Sejauh ini, Husnaeni mengatakan pihaknya sudah memeriksa sekitar dua orang saksi yang merupakan tetangga korban. Selain Asseng yang pertama kali melihat korban tergeletak di teras rumahnya, polisi juga telah memeriksa tetangga korban lainnya bernama Herawati, 40 tahun. Kepada polisi, Herawati menyebut masih sempat melihat Manaf menyiram bunga di depan rumahnya, sekitar pukul 04.00 Wita.

Guna memastikan penyebab kematian Manaf, Husnaeni menambahkan, pihaknya telah meminta dokter RS Bhayangkara melakukan pemeriksaan. Hasilnya, korban meninggal dengan wajar akibat terjatuh dan mengenai kepala bagian belakang. "Anak Manaf juga sudah menandatangani surat penolakan untuk otopsi karena yakin korban meninggal karena jatuh," ujarnya.

TRI YARI KURNIAWAN

Berita terkait

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

2 hari lalu

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

Polda Metro Jaya mengungkap identitas mayat dalam koper yang ditemukan di semak belukar di Jalan Kalimalang, Desa Sukadanu, Cikarang Barat, Bekasi

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

2 hari lalu

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

Polisi mengungkap kasus penemuan mayat wanita di dermaga Pulau Pari, Kepualuan Seribu, Jakarta

Baca Selengkapnya

Koper Hitam Berisi Mayat Ditemukan di Semak Belukar Cikarang Bekasi

2 hari lalu

Koper Hitam Berisi Mayat Ditemukan di Semak Belukar Cikarang Bekasi

Koper berwarna hitam berisi mayat ditemukan warga di semak-semak pinggir Jalan Inspeksi Kalimalang, Desa Sukadanau, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi

Baca Selengkapnya

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Pembunuhan Serlina, Mayat Wanita Dalam Parit di Sukoharjo

3 hari lalu

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Pembunuhan Serlina, Mayat Wanita Dalam Parit di Sukoharjo

Para tersangka sepakat akan menjalankan rencana pembunuhan terhadap wanita itu saat malam takbiran.

Baca Selengkapnya

Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal di Apartemen Lavande, Kulit Lutut Mengelupas

4 hari lalu

Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal di Apartemen Lavande, Kulit Lutut Mengelupas

Seorang laki-laki bernama Winarman, 54 tahun, ditemukan meninggal di satu unit Apartemen Lavande, Kelurahan Menteng Dalam, Kecamatan Tebet.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading Terungkap, Polisi Tangkap Pacarnya yang Kabur ke Lampung

4 hari lalu

Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading Terungkap, Polisi Tangkap Pacarnya yang Kabur ke Lampung

Tersangka pembunuhan wanita hamil 4 bulan itu dikenakan pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Tersangka Pembunuhan Serlina di Sukoharjo, Satu Pelaku Lain Masih Buron

5 hari lalu

Polisi Tangkap Tersangka Pembunuhan Serlina di Sukoharjo, Satu Pelaku Lain Masih Buron

Polisi menjerat RMS dengan pasal perampasan dan pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman maksimal seumur hidup penjara.

Baca Selengkapnya

Kasus Penemuan Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Tangkap Pembunuhnya di Guguak Sumbar

5 hari lalu

Kasus Penemuan Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Tangkap Pembunuhnya di Guguak Sumbar

Tersangka dalam kasus penemuan mayat perempuan di Pulau Pari itu kini sudah ditahan di rumah tahanan (rutan) Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Tangkap Tiga Orang Tersangka

7 hari lalu

Penemuan Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Tangkap Tiga Orang Tersangka

Polisi telah menangkap tiga orang tersangka dalam kasus penemuan mayat perempuan di Pulau Pari. Dua di antaranya pacar korban.

Baca Selengkapnya

Ungkap Hasil Visum Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Sebut Ada Luka di Dada dan Leher

8 hari lalu

Ungkap Hasil Visum Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Sebut Ada Luka di Dada dan Leher

Polda Metro Jaya mengungkap hasil visum terhadap mayat perempuan berinisial R yang ditemukan di Pulau Pari,

Baca Selengkapnya