Setelah Sleman, Merica Palsu Juga Ditemukan di Mojokerto

Reporter

Selasa, 16 Juni 2015 18:16 WIB

Seorang pedagang menata bahan makanan jualannya di Pasar Senen, Jakarta, Senin (2/1). ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Mojokerto - Menjelang bulan suci Ramadan, tim Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Mojokerto menemukan merica palsu yang beredar di pasaran. Merica palsu itu ditemukan saat Disperindag menggelar inspeksi mendadak di Pasar Kecamatan Bangsal.

Kepala Seksi Metrologi dan Perlindungan Konsumen Disperdindag Kabupaten Mojokerto Ida Nuryati mengatakan ada dua jenis butiran merica diduga palsu yang ditemukan. “Pertama berukuran hampir sama dengan merica asli dan warnanya putih kehitaman. Sedangkan yang kedua berukuran lebih besar dengan warna putih kekuningan,” kata dia, Selasa, 16 Juni 2015.

Butiran merica palsu tersebut diduga terbuat dari tepung dan diberi warna tertentu agar menyerupai dengan warna merica asli. Kemudian butiran merica palsu dioplos dengan merica asli dengan komposisi tertentu. “Tapi komposisi merica yang asli jauh lebih sedikit,” kata Ida.

Dari bentuk fisiknya, butiran merica palsu teksturnya lebih halus, berbeda dengan merica asli yang teksturnya agak kasar. Tim juga telah menguji butiran merica palsu itu dengan cara dirasa dan direndam di dalam air. “Ketika dirasakan enggak ada rasanya, lalu direndam dalam air mudah hancur,” ujarnya.

Jika dilihat secara kasat mata, pembeli sulit membedakan dengan yang asli bila tidak dirasakan atau direndam dalam air. Harga merica palsu yang dioplos dengan merica asli itu juga jauh lebih murah, yakni Rp 40-70 ribu per kilogramnya. Padahal, harga di pasaran, menurut Ida, bisa mencapai Rp 200 ribu per kilogram.

Kepala Disperindag Kabupaten Mojokerto Bambang Purwanto mengatakan temuan merica diduga palsu ini langsung ditindaklanjuti dengan dikirim ke laboratorium untuk dipastikan kandungannya. Dia menduga butiran merica palsu itu terbuat dari tepung. “Sepertinya dari tepung. Semoga tidak mengandung bahan yang berbahaya,” katanya.

Disperindag juga mengirim surat pemberitahuan ke semua camat dan kepala desa di Mojokerto untuk ikut memantau peredaran merica palsu. “Kami imbau masyarakat untuk teliti sebelum membeli. Patut dicurigai jika harganya lebih murah dari harga pasaran,” katanya.

Menurut dia, pedagang di Pasar Kecamatan Bangsal yang menjual merica palsu tersebut mendapatkan barang dari seseorang yang menawarkan dan datang ke pasar. “Kami masih menelusuri produsennya. Menurut pedagang, penjual merica palsu ini menawarkannya di pasar. Jadi tidak terdeteksi dari mana produsennya,” kata Bambang.

ISHOMUDDIN

Berita terkait

Momen Lebaran Terakhir Presiden Jokowi

23 hari lalu

Momen Lebaran Terakhir Presiden Jokowi

Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran tahun ini menjadi momen terakhir bagi Presiden Jokowi. Lantas, apa yang akan dilakukan oleh Jokowi?

Baca Selengkapnya

Jokowi Bagikan Bansos di Depan Istana Merdeka, Begini Penjelasan Heru Budi

23 hari lalu

Jokowi Bagikan Bansos di Depan Istana Merdeka, Begini Penjelasan Heru Budi

Heru Budi mengatakan bansos tersebut bersumber dari dana operasional Presiden.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran, Jokowi Bagikan Sembako ke Ojol hingga Warga Sekitar Istana

23 hari lalu

Menjelang Lebaran, Jokowi Bagikan Sembako ke Ojol hingga Warga Sekitar Istana

Presiden Jokowi membagikan 1.000 paket sembako untuk para pengemudi ojek online di depan Istana Kepresidenan, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Solo Bersama Selamanya Bagikan 10 Ribu Paket Sembako, Gibran: Semoga Membantu Warga

26 hari lalu

Solo Bersama Selamanya Bagikan 10 Ribu Paket Sembako, Gibran: Semoga Membantu Warga

Gibran Rakabuming Raka hadir dalam pembagian 10 ribu paket sembako yang diadakan komunitas Solo Bersama Selamanya di Benteng Vastenburg Solo.

Baca Selengkapnya

PT Inalum Bagikan Sembako Murah Ramadan

26 hari lalu

PT Inalum Bagikan Sembako Murah Ramadan

PT Indonesia Asahan Aluminium atau PT Inalum di Kuala Tanjung membagikan Sembako murah.

Baca Selengkapnya

Kadin DKI Jakarta Gelar Bazar 2 Ribu Paket Sembako Murah untuk Anggota Polda Metro Jaya

28 hari lalu

Kadin DKI Jakarta Gelar Bazar 2 Ribu Paket Sembako Murah untuk Anggota Polda Metro Jaya

Kadin DKI Jakarta menggelar bazar sembako murah di Lapangan Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu, 3 April 2024.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Bagikan Paket Sembako dan Buka Puasa, Bantuan dari Pengusaha Jusuf Hamka

32 hari lalu

Polda Metro Jaya Bagikan Paket Sembako dan Buka Puasa, Bantuan dari Pengusaha Jusuf Hamka

Karyoto mengucapkan terima kasih kepada para pengusaha yang telah menyalurkan bantuan itu melalui Polda Metro Jaya, khususnya Jusuf Hamka.

Baca Selengkapnya

Mbak Cicha Pimpin Penyaluran Paket Sembako

32 hari lalu

Mbak Cicha Pimpin Penyaluran Paket Sembako

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kediri, Eriani Annisa Hanindhito atau Mbak Cicha, memimpin kegiatan penyaluran hasil infaq Pondok Ramadan kepada warga, di Pendopo Kecamatan Purwoasri, Rabu, 27 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Smart Air, Pesawat Kargo Pengangkut Sembako yang Jatuh di Kalimantan

52 hari lalu

Profil Smart Air, Pesawat Kargo Pengangkut Sembako yang Jatuh di Kalimantan

Smart Air adalah perusahaan maskapai penerbangan swasta yang bergerak di bidang transportasi udara komersial

Baca Selengkapnya

Muncul Petisi Jogja: Ingatkan Jokowi hingga Dukung Hak Angket DPR Selidiki Indikasi Pemilu Curang

57 hari lalu

Muncul Petisi Jogja: Ingatkan Jokowi hingga Dukung Hak Angket DPR Selidiki Indikasi Pemilu Curang

Aksi unjuk rasa di Nol KM Jogja mendukung hak angket DPR untuk selidiki indikasi kecurangan pemilu. Berikut 3poin Petisi Jogja.

Baca Selengkapnya