Mabes Polri Akui Tangkap 24 Anggota JI

Reporter

Editor

Jumat, 1 Juli 2005 12:00 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Mabes Polri mengaku telah menangkap 24 orang yang diduga sebagai anggota Jamaah Islamiyah dan terkait dengan kasus terorisme di Indonesia. Namun, Mabes Polri menolak mengumumkan ke 24 nama anggota JI tersebut. Kepala Polri Jenderal Da'i Bachtiar mengatakan, tidak diungkapnya 24 nama anggota JI tersebut adalah untuk mencegah supaya buronan lainnya tidak kabur. Da'i berjanji akan mengumumkan nama-nama mereka setelah dilakukan penyidikan selama tujuh kali 24 jam. "Nanti kami umumkan," katanya. Sementara mengenai tertangkapnya Iqbal tersangka kasus peledakan bom di Marriott, Da'i juga menolak berkomentar. "Nantilah kami sampaikan. Memang ada upaya penindakan hukum terhadap mereka yang berkaitan dengan terorisme. Tetapi, belum saya umumkan. Supaya buronan yang lain tidak lari," katanya. Sementara itu, Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Aryanto Budihardjo menolak menyebutkan jumlah tersangka yang ditangkap. Dia juga menolak menyebutkan lokasi penahanannya. "Nanti pada waktunya akan kami umumkan," kata Aryanto. Kepala Badan Reserse dan Kriminal Mabes Polri Komisaris Jenderal Makbul Padmanegara justru mengaku belum mengetahui informasi tentang penangkapan anggota JI di Solo. "Tapi, kalau kejadian Rabu mana mungkin tidak dilaporkan ke Mabes Polri," kata dia. Erwin Dariyanto

Berita terkait

Profil Marthinus Hukom Komandan Densus 88 Antiteror

15 April 2023

Profil Marthinus Hukom Komandan Densus 88 Antiteror

Irjen Pol Marthinus Hukom diangkat sebagai Kepala Densus 88 pada Mei 2020. Ini perjalanan kariernya.

Baca Selengkapnya

Profil Da'i Bachtiar, Eks Kapolri Pembentuk Densus 88

25 Desember 2022

Profil Da'i Bachtiar, Eks Kapolri Pembentuk Densus 88

Densus 88 Antiteror Polri merupakan buah tangan dingin dari Kapolri saat itu, Jendral Da'i Bachtiar yang menjabat pada rentang tahun 2001 hingga 2005.

Baca Selengkapnya

7 Eks Kapolri Temui Jenderal Listyo Sigit, Siapa Saja? Ini Profil Mereka

28 Oktober 2022

7 Eks Kapolri Temui Jenderal Listyo Sigit, Siapa Saja? Ini Profil Mereka

Tujuh mantan Kapolri turun gunung sambangi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada Kamis, 27 Oktober 2022. Siapa saja mereka? Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Prancis Vonis Hukuman Seumur Hidup untuk Pelaku Teror Paris 2015

30 Juni 2022

Pengadilan Prancis Vonis Hukuman Seumur Hidup untuk Pelaku Teror Paris 2015

Pengadilan Prancis menjatuhkan vonis seumur hidup kepada Salah Abdeslam, satu-satunya pelaku teror Paris 2015 yang masih hidup

Baca Selengkapnya

Pengakuan Pelaku Bom Bunuh Diri Paris 2015: Saya Tidak Melukai Siapa pun

10 Februari 2022

Pengakuan Pelaku Bom Bunuh Diri Paris 2015: Saya Tidak Melukai Siapa pun

Salah Abdeslam mengatakan bahwa ia tidak meledakkan rompi bom bunuh dirinya dalam serangan teroris di Paris, November 2015 yang menewaskan 130 orang

Baca Selengkapnya

Prancis Mulai Adili 20 Terdakwa Serangan Teror di Bataclan

8 September 2021

Prancis Mulai Adili 20 Terdakwa Serangan Teror di Bataclan

Prancis pada Rabu mengadili 20 orang terdakwa yang diduga terlibat dalam serangkaian aksi teror di Bataclan, Paris, pada 13 November 2015.

Baca Selengkapnya

Direktur Utama Maskapai Batik Air Achmad Luthfie Meninggal

24 Januari 2021

Direktur Utama Maskapai Batik Air Achmad Luthfie Meninggal

Bergabung dengen Grup Lion Air pada 2000, Achmad Luthfie menjabat sebagai Direktur Utama Batik Air sejak 2013.

Baca Selengkapnya

Putri Eks Kapolri Da'i Bachtiar Unggul versi Hitung Cepat Pilkada Indramayu

9 Desember 2020

Putri Eks Kapolri Da'i Bachtiar Unggul versi Hitung Cepat Pilkada Indramayu

Pasangan Nina Agustina Da'i Bachtiar - Lucky Hakim menangkan Pilkada Indramayu versi hitung cepat, Rabu, 9 Desember 2020.

Baca Selengkapnya

Anak Da'i Bachtiar: Dari Wakapolres Jakut Jadi Ajudan Jokowi

3 September 2019

Anak Da'i Bachtiar: Dari Wakapolres Jakut Jadi Ajudan Jokowi

Adi Vivid Agustiadi Bachtiar dimutasi di Sekretariat Militer Presiden sebagai ajudan Jokowi.

Baca Selengkapnya

Anak Mantan Kapolri Da'i Bachtiar Dimutasi Jadi Ajudan Jokowi

3 September 2019

Anak Mantan Kapolri Da'i Bachtiar Dimutasi Jadi Ajudan Jokowi

Adi Vivid dimutasi dari Wakapolres Jakarta Utara menjadi ajudan Jokowi.

Baca Selengkapnya