Jokowi Naikkan Harga BBM, Puan Menutup Diri?  

Reporter

Selasa, 18 November 2014 18:08 WIB

Menko Puan Maharani berfoto selfie bersama sejumlah staf kemenko di kawasan Monas, Jakarta, 7 November 2014. TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani tak bersedia menemui wartawan yang ingin bertanya ihwal absennya dia saat pengumuman kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi, Senin malam, 17 November 2014. Sejak Selasa pagi, 18 November 2014, sejumlah wartawan menunggu Puan di ruang tunggu Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia.

Sejak pukul 09.00 WIB, wartawan dari sejumlah media menanti kesempatan wawancara singkat seusai rapat pimpinan internal yang dijadwalkan mulai pukul 13.00 WIB. Sayangnya, kesempatan itu pupus begitu mengetahui Puan batal memimpin rapat yang dihadiri pejabat eselon I dan II Kementerian. "Ibu sedang ada tamu dari Sekretaris Kementerian," kata Kepala Bagian Humas Kementerian Dian Vita Sari. (Baca: Butet Kertarajasa Setuju Kenaikan BBM)

Petugas keamanan gedung Kementerian juga terus menghalangi wartawan yang menunggu di pintu belakang. Bahkan wartawan Kontan ditarik paksa oleh petugas bernama Dodi. (Baca: Di Kediri, Bensin Eceran Dijual Rp 2.000)

Tak lama kemudian, staf Humas Kementerian, Taufik, turun tangan menghadapi wartawan. Lewat telepon, Vita menegaskan bahwa Puan tidak bisa ditemui. "Jangan sekarang. Takutnya, kalau dipaksa sekarang, nanti beliau tidak mau berbicara lagi," ujar Vita. Bahkan ajudan Puan, Yugu, memaksa wartawan tak menunggu Puan keluar ruangannya.

PAMELA SARNIA

Terpopuler
Ahok Didoakan Jadi Mualaf di Muktamar Muhammadiyah
Jokowi: Harga BBM Naik Rp 2.000 Per Liter
Pujian ke Ahok: Lebih Islami ketimbang Muslim
Harga Premium Kini Rp 8.500, Solar Rp 7.500
Ahok Banjir Pujian di Muktamar Muhammadiyah
Jokowi Setuju Lantik Ahok
Di Negara Ini Harga BBM Turun Tapi Tetap Mahal

Berita terkait

54 Tahun Prananda Prabowo, Profil Putra Megawati dan Perannya di PDIP

8 hari lalu

54 Tahun Prananda Prabowo, Profil Putra Megawati dan Perannya di PDIP

Prananda Prabowo putra Megawati Soekarnoputri, organisatoris PDIP yang pernah dipuji Jokowi, genap berusia 54 tahun pada 23 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kisah Jokowi Pernah Siapkan Ganjar Maju Pilpres 2024, Lantas Balik Badan

10 hari lalu

Kisah Jokowi Pernah Siapkan Ganjar Maju Pilpres 2024, Lantas Balik Badan

Ganjar Pranowo menerima hasil putusan MK yang menolak permohonan PHPU kubunya. Dulu, Jokowi pernah menyiapkannya maju capres di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Usung Ganjar Pranowo Jadi Calon Presiden di Depan Jokowi Setahun Lalu

11 hari lalu

PDIP Usung Ganjar Pranowo Jadi Calon Presiden di Depan Jokowi Setahun Lalu

Setahun yang lalu PDIP mengusung Ganjar Pranowo menjadi calon presiden, disaksikan Jokowi. Berikut kilas balik peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Kata Gerindra Soal Rekonsiliasi dengan PDIP dan Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati

22 hari lalu

Kata Gerindra Soal Rekonsiliasi dengan PDIP dan Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati

Gerindra menilai komunikasi yang baik antara Sufmi Dasco Ahmad dan Puan Maharani di DPR dapat mempercepat rekonsiliasi kedua partai.

Baca Selengkapnya

Misteri Ketua TKN Prabowo-Gibran Dua Kali Datangi Rumah Megawati

22 hari lalu

Misteri Ketua TKN Prabowo-Gibran Dua Kali Datangi Rumah Megawati

Dua kali Ketua TKN Prabowo-Gibran ini mendatangi rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Wacana Pertemuan Prabowo-Puan, Pakar: Hanya Soal Waktu

25 hari lalu

Wacana Pertemuan Prabowo-Puan, Pakar: Hanya Soal Waktu

Menurut Ujang Komarudin, pertemuan Prabowo-Puan merupakan pertemuan pendahuluan sebelum Prabowo bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri.

Baca Selengkapnya

DPR Tutup Masa Sidang, Bagaimana Nasib Pengajuan Hak Angket?

26 hari lalu

DPR Tutup Masa Sidang, Bagaimana Nasib Pengajuan Hak Angket?

PKB menunggu kawan untuk bisa memenuhi syarat pengajuan hak angket DPR terkait dengan dugaan kecurangan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Formappi Harap Pemilihan Ketua DPR Terapkan Aturan Lama

27 hari lalu

Formappi Harap Pemilihan Ketua DPR Terapkan Aturan Lama

Formappi usulkan penetapan Ketua DPR menggunakan ketentuan Undang-Undang MD3 lama. Berharap tidak ada revisi.

Baca Selengkapnya

Respons Gibran hingga Puan Maharani Soal Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati

28 hari lalu

Respons Gibran hingga Puan Maharani Soal Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati

Rencana pertemuan Prabowo dan Megawati memunculkan spekulasi soal kemungkinan PDIP bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya

Puan Maharani Minta Pemerintah Pastikan Infrastruktur Mudik Aman Dilalui

28 hari lalu

Puan Maharani Minta Pemerintah Pastikan Infrastruktur Mudik Aman Dilalui

Fasilitas infrastruktur mudik menjadi perhatian, setelah separuh jalan di ruas Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) KM64 arah Jakarta-Sukabumi, longsor.

Baca Selengkapnya