Istana Diperketat, Wartawan Sulit Salat Jumat  

Reporter

Jumat, 24 Oktober 2014 13:08 WIB

Ibu Negara Iriana Widodo saat disapa sejumlah wartawan kepresidenan di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat 24 Oktober 2014. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamanan di Istana Negara mulai diperketat sejak hari ketiga setelah Joko Widodo dan Jusuf Kalla dilantik sebagai presiden dan wakil presiden. Peliputan oleh wartawan pun kini dibatasi. (Baca : Lagi, Rini dan Andi Datang ke Istana)

Tak hanya itu, wartawan juga dilarang menunaikan salat Jumat di Masjid Baiturrahim yang terletak di sisi barat Istana Merdeka. Puluhan wartawan tertahan di pintu pemeriksaan Pasukan Pengamanan Presiden di sisi timur Istana Negara, akses menuju masjid. "Mau ke mana, nih?" kata seorang anggota Paspampres yang menjaga pintu itu, Jumat, 24 Oktober 2014. (Baca : Jokowi Panggil Anies Baswedan ke Istana)

"Mau salat Jumat," ujar juru foto Tempo, Subekti. Ia termasuk salah satu dari puluhan wartawan yang tak bisa masuk ke dalam masjid.

Namun Paspampres melarang wartawan masuk. "Sekarang masuk ke dalam harus didampingi Biro Pers Kepresidenan, termasuk salat Jumat. Maaf, kami hanya menjalankan tugas," kata anggota Paspampres tersebut.

Puluhan wartawan yang membawa peralatan liputan mereka, seperti kamera foto dan kamera video, ini pun terpaksa gigit jari. Mereka kemudian kembali ke ruang wartawan sambil menyuarakan protes dan keheranan atas kebijakan ini. "Masak, ibadah saja tidak boleh?" ujar Subekti, menggerutu.

Salah satu wartawan lalu menghubungi Biro Pers Kepresidenan. Beberapa menit kemudian, wartawan akhirnya mendapat "restu". Wartawan diizinkan masuk lewat pintu yang dijaga itu untuk menuju satu-satunya masjid yang berada di kompleks Istana Kepresidenan. Di masjid tersebut, Jokowi dan Jusuf Kalla juga menunaikan ibadah salat Jumat.

Situasi seperti ini tak pernah terjadi sebelumnya. Pada masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, wartawan yang ingin menunaikan salat di masjid itu tak perlu mengajukan izin ke Biro Pers. Di masjid itu pula wartawan kerap mewawancarai presiden dan stafnya setelah beribadah.

PRIHANDOKO

Berita Terpopuler
Akhirnya, Nama 34 Menteri Kabinet Jokowi Rampung
Calon Menteri Dilabel Merah, Jokowi Tepok Jidat
Menggilai Aktris, Anak Jokowi Malah Ditaksir Gay
Dikabarkan Coret Rini, JK: Siapa yang Tak Setuju?
Naik Taksi, Putri Jokowi Akhirnya Ikuti Tes CPNS

Berita terkait

Seloroh Jokowi saat Ditanya Parpol Baru setelah Tak Diakui PDIP

25 menit lalu

Seloroh Jokowi saat Ditanya Parpol Baru setelah Tak Diakui PDIP

Sebelumnya, Kabar Jokowi bukan lagi anggota PDIP disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan Bidang Kehormatan, Komarudin Watubun.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sepakat dengan Luhut soal Jangan Ada Orang Toxic di Kabinet Prabowo

45 menit lalu

Jokowi Sepakat dengan Luhut soal Jangan Ada Orang Toxic di Kabinet Prabowo

Presiden Jokowi setuju dengan usul yang menyebut Presiden terpilih Prabowo Subianto tak perlu membawa orang 'toxic' masuk kabinet.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House di Depok

53 menit lalu

Jokowi Resmikan Indonesia Digital Test House di Depok

Presiden Jokowi mengharapkan pembukaan IDHT memperkuat ekosistem digital lokal.

Baca Selengkapnya

Reaksi Internal KIM atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

1 jam lalu

Reaksi Internal KIM atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Gerindra menyatakan Prabowo sudah mendiskusikan pembentukan presidential club sejak bertahun-tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Tiga Arahan Jokowi untuk Sinkronisasi Rencana Kerja Pemerintahan Prabowo-Gibran

2 jam lalu

Tiga Arahan Jokowi untuk Sinkronisasi Rencana Kerja Pemerintahan Prabowo-Gibran

Presiden Jokowi juga mengatakan RKP harus didasarkan pada hasil dengan memperhatikan return ekonomi yang dihasilkan.

Baca Selengkapnya

Kewarganegaraan Ganda Arcandra Tahar Pernah Jadi Persoalan, Jokowi Tunjuk sebagai Wakil Menteri ESDM

3 jam lalu

Kewarganegaraan Ganda Arcandra Tahar Pernah Jadi Persoalan, Jokowi Tunjuk sebagai Wakil Menteri ESDM

Eks Menteri ESDM, Arcandra Tahar tersangkut soal kewarganegaraan ganda hingga dicopot dari jabatan. Kkemudian diangkat Jokowi lagi jadi wakil menteri.

Baca Selengkapnya

Ini Pesan Jokowi ke Prabowo untuk Lanjutkan Program di Bidang Kesehatan

3 jam lalu

Ini Pesan Jokowi ke Prabowo untuk Lanjutkan Program di Bidang Kesehatan

Presiden Jokowi menyoroti urgensi peningkatan jumlah dokter spesialis di Indonesia. Apa pesan untuk pemimpin baru?

Baca Selengkapnya

Kepala Bappenas Sanjung Pemerintahan Jokowi: Ekonomi RI Stabil di Kisaran 5 Persen

4 jam lalu

Kepala Bappenas Sanjung Pemerintahan Jokowi: Ekonomi RI Stabil di Kisaran 5 Persen

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa menyanjung pemerintahan Presiden Jokowi karena pertumbuhan ekonomi RI stabil pada kisaran 5 persen.

Baca Selengkapnya

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

16 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

16 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya