Perayaan Pelantikan Jokowi di Solo Mulai dari Ahad Malam

Reporter

Sabtu, 18 Oktober 2014 15:54 WIB

Jokowi bercengkerama dengan warga di bawah pohon di Kampung Gilingan, Solo, Jateng, 13 September 2014. Tempo/Ahmad Rafiq

TEMPO.CO, Solo - Masyarakat Kota Surakarta akan merayakan pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih, Joko Widodo dan Jusuf Kalla, dengan beberapa acara yang cukup meriah. Mereka cukup bangga lantaran Jokowi merupakan warga Surakarta dan pernah menjabat sebagai wali kota di daerah itu.

"Kami akan menggelar doa bersama di Loji Gandrung pada Minggu malam," kata Wali Kota Surakarta, F.X. Hadi Rudyatmo, Sabtu, 18 Oktober 2014.

Loji Gandrung merupakan sebutan untuk rumah kuno yang menjadi rumah dinas wali kota. Jokowi pernah tinggal di rumah itu selama tujuh tahun saat masih menjabat sebagai wali kota. (Baca juga: okowi Boyong 60 Orang Keluarganya ke Pelantikan)

Rudyatmo mengundang sejumlah tokoh masyarakat untuk hadir dalam acara tersebut. "Tidak begitu banyak karena tempatnya memang terbatas," katanya. Setelah doa bersama, mereka akan melakukan tirakat dengan begadang hingga pagi hari.

Selanjutnya, pada Senin pagi warga Surakarta akan mengarak kereta kuno Sepur Kluthuk Jaladara serta bus tingkat wisata Werkudara dari Stasiun Purwosari hingga Bundaran Gladak. "Pengoperasian kereta uap dan bus tingkat itu merupakan peninggalan Jokowi saat masih menjadi wali kota di Surakarta," katanya. Kereta api itu juga akan membawa tujuh tumpeng yang akan dibagikan di Bundaran Gladak.

Menurut Rudyatmo, pembagian tumpeng itu dilakukan sesaat sebelum pelantikan. "Sebagai pemanjatan doa semoga pelantikan berjalan lancar," katanya.

Sedangkan pada saat pelantikan, DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Solo akan menggelar nonton bareng upacara pelantikan melalui siaran televisi. "Nanti kami siapkan layar besar untuk nonton," kata Rudyatmo yang juga menjadi Ketua DPC PDIP Surakarta itu.

Jokowi akan dilantik sebagai presiden Indonesia ke-7, Senin, 20 Oktober 2014, menggantikan Susilo Bambang Yudhoyono. Setelah dilantik oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR), Jokowi akan menghadiri pesta rakyat yang akan berlangsung di Monas.

AHMAD RAFIQ

Berita lain:
Menlu AS John Kerry Hadiri Pelantikan Jokowi
Jika Jadi Menteri, Pos Ini Milik Puan Maharani
Cerita Manajer Lion Air Ngamuk Versi Penumpang

Berita terkait

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

3 jam lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

4 jam lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

7 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

7 jam lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

8 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

8 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

9 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

11 jam lalu

Perjalanan Ubah Regulasi Masa Jabatan Kepala Desa di UU Desa, Setelah Unjuk Rasa Menjelang Pemilu 2024

Masa jabatan kepala desa akhirnya diperpanjang dari 6 tahun menjadi 8 tahun. Beleid gres itu tertuang dalam UU Desa yang diteken Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

13 jam lalu

Ragam Tanggapan atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Prabowo ingin menjaga silaturahmi kebangsaan dan menjadi teladan lewat presidential club.

Baca Selengkapnya

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

19 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya