Yogya dan Sleman Juara Narkoba di DIY

Reporter

Editor

Harun Mahbub

Sabtu, 8 Maret 2014 05:20 WIB

ANTARA/Noveradika

TEMPO.CO , YOGYAKARTA - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DI Yogyakarta menyatakan wilayah Kota Yogyakarta dan Kabupaten Sleman sepanjang tahun 2013 menjadi wilayah paling tinggi dalam kasus penggunaan narkotika dan obat terlarang dibanding daerah lain di provinsi Daerah istimewa Yogyakarta.

Di Kabupaten Sleman, sepanjang 2013 terungkap 90 kasus penggunaan narkoba dan di Kota Yogyakarta mencapai 60 kasus. Sementara di Kabupaten Bantul 45 kasus, 4 kasus di Kulonprogo, dan Gunung Kidul sama sekali tak ada laporan kasus.

Perwakilan BNNP DIY Hanyoko menuturkan dari temuan kasus penggunaan narkoba di seluruh wilayah, masing-masing memiliki titik rawan yang terpantau berdasarkan lokasi temuan kasus. Untuk wilayah Kota Yogyakarta, temuan kasus paling tinggi terjadi di lima kecamatan utama yakni Umbulharjo 18 kasus, Gondokusuman 17 kasus, Mergangsan 14 kasus, Gedongtengen 11 kasus, dan Tegalrejo 6 kasus.

Sedangkan di wilayah Sleman, temuan paling banyak ada di Kecamatan Depok yang dikenal sebagai pusat perguruan tinggi swasta dengan temuan kasus mencapai 46 kasus. Sedangkan di Kabupaten Bantul terbanyak temuan ada di Kecamatan Sewon dengan jumlah 20 kasus.

"Untuk mengantispasi lonjakan kasus narkoba dibutuhkan sebuah jejaring lebih kuat yang melibatkan peran warga dari tingkat terbawah," kata Hanyoko di sela peluncuran program Pemberdayaan Kampung Bebas Narkoba (PKBN) di Balaikota Yogyakarta Jumat, 7 Maret 2014. (Baca : Narkotik Jenis Baru Beredar di Yogyakarta)

Kepala Badan Narkotika Nasional Kota Yogyakarta Saptohadi mengatakan PKBN diproyeksikan menjadi wadah menjamin pengawasan program yang telah dirintis dalam penanggulangan narkoba lebih optimal. "Titik beratnya kini pada keterlibatan warga, ikut mengawasi guna menekan potensi penyalahgunaan di wilayahnya, dan ini dilombakan," kata dia.

Selama ini program seperti Pemberantasan Penggunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang dilakukan cenderung sifatnya berupa kebijakan dari atas (pemerintah). (Baca : Separuh Lebih Pengguna Narkoba Adalah Pekerja)

PRIBADI WICAKSONO



Terpopuler
Diduga Bunuh Ade Sara, Pasangan Ini Bercuit Sebelum Ditangkap

Diduga, Ade Sara Dibunuh dalam Perjalanan

Terduga Pembunuh Ade Sara Sepasang Kekasih






Berita terkait

4 WNI yang Masuk DPO Interpol, Salah Satunya Pimpinan Jaringan Narkoba Fredy Pratama

12 jam lalu

4 WNI yang Masuk DPO Interpol, Salah Satunya Pimpinan Jaringan Narkoba Fredy Pratama

Berikut daftar WNI yang masuk dalam DPO Kepolisian Internasional atau interpol. Salah satunya Fredy Pratama, pimpinan jaringan narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Sita 98 Bungkus Ganja dari Tangan WNA Papua Nugini di Jayapura

12 jam lalu

Polisi Sita 98 Bungkus Ganja dari Tangan WNA Papua Nugini di Jayapura

Polisi mendapatkan informasi akan ada transaksi narkotika yang diduga jenis ganja di sebuah rumah di Argapura, distrik Jayapura Selatan.

Baca Selengkapnya

Depresi, Epy Kusnandar Dirawat di RSKO Cibubur

2 hari lalu

Depresi, Epy Kusnandar Dirawat di RSKO Cibubur

Polisi mengajukan kepada BNN agar Epy Kusnandar direhabilitasi

Baca Selengkapnya

Narapidana Narkoba Kabur, Kepala Rutan Sukadana Lampung Azis Gunawan Dicopot

2 hari lalu

Narapidana Narkoba Kabur, Kepala Rutan Sukadana Lampung Azis Gunawan Dicopot

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung mencopot jabatan Kepala Rutan Sukadana Azis Gunawan buntut narapidana kabur

Baca Selengkapnya

Polda Sumut Pakai Teknologi BRIN untuk Menemukan Ladang Ganja

2 hari lalu

Polda Sumut Pakai Teknologi BRIN untuk Menemukan Ladang Ganja

Polda Sumut memanfaatkan tekonologi dari BRIN untuk melacak keberadaan ladang ganja.

Baca Selengkapnya

Polisi Ringkus 3 Tersangka Pabrik Tembakau Sintetis di Tangsel, 1 Orang Masih DPO

2 hari lalu

Polisi Ringkus 3 Tersangka Pabrik Tembakau Sintetis di Tangsel, 1 Orang Masih DPO

Polisi mengungkap tempat produksi tembakau sintetis di salah satu apartemen di Serpong, Kota Tangerang Selatan. 3 orang ditangkap, 1 DPO.

Baca Selengkapnya

Polri Bongkar Jaringan Narkoba Hydra di Indonesia, Mengingatkan Organisasi Kriminal Musuh Captain America

2 hari lalu

Polri Bongkar Jaringan Narkoba Hydra di Indonesia, Mengingatkan Organisasi Kriminal Musuh Captain America

Polri ungkap jaringan narkoba Hydra belum lama ini. Pecinta komik dan film Captain America pasti teringat organisasi kriminal musuhnya itu.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Empat Tersangka Pengedar Ganja di Merauke

3 hari lalu

Polisi Tangkap Empat Tersangka Pengedar Ganja di Merauke

Polres Merauke menangkap empat tersangka pengedar ganja. Polisi masih menyelidiki jaringan narkoba di wilayah ini.

Baca Selengkapnya

Polisi Geledah Pabrik Narkoba Tembakau Sintetis di Apartemen TreePark BSD

3 hari lalu

Polisi Geledah Pabrik Narkoba Tembakau Sintetis di Apartemen TreePark BSD

Sebuah kamar di Apartemen TreePark, BSD, Serpong, dijadikan tempat produksi narkoba jenis tembakau sintetis.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Jakarta Pusat Gagalkan Peredaran Narkoba 49,8 Kilogram

3 hari lalu

Polres Metro Jakarta Pusat Gagalkan Peredaran Narkoba 49,8 Kilogram

Satuan Reserse Narkoba Polres Jakpus mengungkap 15 kilogram narkoba dari jaringan Aceh, Medan, Palembang, dan Jakarta pada 7 Mei lalu.

Baca Selengkapnya