Usul Hak Interpelasi Surat Sekretaris Wakil Presiden Diajukan

Reporter

Editor

Jumat, 28 Januari 2005 23:46 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Sembilan belas anggota DPR dari delapan fraksi mengajukan hak interpelasi kepada Presiden soal Surat Sekretaris Wakil Presiden Nomor B.1750 tentang hubungan kerja pemerintah dengan parlemen. "Surat itu bisa dikategorikan penyimpangan pelaksanaan kekuasaan pemerintah," kata Idealisman Dachi, pengusul dari Fraksi Bintang Pelopor Demokrasi, membacakan usulan itu di ruang pemimpin DPR, Jumat (28/1).Selain oleh Dachi, interpelasi diajukan antara lain oleh A. Helmy Faishal Zaini, Choirul Sholeh Rasyid, Khofifah Indar Parawansa (Fraksi PKB), Hasto Kristiyanto, Aria Bima (PDIP), Chairul Anwar Lubis, Sundari Fitriyono (PPP), Zulkiflimansyah (PKS), Djoko Edhi Abdurahman (PAN), Rusman (PBR), dan Carol D. Kadang (PDS).Dalam surat pengajuan hak meminta penjelasan Presiden itu, para pengusul menganggap Wakil Presiden tak bisa mengeluarkan perintah. Sesuai dengan undang-undang, perintah Wakil Presiden bisa dilaksanakan jika Presiden mangkat, berhenti, diberhentikan, atau tak bisa melaksanakan kewajiban selama masa jabatannya. Pengajuan hak interpelasi dipicu surat Sekretaris Wakil Presiden kepada departemen-departemen tertanggal 27 Desember 2004 yang dinilai melecehkan DPR. Surat itu antara lain menyebutkan, pertemuan dengan DPR dilakukan hanya jika ada masalah yang sangat penting. Anggota Fraksi Partai Amanat Nasional, Alvin Lie, yang membacakan surat itu dalam rapat konsultasi DPR dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di gedung MPR/DPR beberapa waktu lalu.Ketua DPR Agung Laksono mengatakan, usulan hak interpelasi bisa diajukan jika minimal didukung 13 anggota. Ia berjanji membawanya ke rapat Badan Musyawarah. Sesuai dengan tata tertib, jika Badan Musyawarah menyetujuinya, usulan itu dibicarakan dalam rapat paripurna untuk disahkan atau ditolak. Purwanto

Berita terkait

Panja Komisi X DPR Gelar Rapat soal UKT Mahal Mulai Besok

8 jam lalu

Panja Komisi X DPR Gelar Rapat soal UKT Mahal Mulai Besok

Panja Komisi X DPR akan memulai sidang untuk mencari tahu penyebab UKT mahal mulai Senin besok.

Baca Selengkapnya

Wacana Perpanjangan Usia Pensiun Polisi, Pengamat: Tidak Sesuai Harapan Masyarakat

1 hari lalu

Wacana Perpanjangan Usia Pensiun Polisi, Pengamat: Tidak Sesuai Harapan Masyarakat

Wacana perpanjangan usia pensiun polisi dinilai tidak sesuai dengan tujuan revisi undang-undang Kepolisian.

Baca Selengkapnya

Yusril Yakini Prabowo Tidak Mengulangi Kabinet 100 Menteri Era Soekarno

1 hari lalu

Yusril Yakini Prabowo Tidak Mengulangi Kabinet 100 Menteri Era Soekarno

Yusril meyakini Kabinet 100 Menteri di era Presiden Soekarno tak akan berulang dalam pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

1 hari lalu

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

Dalam waktu berdekatan tiga RUU DPR mendapat sorotan publik yaitu RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Revisi UU Polri Muat Usulan Polisi Dapat Perlindungan Jaminan Sosial

1 hari lalu

Revisi UU Polri Muat Usulan Polisi Dapat Perlindungan Jaminan Sosial

DPR akan merevisi UU Polri. Salah satu perubahannya adalah polisi bisa mendapatkan perlindungan jaminan sosial.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

1 hari lalu

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

Pembentukan Pansel Capim KPK menuai perhatian dari sejumlah kalangan. Pihak Istana dan DPR beri respons ini.

Baca Selengkapnya

Dua Pasal di Revisi UU MK Ini Disorot Ketua MKMK: Ancam Kemerdekaan Kekuasaan Kehakiman

1 hari lalu

Dua Pasal di Revisi UU MK Ini Disorot Ketua MKMK: Ancam Kemerdekaan Kekuasaan Kehakiman

Ketua MKMK menyebut dua pasal di revisi UU MK ini mengancam kemerdekaan kekuasaan kehakiman. Pasal mana saja itu?

Baca Selengkapnya

Hujan Kritik Revisi UU Keimigrasian

1 hari lalu

Hujan Kritik Revisi UU Keimigrasian

Revisi UU Keimigrasian yang diusulkan DPR dikhawatirkan menjadi celah pihak yang berperkara untuk melarikan diri.

Baca Selengkapnya

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

2 hari lalu

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

Pengesahan RUU MK di tahap I menimbulkan polemik. Sebab, selain dianggap dibahas diam-diam, bisa melemahkan independensi MK. Apa kata Ketua MKMK?

Baca Selengkapnya

DPR Bahas Perpanjangan Batas Usia Pensiun Anggota Polri, Berikut Kajiannya

2 hari lalu

DPR Bahas Perpanjangan Batas Usia Pensiun Anggota Polri, Berikut Kajiannya

Naskah akademik itu menilai batas usia pensiun 58 tahun berbanding terbalik dengan meningkatnya keahlian anggota Polri seiring penambahan usia.

Baca Selengkapnya