Eksekusi Tol Cipali, Kuasa Hukum Warga Melawan

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Sabtu, 22 Februari 2014 10:45 WIB

Pengerjaan proyek jalan tol Cikopo-Palimanan (Cipali) di Desa Marengmang, Kecamatan Kalijati, Kabupaten Subang, Jawa Barat. TEMPO/Nanang Sutisna

TEMPO.CO, Cirebon - Eksekusi 14 rumah di Desa Pegagan Kecamatan Palimanan Kabupaten Cirebon dilakukan. Berdasarkan pantauan, sejak pagi ratusan polisi dari Polres Cirebon dibantu Satpol PP sudah berada di Desa Pegagan Kecamatan Palimanan, Sabtu (22/2).


Sejumlah petugas dari tim pembebasan tanah (TPT) Tol Cikampek Palimanan (Cipali) menggunakan becho untuk menghancurkan rumah warga yang masih berdiri di atas lahan tol.


Kuasa hukum warga, Agus Prayoga pun sempat berdiri di atas becho untuk menghalangi eksekusi. "Saya juga aparat hukum. Penegak hukum tidak bisa bertindak sewenang-wenang kepada rakyat," katanya.


Namun Agus Prayoga kemudian langsung diamankan polisi sehingga eksekusi rumah pertamapun bisa dilakukan. Pemilik rumah pun mengaku pasrah. Rumah pertama yang dihancurkan yaitu milik Deris dengan luas sekitar 360 meter persegi.


Petugas kemudian mengeluarkan sejumlah barang dari rumah tersebut kemudian rumah tersebut diratakan dengan tanah. "Sampai pasrah sajalah," ungkap Deris pasrah. Namun Deris mengaku hingga kini belum mengambil uang pengganti di pengadilan.


Advertising
Advertising

Sedangkan eksekusi rumah kedua sempat menemui hambatan dikarenakan pemilik rumah Masduki,40, dalam kondisi lumpuh dan memilih untuk bertahan di rumah. Namun setelah bernegosiasi dan dirayu sejumlah petugas, Masduki pun bersedia keluar dari rumah dan kemudian digotong menggunakan ambulance. Hingga berita ini diturunkan, pengosongan lahan untuk tol Cipali masih terus dilakukan.


Ketua Tim Pembebasan Tanah (TPT), Eten Roseli, mengatakan bahwa pengosongan lahan di Desa Pegaganakan dilakukan hari ini. Pengosongan lahan yang dimiliki 10 pemilik tanah dan di atasnya berdiri 14 rumah ini, menurut Eten, harus dilakukan karena mendesaknya pembangunan tol Cipali.


Pemilik lahan pun, yang berada di Desa Pegagan Kecamatan Palimanan, menurut Eten sudah diberikan surat peringatan ketiga. Pengosongan lahan akan melibatkan aparat keamanan seperti Dalmas Polres Cirebon dan Satpol PP. Pelibatan aparat keamanan menurut Eten bukan untuk menakut-nakuti masyarakat namun hanya untuk mengamankan karena tol merupakan obyek vital yang strategis.

Sementara itu kuasa hukum warga yang hingga kini melakukan perlawanan, Agus Prayoga menyatakan jika pihaknya tetap akan melakukan perlawanan. "Insya Allah kami siap menghadapinya," katanya.


Menurut Agus pengosongan tersebut merupakan bentuk intimidasi TPT terhadap warga. "Kami hanya akan menunggu pencabutan hak dari Presiden dan akan mengadakan perlawanan di lapangan jika TPT dan aparat tetap memaksa," tegas Agus.


Pihaknya menyayangkan harga pembebasan tanah yang ditawarkan TPT yakni berkisar Rp 200 ribu-Rp350 ribu setiap meternya. Menurut dia, harga itu terlalu kecil mengingat menggunakan dasar harga tahun 2005-2007.


Warga dalam hal ini meminta harga di kisaran Rp 500ribu-Rp1juta setiap meternya. Harga ini telah disampaikan dalam forum disaksikan mantan Bupati Cirebon Dedi Supardi saat menjabat kepala daerah dulu dan Kapolres Cirebon AKBP Irman Sugema. "Klien kami tidak pernah bermaksud menolak adanya pembangunan. Jangan menjual slogan untuk kepentingan umum sebagai dasar untuk menekan harga ganti rugi, sementara jalan tol itu juga bersifat komersil," ujar Agus



IVANSYAH

Berita terkait

Bertemu Jokowi Bahas IKN, AHY Instruksikan Pembebasan Lahan untuk Percepat Investasi Tak Asal Gusur

3 hari lalu

Bertemu Jokowi Bahas IKN, AHY Instruksikan Pembebasan Lahan untuk Percepat Investasi Tak Asal Gusur

AHY mengaku telah membahas progres perkembangan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Baca Selengkapnya

AHY: Sesuai Arahan Jokowi, Tak Boleh Ada Korban dalam Pembebasan Tanah di IKN

3 hari lalu

AHY: Sesuai Arahan Jokowi, Tak Boleh Ada Korban dalam Pembebasan Tanah di IKN

Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengungkapkan pesan Presiden Jokowi mengenai pembebasan lahan di IKN yang tidak boleh menimbulkan korban.

Baca Selengkapnya

Ombudsman Minta OIKN Hati-hati di Pembebasan Lahan Warga Kawasan IKN

35 hari lalu

Ombudsman Minta OIKN Hati-hati di Pembebasan Lahan Warga Kawasan IKN

Ombudsman meminta Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) hati-hati dalam pembebasan lahan warga di kawasan IKN.

Baca Selengkapnya

Kebun Pisang Dilewati Proyek Jalan Tol IKN, Warga Mengaku Dibayar Rp 25 Ribu per Rumpun

42 hari lalu

Kebun Pisang Dilewati Proyek Jalan Tol IKN, Warga Mengaku Dibayar Rp 25 Ribu per Rumpun

Suhar, warga Desa Pemaluan, Penajem Paser Utara, Kalimantan Timur, bercerita soal kebun pisangnya yang terdampak proyek tol di IKN

Baca Selengkapnya

Tol IKN Seksi 6A dan 6B Masih Tersandung Pembebasan Lahan

27 Februari 2024

Tol IKN Seksi 6A dan 6B Masih Tersandung Pembebasan Lahan

Kepala Satgas Pelaksanaan Pembangunan IKN Nusantara menyebut Pembangunan jalan bebas hambatan atau Jalan Tol Seksi 6A dan 6B masih terkendala pembebasan lahan.

Baca Selengkapnya

LMAN Kucurkan Rp 1,43 Trilun untuk Pembebasan Lahan di IKN, Ini Rinciannya

24 Januari 2024

LMAN Kucurkan Rp 1,43 Trilun untuk Pembebasan Lahan di IKN, Ini Rinciannya

LMAN sepanjang tahun 2023 telah menggelontorkan dana sebesar Rp 1,426 triliun untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

Cerita di Balik Pembangunan Flyover Cisauk, Dibiayai APBD Kabupaten Tangerang Rp 200 Miliar

10 Januari 2024

Cerita di Balik Pembangunan Flyover Cisauk, Dibiayai APBD Kabupaten Tangerang Rp 200 Miliar

Flyover Cisauk diklaim sebagai proyek jembatan layang pertama di Indonesia yang seluruhnya dibiayai oleh pemerintah daerah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Targetkan Jalur Kereta Ganda Cicalengka Rampung Pertengahan 2024

6 Januari 2024

Kemenhub Targetkan Jalur Kereta Ganda Cicalengka Rampung Pertengahan 2024

Dirjen Perkeretaapian Kemenhub memastikan, pembangunan double track di Cicalengka rampung pada pertengahan tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2023: Sodetan Ciliwung Rampung Usai Mandek 6 Tahun dan Tantangan Anies

28 Desember 2023

Kaleidoskop 2023: Sodetan Ciliwung Rampung Usai Mandek 6 Tahun dan Tantangan Anies

Rampungnya sodetan ciliwung juga membuat perhatian publik langsung terbetot kepada Anies Baswedan

Baca Selengkapnya

Pembebasan Lahan Tol Kediri-Kertosono di Kabupaten Kediri Tinggal 2 Persen

27 November 2023

Pembebasan Lahan Tol Kediri-Kertosono di Kabupaten Kediri Tinggal 2 Persen

Pembebasan lahan untuk pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) Tol Kediri- Kertosono yang ada di wilayah Kabupaten Kediri hampir rampung.

Baca Selengkapnya