Kompolnas Usul Asuransi Polisi Ditambah  

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Rabu, 11 September 2013 14:14 WIB

Tirta Sari istri Alm Bripta Sukardi bersama putrinya pada acara persemayaman jenazah di Gedung Sanggita, Asrama Polri, Cipinang Baru, Jakarta (11/09). Alm.Bripaka Sukardi meninggalkan seorang istri dan tiga orang anak. Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas), Edi Syahputra Hasibuan, meminta Polri memberi asuransi khusus kepada anggotanya. Asuransi ini diberikan kepada anggota yang meninggal saat bertugas, seperti yang dialami Brigadir Kepala Sukardi. Dia tewas ditembak di depan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Selasa, 10 September 2013.

"Di masa mendatang, Polri perlu menyiapkan asuransi untuk setiap anggota Polri sebagai jaminan," katanya saat dihubungi Tempo, Rabu, 11 September 2013. Edi mengatakan, asuransi tersebut perlu untuk memberikan kenyamanan kepada para anggota kepolisian dan keluarganya. Soalnya, menurut dia, risiko tugas mereka terbilang berat.

Edi menyatakan saat ini polisi memang mendapatkan jaminan asuransi. Namun, nilai asuransi yang disalurkan oleh PT Asabri relatif kecil. "Sekitar Rp 10-15 juta per jiwa," katanya. Menurut dia, nantinya asuransi khusus bisa dianggarkan dari remunerasi gaji Polri.

Sukardi tewas ditembak di Jalan H.R. Rasuna Said, Kuningan. Dia terkapar di tengah jalan khusus sepeda motor dengan luka tembak pada perut bagian kiri, yang terlihat dari rembesan darah di seragamnya. Penembakan ini terjadi saat Sukardi tengah mengawal enam truk bak terbuka yang membawa elevator untuk pembangunan proyek Rasuna Tower di kawasan Kuningan.

Penembakan terhadap Sukardi menjadi kasus kelima sepanjang tahun ini. Penembakan terakhir terjadi pada 16 Agustus lalu di Jalan Graha Raya Pondok Aren, Tangerang. Korban, Brigadir Kepala Maulana dan Ajun Inspektur Dua Kus Hendratma, juga tewas. Sepuluh hari sebelumnya, Ajun Inspektur Satu Dwiyatna juga tewas ditembak di Jalan Otista Raya, Ciputat, Tangerang Selatan, sekitar 4 kilometer dari rumahnya.

NUR ALFIYAH

Topik Terhangat:
Tabrakan Anak Ahmad Dhani | Jokowi Capres? | Miss World

Berita Terkait
Ini Alasan Dul Tak Dirawat di RS Polri
Istri Korban Tabrakan Jagorawi Tak Menuntut Dhani
Mobil Bupati Tabrak Pensiunan PNS hingga Tewas



Berita terkait

Penembakan Sesama Polisi di Bogor Terjadi di Rusun Polri, Dua Anggota Jadi Tersangka

27 Juli 2023

Penembakan Sesama Polisi di Bogor Terjadi di Rusun Polri, Dua Anggota Jadi Tersangka

Mabes Polri akhirnya buka suara soal kasus penembakan sesama polisi di Rusun Polri Cikeas Bogor. Dua anggota Polri ditangkap.

Baca Selengkapnya

Polisi Ditangkap Polisi karena Terlibat Narkoba, Kompolnas: Pelaku Bisa Kena TPPU

18 Agustus 2022

Polisi Ditangkap Polisi karena Terlibat Narkoba, Kompolnas: Pelaku Bisa Kena TPPU

Komisioner Kompolnas Poengky Indarti menyatakan polisi terlibat narkoba bisa dijerat dengan Undang-Undang Narkoba dan Undang-Undang TPPU.

Baca Selengkapnya

Kompolnas Bela Narasi Ferdy Sambo, LBH Jakarta: Bentuk Lembaga Pengawas Independen

15 Agustus 2022

Kompolnas Bela Narasi Ferdy Sambo, LBH Jakarta: Bentuk Lembaga Pengawas Independen

LBH Jakarta menilai Kompolnas membela narasi Ferdy Sambo dalam kasus kematian Brigadir J sehingga perlu dibentuk lembaga pengawas independen.

Baca Selengkapnya

Misteri Kematian Akseyna, Surat Telat Tiba 1 Bulan, dan Kompolnas Minta Maaf

7 Agustus 2022

Misteri Kematian Akseyna, Surat Telat Tiba 1 Bulan, dan Kompolnas Minta Maaf

Poengky Indarti mengungkapkan meminta maaf atas surat yang nyasar berkaitan dengan meninggalnya Akseyna.

Baca Selengkapnya

Beredar Video Kapolda Metro Jaya Kasih Support ke Kadiv Propam Polri, Fadil Imran: Adik Saya

14 Juli 2022

Beredar Video Kapolda Metro Jaya Kasih Support ke Kadiv Propam Polri, Fadil Imran: Adik Saya

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mendatangi Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo di Mabes Polri untuk memberikan dukungan dalam kasus penembakan.

Baca Selengkapnya

Profil Seno Sukarto, Eks Jenderal dan Ketua RT di Rumah Kadiv Propam

14 Juli 2022

Profil Seno Sukarto, Eks Jenderal dan Ketua RT di Rumah Kadiv Propam

Seno Sukarto kesal lantaran polisi tidak berkomunikasi dengannya saat memeriksa kasus penembakan di rumah Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo

Baca Selengkapnya

Kronologi Baku Tembak di Rumah Kadiv Propam Polri, Ini Penjelasan Kapolres Metro Jaksel

12 Juli 2022

Kronologi Baku Tembak di Rumah Kadiv Propam Polri, Ini Penjelasan Kapolres Metro Jaksel

Polisi juga mengirimkan tim psikologi untuk memberikan terapi psikologi terhadap orang yang ada di TKP, termasuk istri Kadiv Propam Polri.

Baca Selengkapnya

Penembakan Polisi di Rumah Irjen Ferdy Sambo, Polres Metro Jakarta Selatan Periksa Barang Bukti

12 Juli 2022

Penembakan Polisi di Rumah Irjen Ferdy Sambo, Polres Metro Jakarta Selatan Periksa Barang Bukti

Barang bukti yang ditemukan di TKP penembakan polisi di rumah Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo itu akan dibawa ke laboratorium forensik.

Baca Selengkapnya

Catatan Akhir Tahun, Komnas HAM Soroti Kasus di Tamilouw dan Maybrat

28 Desember 2021

Catatan Akhir Tahun, Komnas HAM Soroti Kasus di Tamilouw dan Maybrat

Komnas HAM saat ini memprioritaskan agar para pengungsi bisa kembali ke desa mereka di Maybrat.

Baca Selengkapnya

Kasus Polisi Tembak Polisi di Lombok Timur, Polda NTB: Ditembak Jarak Dekat

27 Oktober 2021

Kasus Polisi Tembak Polisi di Lombok Timur, Polda NTB: Ditembak Jarak Dekat

Direskrimum Polda NTB Kombes Hari Brata mengatakan anggota polisi Brigadir Kepala MN menembak Brigadir Satu HT, dari jarak dekat.

Baca Selengkapnya