Loyalis Anas Desak Jero Wacik Dipecat

Reporter

Senin, 26 Agustus 2013 19:10 WIB

Jero Wacik. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Kediri - Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kabupaten Blitar, Jawa Timur Heru Sunariyanta mendesak agar Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Jero Wacik dipecat jika terbukti menerima suap dalam kasus korupsi Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas.

Menurut Heru, sudah menjadi kewajiban semua pengurus maupun anggota Partai Demokrat untuk mematuhi Pakta Integritas yang ditandatangani di depan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Pakta tersebut jelas mengatur soal sanksi pemecatan bagi kader partai yang terindikasi terlibat korupsi. "Pakta itu harus ditegakkan," kata Heru saat dihubungi Tempo, Senin 26 Agustus 2013.

Heru membantah sikapnya tendensius untuk menjatuhkan Jero Wacik. Sebagai kader partai, dia hanya berharap penegakkan disiplin dalam pakta yang telah disepakati itu secara tidak pandang bulu. Jika memang hasil penyelidikan menunjukkan keterlibatan Jero Wacik, partai harus dengan tegas memecatnya.

Menariknya, pernyataan tersebut dilontarkan Heru saat mendampingi bekas Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum di Blitar. Anas tengah pulang kampung di rumah ibunya di Desa Ngaglik, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar. Menurut Heru, Anas hanya sehari di Blitar sebelum beranjak kembali ke Jakarta besok pagi. "Ini saya sedang bersama mas Anas," kata dia.

Kedekatan Heru dengan Anas memang tak bisa disangkal. Heru dikenal sebagai loyalis Anas saat dilengserkan dari kursi ketua umum karena menjadi tersangka korupsi Hambalang. Beberapa kali dia sempat melontarkan kecaman dan menyatakan perang terhadap orang-orang dekat SBY yang menggulingkan Anas, termasuk Jero Wacik.


HARI TRI WASONO


Berita Terpopuler:

Metallica: Terima Kasih Jakarta

Nonton Metallica, Jokowi Dikawal Provos

Nonton Konser Metallica, Jokowi: Puaasss!

Opini Tempo: Skandal SKK Migas, Jero Wacik Dibidik

Metallica Terkenang Konser 20 Tahun Lalu

Berita terkait

Letusan Gunung Ruang Rusak Fasilitas Pemantau Kegempaan, Alat Apa Saja yang Dipasang?

9 hari lalu

Letusan Gunung Ruang Rusak Fasilitas Pemantau Kegempaan, Alat Apa Saja yang Dipasang?

Erupsi Gunung Ruang sempat merusak alat pemantau aktivitas vulkanik. Gunung tak teramati hingga adanya peralatan pengganti.

Baca Selengkapnya

Peringatan, Erupsi Gunung Semeru dan Marapi Siaga III

57 hari lalu

Peringatan, Erupsi Gunung Semeru dan Marapi Siaga III

MAGMA Indonesia memperingatkan adanya Erupsi Gunung Semeru dan Marapi. Masyarakat diimbau tidak beraktivitas pada radius 5 kilometer.

Baca Selengkapnya

34 Ribu Rice Cooker Gratis Telah Dibagikan, Terbanyak Jawa-Bali

18 Januari 2024

34 Ribu Rice Cooker Gratis Telah Dibagikan, Terbanyak Jawa-Bali

Jawa-Bali merupakan daerah yang paling banyak menerima rice cooker gratis. Total anggaran program ini Rp 347 miliar.

Baca Selengkapnya

Syarat Dapat Rice Cooker Gratis dari Pemerintah, Apa Saja?

16 Oktober 2023

Syarat Dapat Rice Cooker Gratis dari Pemerintah, Apa Saja?

MKementerian ESDM akan memberikan bantuan 600 ribu unit rice cooker secara gratis, apa syaratnya?

Baca Selengkapnya

Indosolar Expo 2023: Upaya Bersama Bangkitkan Energi Surya Indonesia

26 Juli 2023

Indosolar Expo 2023: Upaya Bersama Bangkitkan Energi Surya Indonesia

Energi surya memiliki peran strategis dalam mengakselerasi upaya transisi energi khususnya di kawasan Asia Tenggara (ASEAN).

Baca Selengkapnya

5 Provinsi Penghasil Emas Terbesar di Indonesia

11 Februari 2023

5 Provinsi Penghasil Emas Terbesar di Indonesia

Inilah 5 Provinsi Penghasil emas terbesar di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Turunkan Emisi Efek Rumah Kaca, Kementerian ESDM Percepat Pengembangan Sektor Panas Bumi

11 Februari 2023

Turunkan Emisi Efek Rumah Kaca, Kementerian ESDM Percepat Pengembangan Sektor Panas Bumi

Kementerian ESDM terus mengembangkan sektor panas bumi untuk menurunkan efek rumah kaca.

Baca Selengkapnya

Menteri ESDM: Ekspor Emas Dihentikan Bertahap

10 Februari 2023

Menteri ESDM: Ekspor Emas Dihentikan Bertahap

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengatakan larangan ekspor emas akan dilakukan secara bertahap.

Baca Selengkapnya

Soal Ekosistem Kendaraan Listrik, Anggota DPR Minta Pemerintah Realistis

7 Februari 2023

Soal Ekosistem Kendaraan Listrik, Anggota DPR Minta Pemerintah Realistis

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno meminta pemerintah realistis dengan target pembentukan ekosistem kendaraan listrik atau EV di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Inginkan Power Wheeling Tetap Dipertahankan di RUU EBT, Anggota DPR: Ada Jalan Tengah dengan Pemerintah

6 Februari 2023

Inginkan Power Wheeling Tetap Dipertahankan di RUU EBT, Anggota DPR: Ada Jalan Tengah dengan Pemerintah

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno menginginkan skema power wheeling tetap dimasukkan dalam Rancangan Undang-Undang Enerbi Baru dan Terbarukan atau RUU EBT.

Baca Selengkapnya