Penerbit Buku Porno Sembunyikan Identitas Penulis  

Senin, 29 Juli 2013 11:32 WIB

Seorang petugas menunjukkan Buku pelajaran sekolah dasar bermuatan materi porno yang beredar di Kota Bogor (10/7). Tempo/Sidik Permana

TEMPO.CO, Jakarta - Penerbit buku pelajaran sekolah yang dianggap porno sampai sekarang masih menyembunyikan identitas lengkap para penulis buku yang kini bermasalah itu. Penerbit buku ini, CV Graphia Buana, menolak membuka identitas dan latar belakang mereka.

“Mereka sudah minta maaf,” kata Dede Syamsul Anwar, juru bicara CV Graphia Buana, kepada Tempo, pertengahan Juli 2013 lalu. Menurut Dede, dengan permintaan maaf itu, maka kasus ini tak perlu diperpanjang lagi.

Buku pelajaran yang dianggap porno terbitan penerbit ini adalah buku Bahasa Indonesia berjudul Aku Senang Belajar Bahasa Indonesia. Buku pelajaran untuk siswa kelas VI sekolah dasar ini berisi satu cerita pendek berjudul "Anak Gembala dan Induk Serigala". Cerita ini dinilai tak pantas untuk siswa kelas VI SD karena memuat cerita mengenai hubungan seksual yang terlampau eksplisit.

Adapun dari salinan buku yang diperoleh Tempo, diperoleh informasi bahwa kedua penulis buku yang bermasalah ini adalah Ade Khusnul dan M. Nur Arifin. Adapun editor buku ini adalah Asep Setiawan. Tidak jelas apa latar belakang pendidikan dan kompetensi ketiga penulis dan penyunting ini sehingga dinilai layak menyusun buku pelajaran untuk siswa sekolah.

CV Graphia Buana selaku penerbit adalah satu-satunya pihak yang berhubungan langsung dengan kedua penulis itu. Namun, mereka menolak memberikan akses pada pers untuk menghubungi Ade, Arifin dan Asep.

“Kedua penulis itu sudah membuat surat pernyataan tertulis berisi permintaan maaf. Buku juga sudah ditarik. Jadi, buat apa diperpanjang?” kata juru bicara penerbit buku, Dede Syamsul Anwar.

Ketika dihubungi Tempo, pihak Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memastikan bahwa buku pelajaran porno yang beredar di Bogor ini tidak lolos seleksi di Badan Standardisasi Nasional Pendidikan.

Selama ini, memang ada celah bagi buku-buku yang tak lolos seleksi untuk langsung masuk ke sekolah melalui kerja sama antara pihak penerbit dan guru. “Ini memang bikin runyam,” kata Kepala Pusat Kurikulum dan Perbukuan Kemendikbud Ramon Mahondas, Senin, 22 Juli 2013 lalu.

SIDIK PERMANA

Topik Terhangat:
Gempuran Buku Porno
|
Anggita Sari | Bisnis Yusuf Mansur | Kursi Panas Kapolri | Bursa Capres 2014

Berita Terkait:
Dugaan Keterlibatan Hakim Diusut dalam Kasus Mario

KPK Akui Kubu Hotma Ngga Sreg Ada Penggeledahan
Sidang MA Terbuka, DPR: Bohong!

Berita terkait

Kota Bogor Uji Coba Penggunaan Angkutan Listrik

37 hari lalu

Kota Bogor Uji Coba Penggunaan Angkutan Listrik

Ada 30 titik pemberhentian yang diujicobakan pada 4 April 2024.

Baca Selengkapnya

Tanam Padi Nutri Zinc untuk Penanganan Stunting Kota Bogor

37 hari lalu

Tanam Padi Nutri Zinc untuk Penanganan Stunting Kota Bogor

Juga sebagai upaya mengetaskan kemiskinan.

Baca Selengkapnya

Pemkot Bogor Perbaiki Jalan U-Turn Baranangsiang Mulai Besok, Jasa Marga Ingatkan Potensi Macet

19 Februari 2023

Pemkot Bogor Perbaiki Jalan U-Turn Baranangsiang Mulai Besok, Jasa Marga Ingatkan Potensi Macet

Jasa Marga meningingatkan potensi kemacetan di akses masuk Jalan Tol Jagorawi. Sebab, Pemkot Bogor akan memperbaiki jalan u-turn Baranangsiang.

Baca Selengkapnya

Alun-Alun Bogor Kumuh, Wakil Wali Kota Salahkan PKL: Mereka Ngeyel

5 Januari 2023

Alun-Alun Bogor Kumuh, Wakil Wali Kota Salahkan PKL: Mereka Ngeyel

Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim menyebut para pedagang kaki lima (PKL) membuat kondisi alun-alun terkesan kumuh

Baca Selengkapnya

Dampak Kenaikan Harga BBM Terasa, Pemerintah Kota Bogor Naikkan Tarif Angkot

5 September 2022

Dampak Kenaikan Harga BBM Terasa, Pemerintah Kota Bogor Naikkan Tarif Angkot

Pemerintah Kota Bogor menaikkan tarif angkot sebesar Rp1.000 bagi pelajar dan Rp1.500 bagi penumpang umum sebagai dampak kenaikan harga BBM.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Boleh Wisata ke Kota Bogor Asalkan Bawa Hasil Tes Covid-19

10 Mei 2021

Libur Lebaran, Boleh Wisata ke Kota Bogor Asalkan Bawa Hasil Tes Covid-19

Pemerintah Kota Bogor mengizinkan warga

Baca Selengkapnya

APEKSI Sosialiasi Inpres Optimalisasi Jamsostek

8 April 2021

APEKSI Sosialiasi Inpres Optimalisasi Jamsostek

Ketua Apeksi Bima Arya Sugiarto menyambut baik Inpres Nomor 2 Tahun 2021 karena. berkomitmen sangat kuat untuk melindungi tenaga kerja formal, nonformal, rentan hingga pegawai Non ASN.

Baca Selengkapnya

Ganjil Genap Akhir Pekan Seperti Kota Bogor Tidak Ada Dalam Rencana DKI

5 Februari 2021

Ganjil Genap Akhir Pekan Seperti Kota Bogor Tidak Ada Dalam Rencana DKI

Pemerintah DKI masih akan melaksanakan program saat ini sampai 8 Februari, tak ada opsi ganjil genap di akhir pekan.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Kota Bogor Siap Bangun 10 Koridor Kawasan Bisnis, Lokasinya?

17 Januari 2021

Pemerintah Kota Bogor Siap Bangun 10 Koridor Kawasan Bisnis, Lokasinya?

Pemerintah Kota Bogor siap membangun dan menata 10 koridor di kawasan bisnis Jalan Suryakencana Kota Bogor pada 2021.

Baca Selengkapnya

Balai Kota Bogor Disemprot Disinfektan Cegah Penularan Covid-19

14 Desember 2020

Balai Kota Bogor Disemprot Disinfektan Cegah Penularan Covid-19

Balai Kota Bogor disemprot disinfektan setelah Sekretaris Daerah (Sekda) Syarifah Sofiah Dwikorawati positif Covid-19.

Baca Selengkapnya