Awalnya Berprestasi, Geng Motor Akhirnya Jadi Liar

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Minggu, 2 Juni 2013 11:58 WIB

Seorang Freestyler melakukan Stoppie atau mengerem pada bagian roda depan dengan motor Honda CB 150R StreetFire di kawasan Senayan, Jakarta, (15/12). Tempo/Fardi Bestari

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua geng motor Sindikat Hantu Nekat (Sinchan Junior) AB, 17 tahun, mengatakan keberadaan geng motor Sinchan sebenarnya untuk pengembangan bakat di balap motor dan free data-style. Kata AB, para anggota banyak meraih prestasi balapan motor baik di tingkat daerah maupun nasional. "Kami banyak raih piala dan piagam Kejurnas," ujar AB.


Selain itu, Sinchan juga kerap melakukan bakti sosial di masyarakat Jalan Garuda Sakti Panam, bersama warga geng motor Sinchan bergotong royong membangun Masjid di Jalan Mawar, Garuda Sakti tersebut."Kami gotong royong bangun masjid bersama warga," katanya.

Namun akhirnya, Sinchan yang tadinya baik-baik saja, merasa terusik dengan keberadaan geng motor lain bernama Opsi. Menurut AB, beberapa waktu lalu geng motor Opsi secara tiba-tiba menyerang anggota geng motor Sinchan yang lagi kongkow-kongkow.


Akibat penyerangan itu, salah seorang anggota geng motor Sinchan mengalami luka serius.
Selain diserang, Opsi juga merampok dua unit sepeda motor milik geng motor Sinchan. Sejak kejadian itu, maka timbullah hasrat balas dendam dikalangan geng motor Sinchan.

Kata AB, suatu ketika, 13 Februari 2013, terjadi penyerangan balik dari geng motor
Sinchan terhadap dua orang pengendara motor yang diduga anggota geng motor Opsi. Secara bersama-sama, kedua orang tersebut dihaniaya, sekujur tubuh terluka sabetan samurai, bahkan telinga dan jari korban nyaris putus.

Namun ternyata orang yang diserang geng motor Sinchan salah sasaran, ternyata kedua orang yang dianiaya bukan anak geng motor Opsi yang mereka cari.Kasus penganiayaan tersebut dilakukan oleh geng motor Sinchan Senior. Ia hanya sekedar ikut meramaikan saja, pasalnya anggota geng motor Sinchan Junior dipaksa untuk ikut melakukan penyerangan oleh seniornya. "Sebenarnya kami tidak mau ikut, karena kami masih kecil-kecil, jumlah kami pun tidak banyak, yang jelas kami tidak ikut melakukan pembacokan," kata AB.

Perseteruan antar geng motor yang berujung kerusuhan juga terjadi pada geng motor Academy Rush Comunity (ARC). Menurut anggota ARC, AR, geng motor ARC memiliki musuh yakni geng motor L2R. Sejak geng motor ARC diserang L2R maka terjadilah saling balas dendam. Sampai pada akhirnya, ARC menyerang sebuah warnet yang berada di Jalan Durian yang diduga tempat berkumpul anak-anak L2R. Peristiwa itu terjadi tahun lalu.

RIYAN NOFITRA



Topik terhangat:
Tarif Baru KRL
| Kisruh Kartu Jakarta Sehat | PKS Vs KPK | Vitalia Sesha |Fathanah

Baca juga
EDSUS GENG MOTOR

Calon Kapolri Bocor, Kompolnas Protes Komnas HAM

Adik John Kei Tewas Ditembak

Inter Dibeli Erick Thohir, Ini Komentar Zanetti

SBY Dapat World Statesman Award, Beri 4 Janji

Advertising
Advertising

Berita terkait

Cegah Tawuran dan Sahur on The Road Selama Ramadhan, Polres Metro Tangerang Dirikan 26 Pos Pantau

48 hari lalu

Cegah Tawuran dan Sahur on The Road Selama Ramadhan, Polres Metro Tangerang Dirikan 26 Pos Pantau

Polres Metro Tangerang Kota mendirikan 26 Pos Pantau untuk mengantisipasi geng motor berkedok Sahur on the road selama bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

Buru Geng Motor, Polres Serang Banten Dirikan 4 Posko

51 hari lalu

Buru Geng Motor, Polres Serang Banten Dirikan 4 Posko

Dalam beberapa peristiwa, Kapolres mengatakan ada geng motor dari luar daerah yang berulah di Serang.

Baca Selengkapnya

Razia Knalpot Brong, Polres Sukabumi Kota Sita Puluhan Motor

58 hari lalu

Razia Knalpot Brong, Polres Sukabumi Kota Sita Puluhan Motor

Operasi knalpot brong ini juga diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat dan mencegah kejahatan jalanan seperti geng motor.

Baca Selengkapnya

Seorang Pemuda di Duren Sawit Tewas Diserang Geng Motor, Polisi Kejar Pelaku

22 Februari 2024

Seorang Pemuda di Duren Sawit Tewas Diserang Geng Motor, Polisi Kejar Pelaku

Pemuda di Duren Sawit tewas diserang geng motor. Motif dan identitas pelaku belum diketahui.

Baca Selengkapnya

Pemuda Tewas Dibacok Geng Motor di Bekasi

9 Februari 2024

Pemuda Tewas Dibacok Geng Motor di Bekasi

Geng motor itu terdiri atas 13 orang menggunakan empat sepeda motor.

Baca Selengkapnya

Lagi, Warga Tangsel Ringkus Remaja Pelajar Diduga Gangster Bersenjata Tajam

23 Oktober 2023

Lagi, Warga Tangsel Ringkus Remaja Pelajar Diduga Gangster Bersenjata Tajam

Tiga remaja pelajar diduga anggota gangster ditangkap warga Pamulang, Tangerang Selatan, sedang berkeliaran menjinjing senjata tajam pada pagi buta

Baca Selengkapnya

Tawuran Antarkelompok Geng Motor di Bogor, 7 Anak Ditangkap

6 Oktober 2023

Tawuran Antarkelompok Geng Motor di Bogor, 7 Anak Ditangkap

Tawuran antargeng motor itu berawal saat geng motor TOM yang berjumlah sekitar 30 orang menyerang geng motor BOCIMI.

Baca Selengkapnya

Rutin Dijadikan Arena Tawuran, Warga Pondok Ranji Ciputat Mulai Resah

23 September 2023

Rutin Dijadikan Arena Tawuran, Warga Pondok Ranji Ciputat Mulai Resah

Warga Pondok Ranji, Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, resah dengan rutinitas tawuran yang terjadi di wilayah itu setiap malam libur.

Baca Selengkapnya

Pemuda Ini Terhuyung lalu Ambruk dan Tewas Sepeninggal Tawuran Geng Motor Bersenjata Tajam

23 September 2023

Pemuda Ini Terhuyung lalu Ambruk dan Tewas Sepeninggal Tawuran Geng Motor Bersenjata Tajam

Seorang pemuda ditemukan tergeletak tewas di jalan di Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, pada Sabtu pagi, 23 September 2023

Baca Selengkapnya

Gangster Bogor Live Tawuran di Instagram, 2 Anggota Bersenjata Pedang Ditangkap

5 September 2023

Gangster Bogor Live Tawuran di Instagram, 2 Anggota Bersenjata Pedang Ditangkap

Sehari sebelum bubarkan gangster tawuran, polisi juga menangkap lima pelajar bersenjata pedang dan celurit. Satu di antaranya viral di medsos.

Baca Selengkapnya