Jago PDIP dalam Pilgub Jatim Segera Diumumkan  

Reporter

Kamis, 18 April 2013 19:05 WIB

Bambang Dwi Hartono. dok TEMPO/Dwi Narwoko

TEMPO.CO, Surabaya - Wakil Ketua Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jawa Timur, Ali Mudji, mengatakan keputusan final partainya soal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Agustus 2013 mendatang sudah hampir final.

Ali mengaku sudah mendengar kabar bahwa Pengurus Pusat PDIP akan menetapkan paket pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur yang akan didukung. “Mungkin dalam satu dua hari ini,” kata Ali, Kamis, 18 April 2013.

Menurut Ali, ada dua pasangan calon yang mungkin ditetapkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Keduanya yaitu duet Khofifah Indar Parawansa-Bambang Dwi Hartono atau Bambang Dwi Hartono-Said Abdullah.

Pasangan Khofifah-Bambang, kata Ali, merupakan duet yang paling berpeluang mengalahkan pasangan inkumben, Soekarwo-Saifullah Yusuf. Adapun duet Bambang-Said merupakan alternatif bila Mega menginginkan kadernya sendiri yang maju. Bambang kini menjabat Wakil Wali Kota Surabaya, sedangkan Said anggota Fraksi PDIP DPR asal Pamekasan.

Ali menyadari besarnya tantangan PDIP untuk memenangkan jagonya di Jawa Timur. Sampai saat ini arus bawah PDIP masih terpecah sebagai imbas dari perseteruan antara Ketua PDIP Jawa Timur Sirmadji Tjondropragolo dan Ketua PDIP Malang Peni Suparto.

Untuk konsolidasi dan pemenangan pemilu, Ali Mudji meminta DPP PDIP menunjuk Pramono Anung menjadi komandan lapangan pemilihan Gubernur Jawa Timur. Pramono, yang kini menjabat Wakil Ketua DPR, dianggap mampu menyatukan kekuatan partai yang tercerai berai.

Pengamat politik dari Universitas Airlangga Hotman Siahaan menilai, bila Mega sampai memberi rekomendasi kepada Khofifah, berarti dia akan mengulangi kesalahannya pada pilkada Jawa Timur pada 2008 lalu. Ketika itu Khofifah yang maju sebagai calon gubenur juga mendapat dukungan Mega.

Namun, pada saat pemilihan presiden 2009, Khofifah justru tidak mau mendukung Mega. Politikus yang pernah aktif di Partai Kebangkitan Bangsa itu justru mendukung Jusuf Kalla.

”Sekarang apa yang diinginkan PDIP? Berpikir pragmatis ataukah konsolidasi partai demi pemilihan umum nasional yang tidak lama lagi?” ujar Hotman. Dia berharap PDIP mencalonkan kadernya sendiri seperti pemilihan gubernur di Jawa Barat, Sumatera Utara dan Jawa Tengah. Alasannya, kekuatan PDIP di Jawa Timur cukup besar. ”Mengapa PDIP tidak percaya dengan kader sendiri?” ucap Hotman.

KUKUH S WIBOWO

Topik Terhangat:
Ujian Nasional | Bom Boston | Lion Air Jatuh | Kasus Cebongan

Baca juga:

EDISI KHUSUS Tipu-tipu Jagad Maya

Sunah Rasul Hakim Setyabudi dan Gratifikasi Seks

Sopir Hakim Setyabudi Tak Tahu Suap Seks Bosnya

@SBYudhoyono Follow Artis-artis Ini

Berita terkait

Pengamat Sebut Awiek PPP Punya Peluang Jadi Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

35 menit lalu

Pengamat Sebut Awiek PPP Punya Peluang Jadi Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

Politikus PPP Achmad Baidowi meraih 359.189 suara nasional di Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

PPP Sebut Belum Tentukan Sikap Politik Resmi di Pilkada Jawa Timur

6 jam lalu

PPP Sebut Belum Tentukan Sikap Politik Resmi di Pilkada Jawa Timur

PPP menyatakan sifat politiknya di Pilkada Jawa Timur masih dinamis. Antara mendukung Khofifah atau membentuk koalisi baru.

Baca Selengkapnya

Akui Jalin Komunikasi Dengan PDIP, Khofifah: Relatif, Belum Pasti Mendukung

8 jam lalu

Akui Jalin Komunikasi Dengan PDIP, Khofifah: Relatif, Belum Pasti Mendukung

Khofifah menaakui menjalin komunikasi dengan PDIP. Namun ia mengatakan, belum pasti partai itu memberikan rekomendasi dukungan.

Baca Selengkapnya

Muhaimin Iskandar Sebut PKB Buka Pintu untuk Khofifah Daftar Pilkada Jawa Timur

1 hari lalu

Muhaimin Iskandar Sebut PKB Buka Pintu untuk Khofifah Daftar Pilkada Jawa Timur

PKB menyambut baik jika nantinya Khofifah mendaftar diri mengikuti seleksi internal di partai itu untuk maju di Pilkada Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Khofifah Buka Peluang Kembali Maju Bersama Emil Dardak di Pilkada Jatim

2 hari lalu

Khofifah Buka Peluang Kembali Maju Bersama Emil Dardak di Pilkada Jatim

Khofifah membuka peluang lebar bagi Emil Dardak untuk kembali berpasangan di Pilkada Jawa Timur. Ia mengaku nyaman dan produktif bersama Emil.

Baca Selengkapnya

Menakar Peluang Emil Dardak sebagai Wakil Khofifah Lagi setelah PDIP Merapat

2 hari lalu

Menakar Peluang Emil Dardak sebagai Wakil Khofifah Lagi setelah PDIP Merapat

Sebelum PDIP masuk, Khofifah telah lebih dahulu didukung Partai Golkar, Gerindra, Demokrat dan PAN sejak sebelum Pemilu 2024 berlangsung.

Baca Selengkapnya

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

4 hari lalu

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

Emil Dardak berpeluang kuat kembali menjadi pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Berikut rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

4 hari lalu

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

Politikus sejumlah partai politik angkat bicara soal cawagub pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

6 hari lalu

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

Khofifah dinilai menjadi calon gubernur terkuat pada Pilkada Jatim 2024. PKB dan PPP tengah menyiapkan lawan.

Baca Selengkapnya

Soal Calon yang Diusung PKB di Pilkada Jawa Timur, Cak Imin: Masih Rahasia, Kalau Ketahuan Khofifah Bahaya

6 hari lalu

Soal Calon yang Diusung PKB di Pilkada Jawa Timur, Cak Imin: Masih Rahasia, Kalau Ketahuan Khofifah Bahaya

PKB masih merahasiakan calon gubernur yang akan mereka dukung di Pilkada Jawa Timur pada November 2024.

Baca Selengkapnya