Motor Disita, Kantor Leasing Dirusak

Reporter

Editor

Eni Saeni

Rabu, 6 Februari 2013 17:29 WIB

TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Kuningan -Karena motornya disita di tengah jalan, sekitar 40 orang dari organisasi kepemudaan mengobrak-abrik kantor leasing PT Bentara Sinergies Finance di Jalan Siliwangi, Kuningan Kota, Kabupaten Kuningan, Rabu, 6 Februari 2013. Massa juga merobohkan plang nama dan membakar spanduk di kantor tersebut. Aksi tersebut memacetkan arus lalu lintas sepanjang 1 kilometer.

Massa yang marah sempat baku hantam dengan karyawan leasing. Sejumlah karyawati yang sedang bertugas histeris ketakutan dan menangis. Mereka mencari kepala kantor untuk menanyakan prosedur pemaksaan pengambilan motor di jalanan. "Kalau motor tidak dikeluarkan jam ini juga kantor ini saya bakar, saya siap bertanggung jawab, " Deki, koordinator aksi, berteriak.

Seorang polisi yang kebetulan melintas berusaha menenangkan massa, namun tak berhasil. Selang 15 menit beberapa polisi datang termasuk Kapolsek Kuningan Kota, Komisaris Polisi Endin Wahyudin.

Kedatangan Kapolsek malah membuat massa semakin marah dan nyaris terjadi baku hantam dengan Kapolsek yang baru saja turun dari mobil. Beruntung aksi tersebut berhasil dilerai. Lalu perwakilan massa dipertemukan dengan pimpinan leasing Bentara Sinergies Finance.

Aksi ini dipicu dua penagih utang rekanan PT Bentara Sinergies Finance menyita sepeda motor Suzuki CS-1 milik Didin Aminudin, warga Desa Darma, Selasa, 5 Februari 2013 pukul 15.00 WIB. Motor saat itu sedang dikendarai oleh keponakannya yang masih duduk di bangku SMP. Motor disita di Jalan Bayuning, Kadu Gede, atau sekitar 5 kilometer dari rumah Didin.

Didin merasa keberatan dengan cara penyitaan yang dianggapnya sebagai perampasan, padahal motor yang dikreditnya tinggal tersisa 7 bulan. Didin terlambat membayar sekitar 4 bulan dengan sisa tunggakan Rp 13,5 juta. Hal ini membuat Didin kesal karena ternyata bunga leasing terlalu berat. Dia sempat negosiasi agar pembayaran bunga diringankan, namun pihak leasing tetap bersikukuh.

Setelah negosiasi, pimpinan leasing Bentara Ahmad Husein, mengabulkan motor tersebut diserahkan kembali ke Didin. "Didin mengangsur selama 3 tahun, namun dia terlambat melunasi, sehingga penagihan diserahkan kepada pihak ketiga (debt collector)," ujar Ahmad.

DEFFAN PURNAMA

Berita terkait

Kredit Macet Pinjol Meningkat di Masa Lebaran

15 hari lalu

Kredit Macet Pinjol Meningkat di Masa Lebaran

Turunnya pendapatan sebagian peminjam pinjol menaikkan risiko kredit macet di masa lebaran.

Baca Selengkapnya

Generasi Z dan Milenial Terbanyak Terjerat Kredit Macet Pinjol, Apa Sebabnya?

46 hari lalu

Generasi Z dan Milenial Terbanyak Terjerat Kredit Macet Pinjol, Apa Sebabnya?

Ekonom Yusuf Wibisono angkat bicara soal akar masalah fundamental dari maraknya kredit macet Pinjol pada generasi muda.

Baca Selengkapnya

Prabowo Cerita Pernah Punya Utang di Bank Mandiri dan Telah Bayar Lunas: Rekam Jejak Saya Tidak Terlalu Buruk

53 hari lalu

Prabowo Cerita Pernah Punya Utang di Bank Mandiri dan Telah Bayar Lunas: Rekam Jejak Saya Tidak Terlalu Buruk

Prabowo Subianto bercerita, dia pernah punya utang di PT Bank Mandiri Tbk dan telah membayar utang itu 100 persen tanpa potongan.

Baca Selengkapnya

Kredit Korporasi dan Komersial Kerek Aset Bank Mandiri, Terbesar Se-Indonesia

1 Februari 2024

Kredit Korporasi dan Komersial Kerek Aset Bank Mandiri, Terbesar Se-Indonesia

Aset Bank Mandiri pada 2023 mencapai Rp 2.174 triliun. Ditopang oleh pertumbuhan kredit korporasi dan komersial.

Baca Selengkapnya

Jokowi Puji Semangat Kerja Nasabah PNM: Pengusaha Jangan Ngelentruk, Nglokro..

30 Januari 2024

Jokowi Puji Semangat Kerja Nasabah PNM: Pengusaha Jangan Ngelentruk, Nglokro..

Jokowi mengaku sangat senang melihat kredit macet permodalan yang terbilang lebih rendah dibanding temuan kredit macet perbankan.

Baca Selengkapnya

Kredit Macet Nelayan Capai Rp 878 Miliar, Ganjar-Mahfud Janji Bakal Diputihkan

28 Januari 2024

Kredit Macet Nelayan Capai Rp 878 Miliar, Ganjar-Mahfud Janji Bakal Diputihkan

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mengunjungi Kampung Nelayan Kurnia di Kelurahan Belawan Bahari, Kecamatan Medan Belawan, Kota Medan

Baca Selengkapnya

Ekonom Sebut Kerja Sama ITB-Pinjol Danacita Sediakan Cicilan UKT Berpotensi Kredit Macet

26 Januari 2024

Ekonom Sebut Kerja Sama ITB-Pinjol Danacita Sediakan Cicilan UKT Berpotensi Kredit Macet

Cicilan UKT ITB via Pinjol Danacita berpotensi jadi kredit macet.

Baca Selengkapnya

Kala Ganjar dan Mahfud Md Janji Bakal Hapus Kredit Macet Petani-Nelayan

26 Januari 2024

Kala Ganjar dan Mahfud Md Janji Bakal Hapus Kredit Macet Petani-Nelayan

Pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud Md berjanji bakal menghapus kredit macet petani dan nelayan jika jadi pemenang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Janji Hapus Kredit Macet Petani dan Nelayan

26 Januari 2024

Mahfud Md Janji Hapus Kredit Macet Petani dan Nelayan

Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud Md berjanji akan menghapus kredit macet petani dan nelayan.

Baca Selengkapnya

Akulaku Diberi Waktu hingga Juni untuk Perbaiki Bisnis Paylater

14 Januari 2024

Akulaku Diberi Waktu hingga Juni untuk Perbaiki Bisnis Paylater

OJK memberikan tambahan waktu kep Akulaku untuk mengambil sejumlah langkah perbaikan bisnis paylater hingga Juni 2024.

Baca Selengkapnya