Kesaksian Nazaruddin, Saan Penghubung Proyek PLTS  

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

Selasa, 8 Januari 2013 21:16 WIB

Neneng Sri Wahyuni melihat suaminya, M. Nazaruddin yang diambil sumpahnya di Pengadilan Tipikor, Jakarta, (8/1). ANTARA/Rosa Panggabean

TEMPO.CO, Jakarta- Muhammad Nazaruddin membeberkan peran politikus Demokrat, Saan Mustopa dalam proyek pengadaan listrik di Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi pada 2008. Menurut dia, Saan lah yang menjadi penghubung PT Anugrah dengan Departemen tersebut.

"Yang buka pintu Saan," katanya saat bersaksi untuk terdakwa Neneng Sri wahyuni di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Selasa, 8 Januari 2012.

Nazar menceritakan, bersama Anas, Saan pernah mengajak mereka berkunjung ke rumah Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi pada Januari 2008. Saat itu Menakertrans dijabat oleh Erman Suparno. Di sana dijelaskan bahwa Departemen tersebut akan membuat proyek berbiaya Rp 100 miliar. Tapi ternyata duit pekerjaan yang turun hanya Rp 8,9 miliar.

Saan pula yang meminta perusahaannya untuk menyiapkan duit US$ 50 ribu agar upaya Anugrah untuk memenangkan proyek tersebut melaui PT Alfindo Nuratama berhasil. Uang itu akan diberikannya pada Erman. "US$ 50 ribu, Saan yang bawa dikasih ke Menaker," ujar dia.

Namun hal ini diragukan oleh hakim anggota Pangeran Napitupulu. Soalnya, Saan mengatakan duit itu diberikan untuk pencalegan dirinya pada 2009. Tapi Nazar membantahnya. "Tidak, itu untuk Menaker," ucapnya.

Saan sendiri telah menyanggah hal ini. Dalam persidangan 20 Desember lalu saat menjadi saksi, Saan mengaku tak tahu perihal proyek itu. "Tahu maupun lihat proyek itu saja tidak," katanya. Uang US$ 50 ribu pun dia katakan untuk pencalegan.

NUR ALFIYAH

Berita terkait

Anas Urbaningrum Ungkap Alasannya Kembali Terjun ke Dunia Politik

15 Juli 2023

Anas Urbaningrum Ungkap Alasannya Kembali Terjun ke Dunia Politik

Anas Urbaningrum menyatakan kembali ke dunia politik karena ingin menjadi petugas publik.

Baca Selengkapnya

Anas Urbaningrum Kembali Gaungkan Gantung di Monas, Begini Pernyataannya

15 Juli 2023

Anas Urbaningrum Kembali Gaungkan Gantung di Monas, Begini Pernyataannya

Anas Urbaningrum kembali sebut soal gantung di Monas. Tapi berbeda dari pernyataanya 11 tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Lukas Enembe akan Jalani Sidang Dakwaan Hari Ini

19 Juni 2023

Lukas Enembe akan Jalani Sidang Dakwaan Hari Ini

Lukas Enembe seharusnya menjalani sidang pertama pada Senin, 12 Juni 2023. Namun ia sakit, lalu meminta hadir langsung di pengadilan.

Baca Selengkapnya

Pengacara Ungkap Alasan Lukas Enembe Ngotot Mau Sidang Offline

12 Juni 2023

Pengacara Ungkap Alasan Lukas Enembe Ngotot Mau Sidang Offline

Pengacara Lukas, Otto Cornelis Kaligis, mengatakan kliennya ingin masyarakat melihat bahwa Lukas Enembe memang betulan sakit.

Baca Selengkapnya

Anas Urbaningrum Akan Pimpin PKN, Gede Pasek Serahkan Posisi Ketua Umum Juli Mendatang

12 Mei 2023

Anas Urbaningrum Akan Pimpin PKN, Gede Pasek Serahkan Posisi Ketua Umum Juli Mendatang

Ketua Umum PKN Gede Pasek Suardika menyatakan akan menyerahkan jabatannya kepada Anas Urbaningrum pada Juli mendatang.

Baca Selengkapnya

Demokrat Kasihani Anas Urbaningrum, Sebut Jadi Korban Adu Domba Kubu Moeldoko dan PKN

13 April 2023

Demokrat Kasihani Anas Urbaningrum, Sebut Jadi Korban Adu Domba Kubu Moeldoko dan PKN

Politikus Demokrat Herman Khaeron menilai pidato Anas Urbaningrum lebih cenderung mengarahkan pada politik persahabatan, alih-alih politik permusuhan.

Baca Selengkapnya

Eksklusif Wawancara Tempo dengan Anas Urbaningrum (1)

10 April 2023

Eksklusif Wawancara Tempo dengan Anas Urbaningrum (1)

Tempo mendapat kesempatan berbincang dengan Anas Urbaningrum dari dalam Lapas Sukamiskin.

Baca Selengkapnya

Anas Urbaningrum Akan Kunjungi Orang Tuanya di Blitar Usai Bebas dari Lapas Sukamiskin

7 April 2023

Anas Urbaningrum Akan Kunjungi Orang Tuanya di Blitar Usai Bebas dari Lapas Sukamiskin

Anas Urbaningrum akan langsung menuju orang tuanya di Blitar setelah dia bebas dari Lapas Sukamiskin.

Baca Selengkapnya

Anas Urbaningrum Minta Dibebaskan dari Lapas Sukamiskin Sore Hari

1 April 2023

Anas Urbaningrum Minta Dibebaskan dari Lapas Sukamiskin Sore Hari

Anas Urbaningrum mengajukan permintaan agar dilepaskan dari Lapas Sukamiskin pada sore hari.

Baca Selengkapnya

Anas Urbaningrum Akan Bebas Dari Lapas Sukamiskin, HMI Berencana Gelar Road to Bandung

31 Maret 2023

Anas Urbaningrum Akan Bebas Dari Lapas Sukamiskin, HMI Berencana Gelar Road to Bandung

Sekitar 60 kader HMI akan menjemput Anas Urbaningrum di Bandung pada 10 April 2023.

Baca Selengkapnya