Polisi : Teroris Peretas Sukses Kumpulkan Rp 7 M

Reporter

Editor

Minggu, 24 Juni 2012 20:21 WIB

Polisi berjaga di depan rumah yang diduga menjadi aset kelompok teroris, ketika melakukan penggeledahan di Jalan Pancing Medan, Sumut, Kamis (21/6). ANTARA/Irsan Mulyadi

TEMPO.CO, Jakarta – Detasemen Khusus 88 Antiteror Markas Besar Kepolisian RI masih menelusuri keterlibatan tersangka kasus terorisme, Rizky Gunawan dengan jaringan teroris lain. Polisi baru menemukan bukti keterlibatan Rizky dalam jaringan bom di Solo dan pelatihan militer di Poso.

“Dia pencari dana kegiatan terorisme, dari kegiatan hacking dia mengumpulkan uang hingga Rp 7 miliar,” kata Kepala Bagian Penerangan Umum Kepolisian, Komisaris Besar Kepolisian Boy Rafli saat dihubungi, Ahad, 24 Juni 2012.

Boy memaparkan, uang yang didapat Rizky dengan meretas sebuah situs Multi Level Marketing ini digunakan untuk membeli aset di Medan sebesar Rp 5,9 miliar, untuk pelatihan militer di Poso sebesar Rp 667 juta, dan untuk pembiayaan aksi bom bunuh diri di Gereja Bethel Injil Penuh Keputon, Solo. “Dia menyiapkan juga dana untuk makan dan logistik lainnya,” kata Boy.

Rizky yang memiliki kemampuan di bidang Informatika Teknologi (IT) ditangkap polisi pada tanggal 3 Mei 2012 di Gambir, Jakarta. Pada tanggal 21 Juni lalu, dia bersama empat rekannya yang ditangkap di Medan dan Bandung dibawa Densus 88 untuk menunjukan aset senilai Rp 5,9 miliar mereka di Medan. Akan tetapi, Boy tidak dapat memaparkan lebih detail empat identitas tersangka ini

Boy membantah bahwa Densus 88 melakukan penangkapan empat tersangka teroris lain pada saat penggeledahan dan penyitaan aset di Medan. Sedangkan informasi sebelumnya menyatakan, Densus telah menangkap empat orang yaitu istri Rizky bernama Suwita, Tomi Irawan, Kusnan, dan Winangsah. “Tidak ada penangkap di Medan, Densus 88 ke Medan hanya menyita aset,” kata dia.

Lima tersangka terorisme ini, menurut Boy, sudah kembali ditahan di Markas Komando Brigadir Mobil, Kelapa Dua, Depok. Densus 88 masih menyelidiki peran tiap tersangka dan kaitannya dengan jaringan-jaringan teroris yang lain.“Untuk sementara kami fokus pada penyidikan aset dan dua jaringan tersebut,” kata Boy.

FRANSISCO ROSARIANS
Berita terkait :

Polisi Sita Aset Teroris Senilai Rp 5,9 Miliar
Teroris Semakin Canggih Meretas Situs

Berita terkait

Tangkap 16 Tersangka Teroris, BNPT Tegaskan NII Masih Eksis

31 Maret 2022

Tangkap 16 Tersangka Teroris, BNPT Tegaskan NII Masih Eksis

BNPT menangkap 16 orang terduga teroris yang disebut berafiliasi dengan NII.

Baca Selengkapnya

Kepala Densus 88: Kami Ingin Perlakukan Pelaku Teroris Sebagai Korban

21 Maret 2022

Kepala Densus 88: Kami Ingin Perlakukan Pelaku Teroris Sebagai Korban

Kepala Densus 88 menyatakan pihaknya menggunakan paradigma baru dengan menempatkan pelaku terorisme sebagai korban.

Baca Selengkapnya

Densus 88: Penangkapan Meningkat, Aksi Terorisme Menurun

21 Maret 2022

Densus 88: Penangkapan Meningkat, Aksi Terorisme Menurun

Densus 88 menyatakan aksi terorisme di Indonesia dalam dua tahun terakhir menurun setelah mereka melakukan penangkapan secara masif.

Baca Selengkapnya

Terduga Teroris Ditangkap di Bogor, Camat: Betul Warga Kami, Penjual Kimia

15 Juni 2021

Terduga Teroris Ditangkap di Bogor, Camat: Betul Warga Kami, Penjual Kimia

Camat Bogor Utara Marse Hendra Saputra membenarkan telah telah terjadi penangkapan terduga teroris di wilayahnya pada Senin, 14 Juni 2021.

Baca Selengkapnya

Napi Terorisme Dikurung di Gunung Sindur, Kemenkumham: Sejak Aksi Teroris Marak

16 April 2021

Napi Terorisme Dikurung di Gunung Sindur, Kemenkumham: Sejak Aksi Teroris Marak

Kepala Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat Sudjonggo menjelaskan alasan mengapa menempatkan napi terorisme di Lapas Gunung Sindur.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap PNS dan Nelayan Terduga Teroris di Aceh

22 Januari 2021

Densus 88 Tangkap PNS dan Nelayan Terduga Teroris di Aceh

Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri menangkap dua orang terduga teroris di Aceh pada 21 Januari 2021. Satu orang merupakan PNS dan lainnya nelayan

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Banten, Kelompok Jamaah Islamiyah

9 November 2020

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Banten, Kelompok Jamaah Islamiyah

Densus 88 Antiteror Polri menangkap satu terduga teroris bernama Ahmad Zaini alias Ahyar alias Ahyas alias Epson di Banten.

Baca Selengkapnya

Terduga Teroris Ditangkap di Depok, Terkait dengan Bom Medan?

13 November 2019

Terduga Teroris Ditangkap di Depok, Terkait dengan Bom Medan?

Polisi menangkap seorang terduga teroris di Depok, Jawa Barat. Mereka masih mencari tahu hubungannya dengan kasus bom Medan.

Baca Selengkapnya

Malaysia Tahan 11 WNI Tersangka ISIS Rancang Serang Ketua Parpol

26 September 2019

Malaysia Tahan 11 WNI Tersangka ISIS Rancang Serang Ketua Parpol

Pasukan Divisi Anti-teroris Bukit Aman, Malaysia menahan 11 WNI tersangka jaringan kelompok teroris ISIS yang berencana menyerang ketua parpol.

Baca Selengkapnya

Terduga Teroris Bekasi yang Ditangkap Densus 88 Kabur dari Aceh

12 Juni 2019

Terduga Teroris Bekasi yang Ditangkap Densus 88 Kabur dari Aceh

Empat terduga teroris yang ditangkap Densus 88 Antiteror Polri di Bekasi ternyata pelarian dari Aceh pada Desember 2018.

Baca Selengkapnya