Tommy Pernah Berencana Menyerahkan Diri Setelah Megawati Menjadi Presiden

Reporter

Editor

Selasa, 23 Desember 2003 09:59 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Nurdiman Munir, salah satu penasehat hukum Hutomo Mandala Putra (Tommy Soeharto) membantah telah menawarkan uang Rp 2 miliar kepada Syafiuddin, agar hakim tersebut bersedia bertemu dengan Tommy Soeharto. “Ngawur itu. Nggak benar,” kata Nurdiman Munir ketika dihubungi Tempo, Sabtu (11/8) malam.

Menurut Nudirman, dia menjadi penasehat hukum Tommy sejak sidang kasus tukar guling Bulog dan PT Goro digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Namun ketika disidangkan dalam tingkat kasasi, Nurdiman mengaku tidak terlibat dalam proses advokasinya. “Saat pembahasan materi saya diikutsertakan. Tapi pada proses selanjutnya saya tidak ikut mengurus. Bahkan dalam surat kuasa nama saya tidak ada,” ujarnya seraya menambahkan, dia dilibatkan lagi pada Peninjauan Kembali (PK).

Ketika ditanya kapan Tommy akan menyerahkan diri, Nurdiman mengaku tidak tahu. Begitu juga dengan keberadaan Tommy sekarang ini. Nurdiman mengaku berhubungan dengan Tommy untuk terakhir kalinya pada bulan November 2000. Ketika itu,Tommy menyatakan bersedia untuk ditahan asal ada jaminan keamanan bagi dirinya.

Namun, beradasarkan keterangan anggota keluarga lainnya, Tommy pernah punya rencana akan menyerahkan diri setelah Megawati Sokarnoputri menggantikan Gus Dur. Penilaian Tommy saat itu, Megawati lebih adil dalam memberikan kebijakan daripada Gus Dur. “Setelah Mega dipastikan menjadi presiden, sebenarnya tinggal tunggu hari H saja. Akan tetapi, tahu-tahu muncul permasalahan baru, seperti penembakan Syafiuddin dan penangkapan di Apartemen Cemara. Jadi, mau nggak mau mas Tommy berpikir lagi untuk menyerahkan diri,” kata Nurdiman.

Padahal, lanjut Nurdiman, satu-satunya cara untuk mengklarifikasi tuduhan-tuduhan terhadap Tommy Soeharto adalah dengan menyerahkan diri. “Kalau mas Tommy menyerahkan diri ‘kan ada pembelaan secara hukum, karena mas Tommy akan di dampingi pengacara-pengacaranya,” kata Nurdiman. (suseno)

Advertising
Advertising

Berita terkait

Israel Usir Warga Palestina dari Rafah, Belgia: Invasi akan Berujung pada Pembantaian

2 menit lalu

Israel Usir Warga Palestina dari Rafah, Belgia: Invasi akan Berujung pada Pembantaian

Brussels sedang berupaya menerapkan sanksi lebih lanjut terhadap Israel, kata wakil perdana menteri Belgia

Baca Selengkapnya

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

2 menit lalu

PKS Sebut NasDem Bakal Bergabung Usung Imam Budi Hartono-Ririn A Rafiq di Pilkada Depok

PKS dan Golkar akan berkoalisi di Pilkada Depok dengan mengusung pasangan Imam Budi Hartono - Ririn Farabi A Rafiq. NasDem dikabarkan akan bergabung.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Penemuan Air Conditioner atau AC Pertama Kali oleh Seorang Dokter

14 menit lalu

Kilas Balik Penemuan Air Conditioner atau AC Pertama Kali oleh Seorang Dokter

Memasuki musim kemarau, AC banyak digunakan orang untuk mendinginkan ruangan dari hawa panas. Namun, sudah tahukah bagaimana penemuan AC?

Baca Selengkapnya

Gagal Ikut SNBT 2024? Jalur Pendaftaran Mandiri Itera Ini Bisa Dijajal

16 menit lalu

Gagal Ikut SNBT 2024? Jalur Pendaftaran Mandiri Itera Ini Bisa Dijajal

Institut Teknologi Sumatera (Itera) membuka peluang tes Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) Barat hingga Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Biaya Pendidikan STIP Jakarta yang Viral Usai Siswanya Tewas Dianiaya Senior

17 menit lalu

Biaya Pendidikan STIP Jakarta yang Viral Usai Siswanya Tewas Dianiaya Senior

Biaya pendidikan STIP mencapai puluhan juta rupiah per semester

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Awiek PPP Punya Peluang Jadi Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

18 menit lalu

Pengamat Sebut Awiek PPP Punya Peluang Jadi Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

Politikus PPP Achmad Baidowi meraih 359.189 suara nasional di Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

22 menit lalu

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

Beredar surat permohonan maaf seorang dosen UPN Veteran Yogyakarta (UPNVYK) terkait dugaan kekerasan seksual kepada seorang mahasiswi kampus tersebut.

Baca Selengkapnya

Netanyahu Dipaksa Mundur oleh Demonstran Israel dalam Upacara Peringatan Holocaust

25 menit lalu

Netanyahu Dipaksa Mundur oleh Demonstran Israel dalam Upacara Peringatan Holocaust

Seorang pria mendesak Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu untuk mundur dalam upacara Hari Peringatan Holocaust

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Mengancam Kesehatan, Ini 5 Dampak yang Wajib Diketahui

27 menit lalu

Cuaca Panas Mengancam Kesehatan, Ini 5 Dampak yang Wajib Diketahui

Cuaca panas bukan sekadar tidak nyaman, tetapi juga mengancam kesehatan.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Pembentukan Kembali Dewan Pertimbangan Agung

27 menit lalu

Bamsoet Dorong Pembentukan Kembali Dewan Pertimbangan Agung

Di Indonesia jika presiden terpilih Prabowo Subianto setuju bisa diformalkan melalui Dewan Pertimbangan Agung (DPA) Presiden.

Baca Selengkapnya