Polda Jatim Kirim Brimob ke Aceh

Reporter

Editor

Kamis, 24 Juli 2003 09:21 WIB

TEMPO Interaktif, Surabaya:Sebanyak 140 anggota Brigade Mobil (Brimob) Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur diberangkatkan ke Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), Selasa (19/2) dari Mapolda Jatim, Selasa (19/2). Mereka terdiri dari Batalyon A Surabaya, Batalyon B Malang dan Batalyon C Madiun. Pasukan tersebut akan dilibatkan dalam operasi pemulihan keamanan dan ketertiban di Bumi Serambi Mekah di bawah komando Satgas bawah kendali operasi (BKO) Komando Operasi Pemulihan Keamanan (Opslihkam) pada 2002. Komandan Kompi Brimob Polda Jatim Ajun Komisaris Polisi Imam Syafe’i mengatakan kendati penugasan yang diterima selama enam bulan, namun pada praktiknya bisa lebih lama. Imam mencontohkan, ketika dirinya dikirim ke Timor Timur pada awal 1990. Disana dia menjalani tugas selama 13 bulan meski penugasannya enam bulan. “Jadi tergantung kondisi,” kata Imam. Ke 140 Brimob tersebut merupakan hasil latihan selama dua minggu di Pantai Modangan, Malang Selatan yang ditutup oleh Kapolda pada tanggal 6 Februari lalu. Pemilihan lokasi latihan itu, menurut Kadispen Ajun Komisaris Besar Polisi Sad Harunantyo karena medan yang akan dihadapi di Aceh Tengah relatif sama. “Dari penggemblengan di Pantai Modangan itu kita berharap pasukan kita bisa punya gambaran medan tempur yang dihadapi,” ujar Sad Harunantyo yang pernah menjabat Dan Satgaspen di NAD pada Operasi Cinta Meunasah 2 tahun 2001. Dalam sambutannya, Kapolda Jatim, Irjen Polisi Sutanto menekankan agar para Brimob tersebut mewaspadai daerah-daerah di NAD yang selama ini dianggap rawan, seperti Pidie, Aceh Utara, Aceh Timur, Aceh Selatan dan Aceh Barat. Tempat-tempat yang diwaspadai harus menyeluruh, seperti pemukiman, jalan umum, tempat keramaian, gedung-gedung pemerintahan dan lahan pertanian. Di tempat-tempat tersebut, jenis gangguan Kamtibmas yang menonjol ditinjau dari segi kuantitas dan kualitas antara lain berupa pembakaran, penembakan, pembunuhan, curas, kontak sejata, unras dan narkoba. “ Dan yang paling penting, tanamkan motto Brimob dalam setiap sanubarimu, sekali melangkah pantang menyerah, sekali tampil harus berhasil,” kata Kapolda. Setelah mendapat pembekalan dari Kapolda, pukul 13.00 pasukan tersebut langsung dibawa oleh KRI Teluk Langsa dari Dermaga Ujung Surabaya menuju Banda Aceh. “Diperkirakan mereka akan menempuh perjalanan sekitar 10 hari,” kata Kapolda Jatim, Irjen Pol. Sutanto. (Kukuh SW-Tempo News Room)

Berita terkait

Waspada Penipuan Visa Non Haji, Kemenag: Kuota Haji Indonesia Sudah Penuh

4 menit lalu

Waspada Penipuan Visa Non Haji, Kemenag: Kuota Haji Indonesia Sudah Penuh

Kementerian Agama atau Kemenag mengimbau jemaah waspada terhadap tawaran visa non haji yang tidak resmi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Minuman yang Bisa Memperlancar BAB

6 menit lalu

Inilah 5 Minuman yang Bisa Memperlancar BAB

Berikut ini lima minuman kesehatan yang bagus untuk menghilangkan sembelit serta perlancar BAB.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Lengkap Jubir Prabowo Soal Presidential Club

16 menit lalu

Penjelasan Lengkap Jubir Prabowo Soal Presidential Club

Presidential club adalah istilah yang bisa disematkan untuk silaturahmi para mantan presiden dengan presiden yang sedang menjabat.

Baca Selengkapnya

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

19 menit lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Gulung Tikar, Berikut Perjalanan Bisnisnya di Indonesia

28 menit lalu

Pabrik Sepatu Bata Gulung Tikar, Berikut Perjalanan Bisnisnya di Indonesia

Pabrik sepatu Bata di Purwakarta tutup karena merugi. Bata pernah menjadi salah satu industri sepatu terbesar di dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Paling Ditunggu, Young K dan Day6 Sapa Penggemar Indonesia Setelah 5 Tahun di SHI 2024

30 menit lalu

Paling Ditunggu, Young K dan Day6 Sapa Penggemar Indonesia Setelah 5 Tahun di SHI 2024

Pada acara musik tahunan itu, idol K-Pop Kang Young Hyun alias Young K menjadi musisi yang paling sibuk.

Baca Selengkapnya

Chipset Snapdragon 8 Gen 4 Disebut akan Diluncurkan Pertengahan Oktober Ini

35 menit lalu

Chipset Snapdragon 8 Gen 4 Disebut akan Diluncurkan Pertengahan Oktober Ini

Detail baru yang dibagikan oleh tipster mengungkapkan bahwa Snapdragon 8 Gen 4 memiliki arsitektur inti "2+6".

Baca Selengkapnya

Manfaat Menjaga Hubungan dengan Teman Masa Kecil, Sahabat Sejati

38 menit lalu

Manfaat Menjaga Hubungan dengan Teman Masa Kecil, Sahabat Sejati

Tak semua orang mampu menjaga hubungan dengan teman masa kecil. Padahal, mereka adalah bagian dari perjalanan kehidupan kita.

Baca Selengkapnya

Ketahui Apa Itu Mitokondria dan Gangguan Metabolik

45 menit lalu

Ketahui Apa Itu Mitokondria dan Gangguan Metabolik

Contoh gangguan mitokondria termasuk penyakit mitokondria, gangguan neurodegeneratif, dan gangguan metabolik.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ipswich Town, Klub Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott yang Promosi ke Premier League

59 menit lalu

Mengenal Ipswich Town, Klub Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott yang Promosi ke Premier League

Kontrak Elkan Baggott di Ipswich Town diketahui hingga 2025. Dengan begitu, Baggot punya peluang bermain di Premier League.

Baca Selengkapnya