Bakorwil Bojonegoro Menolak Ditutup

Reporter

Editor

Rabu, 23 Maret 2011 15:04 WIB

TEMPO Interaktif, Bojonegoro -Badan Koordinator Wilayah (Bakorwil) Bojonegoro keberatan jika ditutup. Alasannya, selama ini, peran Bakorwil cukup strategis ikut menyelesaikan persoalan, seperti sengketa batas antar kabupaten/kota.

Sekretaris Bakorwil Bojonegoro Drajat Hardijanto mengatakan, pihaknya cukup keberatan jika instansinya ditutup. Sebab, instansinya selama ini dipandang masih sangat berperan membantu tugas-tugas Gubernur Jawa Timur di daerah-daerah. “Ya, keberatan. Tetapi, semua tergantung Pak De Karwo (Gubernur Sukarwo),” ujarnya pada Tempo di kantornya, Rabu (23/3) siang.

Drajat mencontohkan, penyelesaian yang ditangani saat ini, seperti konflik batas Gunung Kelud antara Kabupaten Blitar dan Kediri. Konflik itu sempat mengemuka, dan kemudian masalahnya bisa dimusyawarahkan. Selain itu, Bakorwil, juga banyak membantu soal koordinasi dengan daerah di bawahnya.

Namun, karena sifatnya lebih koordinatif, sehingga relatif pekerjaannya tidak terlalu terlihat. Sebab, peran-peran yang bersifat fisik, sudah diambil alih oleh Kabupaten/Kota yang membawahinya. “Tidak terlihat pekerjaannya memang,” ujarnya.

Wilayah Bakorwil Bojonegoro yaitu delapan kota/kabupaten di Jawa Timur bagian barat dan selatan, terdiri atas Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Tuban, Kabupaten Lamongan, Kabupaten Jombang, Kabupaten/Kota Kediri dan Kabupaten/Kota Mojokerto.

Sekarang ini, jumlah pegawai Bakorwil Bojonegoro sebanyak 63 orang. Dengan rincian 53 berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil dan 10 orang tenaga honorer. Kantor Bakorwil Bojonegoro berdiri megah di Jalan Pahlawan, Alun-alun Bojonegoro.

Gubernur Jawa Timur Soekarwo mengatakan akan mempertahankan keberadaan Badan Koordinator Wilayah (Bakorwil). Sebab, sebagai kepala daerah tidak mungkin menjangkau seluruh wilayah tanpa bantuan Bakorwil.

“Yang tau persis penggunaan, kan eksekutif. Bagaimana rentang kendali manajemen terhadap 38 kota dan kabupaten yang ada yang jaraknya jauh kalau tidak dibantu Bakorwil,” kata Soekarwo di sela-sela memimpin rapat koordinasi dengan Sekretaris Daerah se-Jawa Timur di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Provinsi Rabu (23/3) siang.

Pernyataan Soekarwo tersebut menanggapi anggota Komisi Pemerintahan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Timur Ahmad Jabir.

Seperti diberitakan sebelumnya, Komisi Pemerintahan DPRD Jawa Timur, Selasa (22/3), melakukan hearing dengan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi di Jakarta.

Ahmad Jabir menegaskan keberadaan Bakorwil tidak bisa lagi dipertahankan. “Bakorwil terbukti menghambat reformasi dan perampingan birokrasi,” ujar politisi dari PKS ini.


Sujatmiko


Berita terkait

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

12 menit lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Vietnam Didatangi 6,2 Juta Turis Asing pada Januari - April 2024, Lebih Tinggi dari Sebelum Pandemi

14 menit lalu

Vietnam Didatangi 6,2 Juta Turis Asing pada Januari - April 2024, Lebih Tinggi dari Sebelum Pandemi

Korea Selatan tercatat sebagai negara penyumbang wisatawan asing terbesar di Vietnam dengan jumlah 1,6 juta orang.

Baca Selengkapnya

Pimpinan Mahkamah Agung Diduga Ditraktir Pengacara, Komisi Yudisial Terjunkan Tim Investigasi

17 menit lalu

Pimpinan Mahkamah Agung Diduga Ditraktir Pengacara, Komisi Yudisial Terjunkan Tim Investigasi

Komisi Yudisial masih memverifikasi laporan dugaan pelanggaran kode etik pimpinan Mahkamah Agung

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

27 menit lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: AstraZeneca Ada Efek Samping dan Unjuk Rasa Pro-Palestina

27 menit lalu

Top 3 Dunia: AstraZeneca Ada Efek Samping dan Unjuk Rasa Pro-Palestina

Top 3 dunia, AstraZeneca, untuk pertama kalinya, mengakui dalam dokumen pengadilan bahwa vaksin Covid-19 buatannya dapat menyebabkan efek samping

Baca Selengkapnya

Sidang Praperadilan Crazy Rich Surabaya Budi Said Melawan Kejaksaan Agung Digelar Hari Ini

27 menit lalu

Sidang Praperadilan Crazy Rich Surabaya Budi Said Melawan Kejaksaan Agung Digelar Hari Ini

Perkara jual beli emas antara Budi Said dengan PT Aneka Tambang (Antam) sudah bergulir sejak 2018.

Baca Selengkapnya

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

28 menit lalu

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat memprakirakan 52,1 persen wilayah berkategori hujan rendah.

Baca Selengkapnya

Jadi Tuan Rumah, Jakarta Elektrik PLN Yakin Sapu Bersih 2 Laga Pekan Kedua Proliga 2024

30 menit lalu

Jadi Tuan Rumah, Jakarta Elektrik PLN Yakin Sapu Bersih 2 Laga Pekan Kedua Proliga 2024

Tim bola voli putri Jakarta Elektrik PLN percaya diri mampu menyapu bersih pertandingan pekan kedua PLN Mobile Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Malam Ini, Pemain Irak Sebut Timnas Indonesia U-23 Sangat Kuat

41 menit lalu

Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Malam Ini, Pemain Irak Sebut Timnas Indonesia U-23 Sangat Kuat

Pemain timnas Irak U-23 Muntadher Mohammed memuji timnas Indonesia U-23 menjelang laga perebutan tempat ketiga di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

45 menit lalu

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

Polisi berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan pada kasus mayat dalam koper

Baca Selengkapnya