Taufik Kiemas: PDIP Tak Akan Ngemis Kursi Menteri

Reporter

Editor

Kamis, 10 Februari 2011 13:37 WIB

Taufik Kiemas. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO Interaktif, Jakarta - Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PDIP, Taufik Kiemas menegaskan PDIP tidak akan lobi demi menempatkan kadernya dalam kabinet Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Jawaban itu dilontarkannya terkait isu perombakan kabinet di pemerintahan saat ini. "Kami (PDIP) tidak akan meminta kerjaan," katanya kepada wartawan di Gedung DPR Jakarta, Kamis (10/2).

Sikap PDIP, kata Taufik, sebenarnya memang terbuka untuk menerima tawaran duduk di kabinet. Selama bentuknya tawaran, bukan kader PDIP yang melakukan lamaran kepada pemerintah. "Namun inisiasi lobi itu tidak ada, kalau mau pemerintah yang langsung meminta," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua PDIP Puan Maharani memang menyatakan partainya terbuka untuk bisa duduk di kabinet. Meski begitu, Puan Maharani mempertanyakan apa benar kader partainya diminati Presiden SBY untuk direkrut ke dalam kabinet. Kalaupun toh benar begitu, Puan menegaskan, partainya tidak akan masuk dalam koalisi pemerintahan. "Kita tanya dulu apa yang diinginkan Presiden. Pasti ada alasannya, dong," kata Puan.

Puan juga menegaskan, PDIP memiliki sejumlah kader yang mampu duduk di kabinet. "Tapi, apa benar mereka diminati?" ujarnya. Dan toh, kata putri Mega ini, PDIP belum menerima tawaran secara resmi untuk masuk ke kabinet.

Taufik menyatakan, banyak kader PDIP yang memang kompeten untuk bisa duduk di Kabinet. Taufik menyebut sejumlah kader yang layak menjadi menteri." Arif Budimanta bagus. Imam Sugema bagus. Sri Adiningsih juga, dia kan menteri Pak Boediono" kata Taufik Kiemas.

Bahkan Sri Adiningsih, kata Taufik, telah lama membantu Boediono di Departemen Keuangan. Wartawan pun bertanya," Bagaimana Hendrawan Supratikno?" Taufik pilih enggan berkomentar. "Tanya Mbak Puan deh. Saya tak tahu, itu terserah Presiden," kata Taufik.


Sandy Indra Pratama

Advertising
Advertising

Berita terkait

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

20 Februari 2024

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

Reshuffle kabinet Jokowi tunggu hari biasanya. Pengamat sebut kenaikan harga beras mestinya diantisipiasi karena mengancam inflasi.

Baca Selengkapnya

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

26 Januari 2024

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

Luhut mempersilakan jika ada menteri mundur dari kabinet Jokowi, namun membantah kalau Sri Mulyani akan resign.

Baca Selengkapnya

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

7 Oktober 2023

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

"Secepatnya kami siapkan," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jumat 6 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Taufiq Kiemas: Mengenang Romantisme Megawati dan Taufiq

9 Juni 2023

10 Tahun Taufiq Kiemas: Mengenang Romantisme Megawati dan Taufiq

Taufiq Kiemas dan Megawati dinilai romantis di luar urusan politik. Sebelum pergi ke kantor, Taufiq suka cium pipi dan kening Megawati.

Baca Selengkapnya

Berpidato di Rakernas PDIP, Megawati Menangis Saat Kenang Almarhum Taufiq Kiemas

8 Juni 2023

Berpidato di Rakernas PDIP, Megawati Menangis Saat Kenang Almarhum Taufiq Kiemas

Megawati Soekarnoputri menyebut Taufiq Kiemas sebagai sosok yang patut menjadi teladan karena meninggalkan warisan perjuangan untuk menegakkan 4 pilar

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo Kenang Kemenangannya di Pilgub Jateng 2013, Berikut Kilas Baliknya

28 Mei 2023

Ganjar Pranowo Kenang Kemenangannya di Pilgub Jateng 2013, Berikut Kilas Baliknya

Hal itu disebutkan Ganjar Pranowo di pidato pada saat menghadiri konsolidasi pemenangan Pilpres 2024 di GOR Dempo, JSC Palembang, Sumatera Selatan.

Baca Selengkapnya

Ganjar Cerita Pernah Dianggap Underdog, Namun Menang Pilgub Jateng

21 Mei 2023

Ganjar Cerita Pernah Dianggap Underdog, Namun Menang Pilgub Jateng

Ganjar bernostalgia, ia kerap dimarahi Taufiq saat bertemu. Sehingga, banyak yang menyarankan Ganjar untuk menolak jika dipanggil Taufiq.

Baca Selengkapnya

Diundang Jokowi ke Istana di Tengah Isu Reshuffle, Hary Tanoe: Bicara Macam-macam

16 Mei 2023

Diundang Jokowi ke Istana di Tengah Isu Reshuffle, Hary Tanoe: Bicara Macam-macam

Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia atau Perindo Hary Tanoesoedibjo temui Jokowi di tengah isu reshuffle kabinet.

Baca Selengkapnya

Kata Jokowi dan Surya Paloh Soal Isu Reshuffle Menteri NasDem Buntut Hubungan yang Renggang

16 Mei 2023

Kata Jokowi dan Surya Paloh Soal Isu Reshuffle Menteri NasDem Buntut Hubungan yang Renggang

Jokowi dan Surya Paloh buka suara soal kemungkinan adanya reshuffle menteri dari NasDem.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Bilang Tak Ada Agenda di Istana Presiden pada Rabu Ini

1 Februari 2023

Mahfud Md Bilang Tak Ada Agenda di Istana Presiden pada Rabu Ini

Mahfud Md mengatakan tidak ada undangan dari Presiden kepada dirinya untuk datang ke Istana Jakarta, Rabu.

Baca Selengkapnya