Menteri Kesehatan Terkena Kanker Paru

Reporter

Editor

Minggu, 16 Januari 2011 17:59 WIB

Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih. TEMPO/ Yosep Arkian
TEMPO Interaktif, Jakarta -Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih menderita sakit kanker paru-paru. Bambang Sulistomo, Staf Khusus Bidang Politik Kebijakan Kesehatan mengatakan vonis itu sudah diketahui setelah Endang menjalani general check up rutin sekitar Oktober dan November tahun lalu.

"Benar, memang dideteksi seperti itu, jenis penyakitnya kanker paru-paru," kata Bambang saat dihubungi Tempo melalui sambungan telepon, Minggu (16/1).

Berita itu sangat mengagetkan karena kondisi kesehatan Endang selama ini tidak pernah menunjukkan gejala-gejala sakit. Selain itu, Endang selama ini memiliki gaya hidup yang sehat seperti tidak merokok dan rajin berolahraga.

Menurut Bambang, setelah diketahui mengidap kanker, Endang melakukan pengobatan di Guan Zhou, Cina beberapa kali. "Sekali kunjungan ke Cina 4-5 hari saja," katanya. Selain itu, Endang juga rutin melakukan kontrol ke dokter di dalam negeri.

Sebelumnya, Kepala Pusat Komunikasi Publik Murti Utami mengaku tak mengetahui perihal sakit yang diderita bosnya itu. "Saya nggak dengar seperti itu, saya lihat Ibu Menteri sehat-sehat saja," ujarnya.

Menurut Murti, sejauh ini kesehatan Endang tampak tak bermasalah. Buktinya, Endang masih kerap memimpin rapat dan belum lama ini mendampingi Wakil Presiden Boediono ke Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur.

Kata Bambang, sejauh ini penyakit kanker paru-paru yang diderita Endang masih dapat diatasi. Karenanya, Endang masih bisa bisa bekerja seperti biasa. Endang tetap memimpin rapat rutin di Kementerian Kesehatan seperti biasa dan aktifitasnya pun tidak berkurang.

Bambang tidak mengetahui rincian sejauh mana perkembangan kondisi kesehatan Endang. Ia mengaku tidak tahu apakah penyakit kanker yang dideritanya sudah memasuki stadium empat. "Berapapun stadiumnya, tetapi yang pasti penyakit sudah bisa diatasi," katanya.

Menurut Bambang, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sudah dikabari perihal kondisi kesehatan Endang sejak November lalu. Presiden mendukung proses penyembuhan Endang. Tim dokter kepresidenan pun ikut mendampingi.

Aqida Swamurti

Berita terkait

Kesaksian Tetangga, Tersangka Pabrik Ekstasi Jaringan Fredy Pratama Huni Rumah Berdalih untuk Orang Sakit

22 hari lalu

Kesaksian Tetangga, Tersangka Pabrik Ekstasi Jaringan Fredy Pratama Huni Rumah Berdalih untuk Orang Sakit

Tetangga rumah yang dijadikan markas pabrik ekstasi jaringan Fredy Pratama menceritakan kesaksiannya tentang rumah bernomor B6 itu.

Baca Selengkapnya

Alergi Bisa Picu Anak Sering Sakit, Ini Kata Guru Besar FK Unair

42 hari lalu

Alergi Bisa Picu Anak Sering Sakit, Ini Kata Guru Besar FK Unair

Guru Besar FK Unair mengatakan anak sering jatuh sakit bisa jadi karena alergi terhadap sesuatu yang belum diketahui orang tua.

Baca Selengkapnya

108 Daftar Obat Penurun Demam yang Aman Versi BPOM

18 Februari 2024

108 Daftar Obat Penurun Demam yang Aman Versi BPOM

Demam biasanya menjadi pertanda atas respons tubuh dalam menghadapi suatu penyakit. Berikut daftar obat demam yang aman versi BPOM.

Baca Selengkapnya

Mantan PM Thailand Thaksin Shinawatra Dijadwalkan Bebas Hari Ini

18 Februari 2024

Mantan PM Thailand Thaksin Shinawatra Dijadwalkan Bebas Hari Ini

Meskipun diberikan pembebasan bersyarat, eks PM Thailand Thaksin Shinawatra bisa menghadapi masalah hukum atas tuduhan menghina monarki pada 2015.

Baca Selengkapnya

Ratusan Petugas KPPS Kota Bekasi Jatuh Sakit Usai Pencoblosan, 3 Orang Dirawat di RS

17 Februari 2024

Ratusan Petugas KPPS Kota Bekasi Jatuh Sakit Usai Pencoblosan, 3 Orang Dirawat di RS

Ratusan petugas KPPS Kota Bekasi kelelahan sehingga jatuh sakit usai pencoblosan Pemilu 2024. inas Kesehatan mencatat ada 136 petugas KPPS yang sakit.

Baca Selengkapnya

Perhatikan 4 Hal Berikut saat Anak Sakit

31 Januari 2024

Perhatikan 4 Hal Berikut saat Anak Sakit

Ada empat hal yang harus diperhatikan ketika anak sakit. Berikut penjelasan dokter anak.

Baca Selengkapnya

5 Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah untuk Berbagai Alasan

24 Januari 2024

5 Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah untuk Berbagai Alasan

Saat anak sakit atau ada kepentingan keluarga, maka harus membuat surat izin tidak masuk sekolah. Berikut contoh surat izin tidak masuk sekolah.

Baca Selengkapnya

Istana Sebut Luhut Pandjaitan Sudah Lapor Jokowi untuk Kembali Bekerja setelah Sembuh

27 Desember 2023

Istana Sebut Luhut Pandjaitan Sudah Lapor Jokowi untuk Kembali Bekerja setelah Sembuh

Koordinator Staf Khusus Presiden mengatakan Luhut Pandjaitan sudah kembali aktif menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi.

Baca Selengkapnya

Tips Tetap Sehat di Musim Penyakit seperti Sekarang

18 Desember 2023

Tips Tetap Sehat di Musim Penyakit seperti Sekarang

Menjelang masa liburan dan banyak orang akan bepergian, baik liburan atau mengunjungi sanak saudara. Jangan sampai menyebarkan penyakit ke mana-mana.

Baca Selengkapnya

Ragam Masalah Kesehatan dengan Rasa Sakit yang Menyiksa

3 Desember 2023

Ragam Masalah Kesehatan dengan Rasa Sakit yang Menyiksa

Beberapa masalah kesehatan berikut sangat menyiksa penderitanya dan membuat kehidupan sehari-hari terasa berat. Berikut beberapa di antaranya.

Baca Selengkapnya