Mahasiswa Makassar Sandera Dua Truk BBM

Reporter

Editor

Jumat, 11 Juli 2003 15:14 WIB

TEMPO Interaktif, Makassar:Puluhan mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Alauddin Makassar, Sulawesi Selatan, menyandera dua truk tangki berisi BBM selama dua jam, Sabtu (5/1). Aksi tersebut merupakan bagian dari unjuk rasa yang mereka gelar dengan tuntutan menolak kenaikan harga BBM. Tidak ada pengrusakan dari aksi penyanderaan tersebut. Unjuk rasa dimotori dua elemen, yakni Komite Aksi Mahasiswa Alauddin (KAMAL) dan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Dakwah IAIN Alauddin. Aksi itu telah mengakibatkan kemacetan sepanjang 1 kilometer, mulai pertigaan Jalan AP. Pettarani–Jalan Alauddin hingga pertigaan Jalan Alauddin–Jalan Monumen Emmy Saelan. Menjelang siang, para pengunjuk rasa mencegat dua buah mobil tangki BBM berisi minyak tanah yang melaju menuju Kabupaten Jeneponto. Aksi itu hanya diamati sekitar 10 apaerat kepolisian. Setelah menyandera, mahasiswa kemudian mamakai truk tangki BBM itu sebagai panggung orasi. Lima mahasiswa bergantian naik ke atas truk lalu berpidato. Intinya, mereka mengecam keras kebijakan pemerintah yang berniat menaikan harga BBM. “Yang sengsara karena kenaikan BBM adalah rakyat kecil,” ujar Ibnu Hajar, koordinator aksi. KAMAL mendesak pemerintah untuk menunda kenaikan harga BBM. Kelompok ini juga mendesak DPR agar menegur pemerintah berkaitan rencana kenaikan BBM sebesar 30 persen. KAMAL juga mendesak Pemerintah Provinsi dan DPRD Sulawesi Selatan untuk mengambail langkah proaktif dalam menyikapi keinginan pemerintah pusat yang akan menaikkan harga BBM Januari ini. Para pengunjuk rasa berjanji akan kembali turun ke jalan dengan kekuatan massa lebih besar, Senin (7/1). Aksi tersebut akan melibatkan sejumlah lembaga mahasiswa se-Makassar. “Kenaikan harga BBM sebesar 30 persen merupakan bukti ketidakpekaan pemerintah dalam mengambil kebijakan publik,” tutur Adli Aqsa, seorang pengunjuk rasa. (Muannas - Tempo News Room)

Berita terkait

Elon Musk Disebut-sebut Akan ke Denpasar Bali untuk Resmikan Starlink

23 menit lalu

Elon Musk Disebut-sebut Akan ke Denpasar Bali untuk Resmikan Starlink

Ini akan menjadi kunjungan langsung pertama Elon Musk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

4 Cara Download Video Capcut Tanpa Watermark Secara Mudah

2 jam lalu

4 Cara Download Video Capcut Tanpa Watermark Secara Mudah

Ada beberapa cara download video CapCut tanpa watermark yang bisa Anda coba. Lebih praktis, Anda bisa melakukannya di aplikasi langsung.

Baca Selengkapnya

Status Erupsi Gunung Ibu Naik ke Level Awas, BNPB Percepat Penanganan Darurat Bencana

2 jam lalu

Status Erupsi Gunung Ibu Naik ke Level Awas, BNPB Percepat Penanganan Darurat Bencana

BNPB mengirimkan tim dan logistik untuk penanganan darurat bencana erupsi Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara.

Baca Selengkapnya

Bawa Cairan ke Dalam Pesawat Pahami Aturan 3-1-1

2 jam lalu

Bawa Cairan ke Dalam Pesawat Pahami Aturan 3-1-1

menurut Transportation Security Administration atau TSA wisatawan harus mengikuti aturan 3-1-1 saat membawa cairan dalam hand luggage di pesawat

Baca Selengkapnya

Cemburu dan Suka Menguntit, Ciri Pasangan Obsesif dan Bikin Tak Nyaman

2 jam lalu

Cemburu dan Suka Menguntit, Ciri Pasangan Obsesif dan Bikin Tak Nyaman

Sikap terlalu berlebihan kepada pasangan bisa berubah menjadi obsesi yang negatif dan justru membuat Anda merasa tidak nyaman.

Baca Selengkapnya

Mengenali Jenis-Jenis Earphone

2 jam lalu

Mengenali Jenis-Jenis Earphone

Banyak model earphone, kabel dan nirkabel

Baca Selengkapnya

Bahas RUU Kementerian Negara Bersama Pemerintah, DPR Tunggu Surpres Jokowi

2 jam lalu

Bahas RUU Kementerian Negara Bersama Pemerintah, DPR Tunggu Surpres Jokowi

Baleg DPR siapa menteri yang ditunjuk presiden untuk membahas RUU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Golkar: Dukungan KIM untuk Khofifah - Emil Dardak Cukup untuk Pilgub Jatim 2024

2 jam lalu

Golkar: Dukungan KIM untuk Khofifah - Emil Dardak Cukup untuk Pilgub Jatim 2024

Airlangga mengatakan selain Golkar, dukungan untuk Khofifah dan Emil di Pilkada Jawa Timur juga datang dari partai pendukung Prabowo lainnya.

Baca Selengkapnya

10 Orang Terpintar di Dunia Berdasarkan Skor IQ, Bukan Albert Einstein

2 jam lalu

10 Orang Terpintar di Dunia Berdasarkan Skor IQ, Bukan Albert Einstein

Berikut ini deretan orang terpintar di dunia berdasarkan skor IQ-nya, ada yang mencapai skor 300, jauh di atas Albert Einstein.

Baca Selengkapnya

Penulis Skenario Tertantang Tulis Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa dari Novel Kontroversial

2 jam lalu

Penulis Skenario Tertantang Tulis Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa dari Novel Kontroversial

Ifan Ismail menulis skenario dari kisah perjalanan spiritual Nidab Kirani dalam film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa yang akan tayang pada 22 Mei 2024 ini.

Baca Selengkapnya