DPR Nilai Kapolri Tidak Serius Tangani Perjudian

Reporter

Editor

Jumat, 3 Oktober 2003 09:20 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menilai Kapolri tidak serius menangai masalah perjudian yang terjadi di beberapa tempat Indonesia. Hal ini mengemuka dalam rapat kerja antara Komisi Keamanan DPR dengan Kapolri Jenderal Dai Bachtiar dan jajarannya di Gedung DPR/MPR Jakarta, Rabu ini (11/6).

Menurut anggota Fraksi PDIP Hariyanto Taslam, saat DPR menyetujui Presiden mengangkat Kapolri beberapa waktu lalu ada catatan Kapolri harus sanggup menyelesaikan masalah perjudian. Tapi ternyata kapolri tidak serius masalah perjudian ini.

Taslam bahkan menunjukkan sejumlah bukti adanya kongkalikong antara aparat kepolisian dengan para pengusaha perjudian. Bukti itu antara lain fotokopi kwitansi pembayaran dari tempat-tempat hiburan kepada aparat kepolisian. Salah satunya bukti pembayaran dari sebuah tempat hiburan di Jakarta sebesar Rp 50 juta untuk Polres Jakarta Barat. Fotokopi kwitansi itu menyebutkan untuk pembayaran koordinasi dengan Polres Jakarta Barat. Bukti-bukti ini kemudian diserahkan Hariyanto kepada Dai.

Dengan bukti-bukti ini, Taslam menyatakan prihatin dan menjadi sorotan yang negatif bagi citra polisi. Bukti-bukti ini sudah beredar di masyarakat, ujar Taslam. Karena itu, ia minta Kapolri mengintruksikan jajarannya untuk melarang perjudian di seluruh wilayah Indonesia.

Menanggapi hal ini, Kapolri berjanji akan menindaklanjuti, khususnya bukti-bukti yang diajukan tersebut. Namun, ia mengakui pihaknya sulit memberantas perjudian karena sudah menjadi penyakit masyarakat. Tapi apakah ada judi-judi yang mendapatkan dukungan dari aparat kepolisian, saya akan intrusikan Kapolda yang bersangkutan unutk menindaklanjuti, ujarnya.

Dai membantah kalau Polri tidak serius memberantas perjudian. Ia memberi contoh, sewaktu baru dilantik ia langsung menutup perjudian besar-besaran di Mangga Dua Jakarta. Waktu itu siapa pun tidak mampu menutup perjudian di Mangga Dua dan saya buktikan bisa menutupnya, kata dia.

Advertising
Advertising

(Dimas Pradityo-Tempo News Room)

Berita terkait

Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

6 menit lalu

Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

Phil Foden menjadi pahlawan saat Manchester City memenangi gelar Liga Inggris. Ia memborong dua gol untuk mengantar timnya menang atas West Ham.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

24 menit lalu

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dengan skor 3-1 pada pekan terakhir.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Kenakan Endek Saat Uji Coba Starlink di Bali

31 menit lalu

Elon Musk Kenakan Endek Saat Uji Coba Starlink di Bali

Elon Musk terlihat mengenakan kain endek, kain khas Bali. Endek dalam kemeja lengan panjang yang dikenakan Elon Musk berwarna hijau.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

33 menit lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dalam laga terakhirnya.

Baca Selengkapnya

Profil Meghan Markle, Istri Pangeran Harry

51 menit lalu

Profil Meghan Markle, Istri Pangeran Harry

Sebelum menikah dengan Pangeran Harry, Meghan Markle menikah dengan aktor dan produser Trevor Engelson. keduanya menikah 2011 dan bercerai 2014.

Baca Selengkapnya

Cerita Siswa SD Banyuwangi Bertemu dan Jawab Soal Integral dari Elon Musk

53 menit lalu

Cerita Siswa SD Banyuwangi Bertemu dan Jawab Soal Integral dari Elon Musk

Felicia Dahayu, siswi kelas V SDN 1 Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur, bertemu miliuner Elon Musk di sela World Water Forum ke-10, di Bali.

Baca Selengkapnya

Konservasi Indonesia Ajak Swasta Wujudkan Visi BIRU

1 jam lalu

Konservasi Indonesia Ajak Swasta Wujudkan Visi BIRU

Konservasi Indonesia (KI), Conservation International (CI), Kura-Kura Bali, dan MAPCLUB meresmikan program BIRU.

Baca Selengkapnya

Ada Nuansa Bali, Ini Makna Gaun Putri Marino di Cannes Film Festival 2024

1 jam lalu

Ada Nuansa Bali, Ini Makna Gaun Putri Marino di Cannes Film Festival 2024

Aktris Putri Marino tampil cerah dengan gaun merah menyala di Cannes Film Festival 2024.

Baca Selengkapnya

Manfaat Berkebun, Mengurangi Stres hingga Meningkatkan Suasana Hati

1 jam lalu

Manfaat Berkebun, Mengurangi Stres hingga Meningkatkan Suasana Hati

Berkebun memiliki efek terapeutik

Baca Selengkapnya

Babak-Belur Mahkamah Konstitusi

1 jam lalu

Babak-Belur Mahkamah Konstitusi

Demokrasi Indonesia makin terancam. Kali ini lewat revisi keempat Undang-Undang Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya