Dharma Pongrekun Ingin Desain Ulang Tata Kota Jakarta jika Menang Pilkada

Minggu, 3 November 2024 16:52 WIB

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun berbicara dalam debat kedua Pilgub Jakarta di Beach City International Stadium, Jakarta Utara, pada Ahad, 27 Oktober 2024 Cuplikan YouTube KPU DKI Jakarta

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun mengatakan akan mendesain ulang tata kota Jakarta jika memenangkan kontestasi Pilgub Jakarta 2024.

“Pertama re-design tata kota,” kata Dharma saat ditemui di kawasan Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat, pada Ahad, 3 November 2024.

Dharma mengatakan, kesempatan menata ulang kota metropolitan itu terbuka karena ibu kota Indonesia telah dipindahkan ke Ibu Kota Nusantara (IKN). Calon gubernur jalur independen itu mengatakan perencanaan kota akan didasarkan oleh filosofi rumah adat Jakarta yang menurut dia tidak hanya berorientasi kepada kepentingan bisnis, tetapi juga memulihkan adab yang dinilainya telah hilang.

Re-design tata ruang itu ditujukan kepada bagaimana mengembalikan per-adaban,” kata Dharma.

Menurut Dharma, selama ini tatanan kota Jakarta berorientasi kepada kepentingan bisnis sehingga memicu masyarakat hanya mementingkan kepentingan sendiri. “Itulah yang terjadi sekarang sehingga tidak ada lagi keakraban,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Ihwal rencana tersebut, purnawirawan bintang tiga itu tidak merincikan kepada siapa ia akan mengonsultasikan tata kota Jakarta. “Kita harus mulai lagi menerima masukan dari kawan-kawan yang memang punya hati,” kata Dharma soal pihak yang akan membantunya dalam menata ulang Jakarta.

Pernyataan soal filosofi rumah rakyat Jakarta pernah dilontarkannya di tengah sesi debat kedua Pilkada Jakarta. Saat itu, Dharma menyinggung masyarakat Baduy kepada rivalnya Rano Karno. Diketahui alasannya menyebut daerah di wilayah Banten itu lantaran ia ingin menjadikan suku adat yang tinggal di pedalaman Kabupaten Lebak itu sebagai inspirasi membangun Jakarta.

“Nilai-nilai yang ada di Baduy itu bisa menjadi inspirasi untuk membangun adab Jakarta,” ujar Dharma di sesi konferensi pers debat kedua di Beach City International Stadium, Jakarta Utara, pada Ahad, 27 Oktober 2024.

Ia mengatakan tidak bermaksud membuat kota metropolitan Jakarta sebagai wilayah yang terisolasi dari perkembangan modern. Dirinya berkeinginan untuk mengembangkan Jakarta dengan mengadopsi adab masyarakat Baduy yang walaupun dikunjungi oleh wisatawan mereka tetap menjaga nilai yang dianut.

“Kami punya visi untuk mengembangkan Jakarta lima tahun ke depan dengan menerapkan filosofi adab rumah rakyat Jakarta di mana terasnya di depan luas, ada pagarnya,” kata Dharma.

Pilihan Editor: Dharma Pongrekun: Polusi Udara Jakarta Terjadi karena Manipulasi Iklim

Berita terkait

Pilkada Jakarta Disebut Berpotensi Dua Putaran, Apa Penyebabnya?

29 menit lalu

Pilkada Jakarta Disebut Berpotensi Dua Putaran, Apa Penyebabnya?

Hasil survei Litbang Kompas menunjukkan paslon Pramono-Rano unggul dari RIDO dan Dharma-Kun di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Poltracking Putuskan Keluar dari Keanggotaan Persepsi Usai Dikenai Sanksi oleh Dewan Etik

32 menit lalu

Poltracking Putuskan Keluar dari Keanggotaan Persepsi Usai Dikenai Sanksi oleh Dewan Etik

Poltracking mendapat sanksi dari Dewan Etik Persepsi ihwal surveinya tentang tingkat elektabilitas Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Respons Ridwan Kamil setelah Didukung Tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin

1 jam lalu

Respons Ridwan Kamil setelah Didukung Tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin

Tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin menuturkan Ridwan Kamil adalah sosok yang tepat untuk memimpin Jakarta.

Baca Selengkapnya

Survei Litbang Kompas: Elektabilitas Pramono-Rano 38,3 Persen, Unggul Tipis dari Ridwan Kamil-Suswono

1 jam lalu

Survei Litbang Kompas: Elektabilitas Pramono-Rano 38,3 Persen, Unggul Tipis dari Ridwan Kamil-Suswono

Hasil survei Litbang Kompas menunjukkan keunggulan Pramono-Rano unggul dari Ridwan Kamil-Suswono.

Baca Selengkapnya

Pramono Pilih Politik Riang Gembira saat Kampanye, Klaim Tak Campuri Urusan Paslon Lain

13 jam lalu

Pramono Pilih Politik Riang Gembira saat Kampanye, Klaim Tak Campuri Urusan Paslon Lain

Pramono Anung mengklaim politik riang gembira itu menjadi ciri khas pasangan nomor urut 3 dalam berkampanye.

Baca Selengkapnya

Dewan Etik Persepi Ungkap Kronologi Penyelidikan Beda Hasil Survei Pilkada Jakarta antara LSI dan Poltracking

14 jam lalu

Dewan Etik Persepi Ungkap Kronologi Penyelidikan Beda Hasil Survei Pilkada Jakarta antara LSI dan Poltracking

Dewan Etik Persepi menggelar penyelidikan terhadap hasil survei LSI dan Poltracking di Pilkada Jakarta. Keduanya telah diperiksa.

Baca Selengkapnya

Alasan Ridwan Kamil-Suswono akan Integrasikan Pendidikan Berbasis Budaya ke Kurikulum Sekolah

16 jam lalu

Alasan Ridwan Kamil-Suswono akan Integrasikan Pendidikan Berbasis Budaya ke Kurikulum Sekolah

Suswono menuturkan generasi muda Jakarta harus memiliki wawasan global tanpa melupakan identitas budayanya.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Klaim Jokowi Izinkan Projo Deklarasi Dukung Pasangan RIDO

18 jam lalu

Ridwan Kamil Klaim Jokowi Izinkan Projo Deklarasi Dukung Pasangan RIDO

Ridwan Kamil mengatakan, Jokowi yang juga mantan Gubernur DKI Jakarta itu memberikan dukungan kepada RIDO.

Baca Selengkapnya

Respons Ridwan Kamil soal Sindiran Hasto: Mental Kalah itu Seolah Didukung Padahal Tidak

1 hari lalu

Respons Ridwan Kamil soal Sindiran Hasto: Mental Kalah itu Seolah Didukung Padahal Tidak

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil, menjawab soal pernyataan dari Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, yang menilai pertemuan antara Ridwan Kamil dan Presiden Ke-7 Joko Widodo, merupakan mentalitas kalah.

Baca Selengkapnya

Dapat Dukungan dari Forkkabi, Ridwan Kamil Janjikan Pelestarian Budaya Betawi jadi Program Utama

1 hari lalu

Dapat Dukungan dari Forkkabi, Ridwan Kamil Janjikan Pelestarian Budaya Betawi jadi Program Utama

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil, mendapat dukungan dari Forkabbi.

Baca Selengkapnya