Bertemu dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Ridwan Kamil: Bukan Pertemuan Politik

Minggu, 3 November 2024 16:21 WIB

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil bertemu dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Senayan Park, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Ahad, 3 November 2024.

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil bertemu dengan utusan khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad dan istrinya Nagita Slavina, di Senayan Park, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Ahad, 3 November 2024.

Ridwan Kamil tiba pada pukul 11.56 WIB. Dia mengenakan kaos hitam dengan blazer biru. Beberapa menit setelahnya, Nagita Slavina, istri Raffi Ahmad, datang mengenakan kemeja biru motif. Raffi Ahmad tiba pukul 11.59 WIB, mengenakan kemeja biru muda polos. Ketiga makan siang bersama hingga pukul 12.24 WIB.

Setelah makan siang, Ridwan Kamil mengatakan jika pertemuannya dengan Raffi Ahmad tidak ada kaitannya dengan politik. “Ya kalau Aa Raffi (sapaan akrab Raffi Ahmad), mah sebenarnya enggak ada kaitannya ke sana (politik) karena hubungannya sedekat itu,” kata dia usai pertemuan dengan Raffi Ahmad di Senanyan Park, Jakarta Pusat, Ahad.

Pertemuan dengan Raffi Ahmad, kata Ridwan Kamil, karena ingin bertemu dengan putri angkat Raffi Ahmad yang bernama Lily. Ia juga mengaku ingin memberi ucapan selamat karena Raffi Ahmad sudah resmi dilantik menjadi bagian dari kabinet Prabowo-Gibran.

“Tadi mau ketemu Lily yang diobrolin dan ketemu secara langsung nah sambil ngucapin sekarang udah jadi utusan khusus,” kata Ridwan Kamil.

Advertising
Advertising

Sementara itu, alasan Raffi Ahmad bertemu dengan Ridwan Kamil adalah untuk belajar dengan figur mantan Gubernur Jawa Barat itu. Ia menyebut Ridwan Kamil sudah menjadi pemimpin di usia 40 tahun, seperti usianya saat ini.

“Apalagi saya ditugaskan Pak Prabowo untuk membina generasi muda. Jadi saya mencari sosok-sosok yang pernah membina generasi muda, salah satunya Kang Emil,” kata Raffi.

Raffi menilai jika Ridwan Kamil merupakan sosok yang memiliki pemikiran dan langkah ke depan. “Jadi saya banyak banget dikasih masukan, Pak Emil itu bukan hanya knowledge aja, tapi yang saya suka juga hatinya,” kata dia.

Pilihan Editor: Sampaikan Program ke Warga Kebon Pala, Ridwan Kamil: Tapi Menang Dulu, Ya

Berita terkait

Poltracking Putuskan Keluar dari Keanggotaan Persepsi Usai Dikenai Sanksi oleh Dewan Etik

32 menit lalu

Poltracking Putuskan Keluar dari Keanggotaan Persepsi Usai Dikenai Sanksi oleh Dewan Etik

Poltracking mendapat sanksi dari Dewan Etik Persepsi ihwal surveinya tentang tingkat elektabilitas Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Respons Ridwan Kamil setelah Didukung Tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin

59 menit lalu

Respons Ridwan Kamil setelah Didukung Tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin

Tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin menuturkan Ridwan Kamil adalah sosok yang tepat untuk memimpin Jakarta.

Baca Selengkapnya

Survei Litbang Kompas: Elektabilitas Pramono-Rano 38,3 Persen, Unggul Tipis dari Ridwan Kamil-Suswono

1 jam lalu

Survei Litbang Kompas: Elektabilitas Pramono-Rano 38,3 Persen, Unggul Tipis dari Ridwan Kamil-Suswono

Hasil survei Litbang Kompas menunjukkan keunggulan Pramono-Rano unggul dari Ridwan Kamil-Suswono.

Baca Selengkapnya

Pramono Pilih Politik Riang Gembira saat Kampanye, Klaim Tak Campuri Urusan Paslon Lain

13 jam lalu

Pramono Pilih Politik Riang Gembira saat Kampanye, Klaim Tak Campuri Urusan Paslon Lain

Pramono Anung mengklaim politik riang gembira itu menjadi ciri khas pasangan nomor urut 3 dalam berkampanye.

Baca Selengkapnya

Dewan Etik Persepi Ungkap Kronologi Penyelidikan Beda Hasil Survei Pilkada Jakarta antara LSI dan Poltracking

14 jam lalu

Dewan Etik Persepi Ungkap Kronologi Penyelidikan Beda Hasil Survei Pilkada Jakarta antara LSI dan Poltracking

Dewan Etik Persepi menggelar penyelidikan terhadap hasil survei LSI dan Poltracking di Pilkada Jakarta. Keduanya telah diperiksa.

Baca Selengkapnya

Alasan Ridwan Kamil-Suswono akan Integrasikan Pendidikan Berbasis Budaya ke Kurikulum Sekolah

16 jam lalu

Alasan Ridwan Kamil-Suswono akan Integrasikan Pendidikan Berbasis Budaya ke Kurikulum Sekolah

Suswono menuturkan generasi muda Jakarta harus memiliki wawasan global tanpa melupakan identitas budayanya.

Baca Selengkapnya

Atasi Polusi Udara Jakarta, Suswono Mengaku Tak Gentar Jika Berhadapan dengan Pebisnis PLTU

17 jam lalu

Atasi Polusi Udara Jakarta, Suswono Mengaku Tak Gentar Jika Berhadapan dengan Pebisnis PLTU

Suswono bahkan tidak gentar jika harus berhadapan dengan pebisnis Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) yang kerap memperburuk kualitas udara Jakarta.

Baca Selengkapnya

Diminta Terlibat dalam Kampanye di Pilkada, Apa Kata Jokowi?

18 jam lalu

Diminta Terlibat dalam Kampanye di Pilkada, Apa Kata Jokowi?

Jokowi masih belum memberikan kepastian mengenai keterlibatannya dalam kampanye paslon kepala daerah yang didukung oleh Koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Luncurkan STY Foundation untuk Pengembangan Pemain Muda, Raffi Ahmad Jadi Penasihat

18 jam lalu

Shin Tae-yong Luncurkan STY Foundation untuk Pengembangan Pemain Muda, Raffi Ahmad Jadi Penasihat

Raffi Ahmad menyambut baik keinginan Shin Tae-yong untuk membentuk STY Foundation. Apa targetnya?

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Berjanji Jadikan JIS Sebagai Markas Utama Persija

18 jam lalu

Ridwan Kamil Berjanji Jadikan JIS Sebagai Markas Utama Persija

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil, berjanji jadikan JIS sebagai markas utama untuk Persija.

Baca Selengkapnya