Top Nasional: Kata Yusril soal Isu Dirinya Jadi Calon Menko, Jokowi Kunjungi 3 Sekolah di Solo

Reporter

Tempo.co

Minggu, 13 Oktober 2024 07:55 WIB

Yusril Ihza Mahendra secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatan sebagai Ketum PBB dalam sidang Musyawarah Dewan Partai (MDP) yang digelar di DPP (Dewan Pengurus Pusat) PBB di Jakarta pada Sabtu malam, 18 Mei 2024. Keinginan Yusril untuk mundur itu diterima oleh MDP yang dilanjutkan dengan pemilihan penjabat (Pj) ketua umum. Fahri Bachmid lalu terpilih sebagai pj Ketua Umum PBB dan menggantikan Yusril. TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Artikel yang menjadi perhatian pembaca hingga pagi ini Ahad 13 Oktober 2024 di antaranya Pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra mengatakan siap menjalankan tugas apabila terpilih menjadi menteri dalam kabinet pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Kemudian, sepekan menjelang lengser, Presiden Joko Widodo pulang kampung ke Kota Solo, Jawa Tengah untuk menggunjungi tiga sekolah tempatnya menimba ilmu. Berikut ringksannya:


1. Respons Yusril Ihza Mahendra Soal Kabar Dirinya Jadi Calon Menko di Kabinet Prabowo

Pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra mengatakan siap menjalankan tugas apabila terpilih menjadi menteri dalam kabinet pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Kalau ditanya kepada saya apakah siap melaksanakan tugas-tugas yang mungkin akan diserahkan, yaitu menangani masalah-masalah hukum, pembangunan hukum, penegakan hukum, sebenarnya insyaallah saya akan menjalankan tugas-tugas itu kalau sekiranya diberi amanah,” kata Yusril ketika ditemui di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta, Jumat, 11 Oktober 2024 seperti dikutip dari Antara.

Yusril dikabarkan akan menjadi Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan HAM (Menkopolhukam) dalam kabinet Prabowo. Mengenai kabar tersebut, dia mengatakan itu hanyalah spekulasi. “Daripada kita berspekulasi, lebih baik kita tunggu saja nanti sesudah presiden secara resmi dilantik,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Menteri Hukum dan HAM periode 2001-2004 itu meyakini Prabowo akan memilih orang yang berkompeten dalam kabinet pemerintahannya.

“Saya yakin dan percaya, beliau pasti akan memilih calon-calon anggota kabinet, yang pertama, memiliki kompetensi dan kemampuan menjalankan tugas. Kedua, juga punya loyalitas yang tinggi kepada beliau dan punya semangat pengabdian yang tinggi kepada bangsa dan negara,” ucapnya.
Artikel selengkapnya...


2. Jokowi Berkunjung ke Solo, Nostalgia di Sekolahnya dari SD hingga SMA

Sepekan menjelang lengser, Presiden Joko Widodo pulang kampung ke Kota Solo, Jawa Tengah pada Sabtu, 12 Oktober 2024. Jokowi mengunjungi tiga sekolah yang pernah menjadi tempatnya menimba ilmu.

Sekolah yang pertama didatangi Jokowi yakni SD Negeri (SDN) Tirtoyoso No. 111 di Kecamatan Banjarsari.

Pantauan Tempo, terlihat selembar spanduk besar bertuliskan 'Selamat Datang Bapak Ir Joko Widodo Alumni SDN Tirtoyoso Kota Surakarta Tahun 1973', terpasang di sekolah. Pada spanduk itu juga terdapat beberapa foto Jokowi yang disertai dengan caption-nya.

Jokowi tiba di almamaternya itu pada sekitar pukul 08.10 WIB. Ia mengenakan kemeja putih dan celana kain hitam. Kedatangannya langsung disambut oleh sejumlah guru yang sebelumnya telah menunggu dengan berbaris di depan.

Jokowi dan guru-guru di SDN Tirtoyoso itu pun tampak mengobrol. Sementara ratusan siswa sekolah itu kemudian mengerubungi Jokowi untuk bersalaman. Mereka juga meminta Jokowi untuk berswafoto atau video bersama.

Para siswa itu pun menyanyikan lagu mengantarkan Jokowi yang akan bertolak dari sekolah itu. Sementara itu segenap warga juga tampak berkumpul di luar sekolah tersebut untuk melihat kedatangan Presiden tersebut.

Sebelum meninggalkan lokasi, Jokowi terlihat membagikan bingkisan kepada sejumlah warga dan memberikan amplop kepada tukang becak.

Artikel selengkapnya...

Pilihan Editor: Survei IPO: Mayoritas Warga Jakarta Menerima Politik Uang

Berita terkait

Jokowi Resmikan RS Mayapada di IKN, Berikut Sejarah Pendirian Rumah Sakit Milik Dato Sri Tahir

2 jam lalu

Jokowi Resmikan RS Mayapada di IKN, Berikut Sejarah Pendirian Rumah Sakit Milik Dato Sri Tahir

Presiden Jokowi akan meresmikan beberapa proyek di IKN, termasuk RS Mayapada. Simak sejarah pendirian RS Mayapada selengkapnya!

Baca Selengkapnya

Budi Karya Sebut Rumah Susun Sebaiknya Dibangun Dekat Titik TOD

14 jam lalu

Budi Karya Sebut Rumah Susun Sebaiknya Dibangun Dekat Titik TOD

Budi Karya Sumadi mengatakan bahwa rumah susun seharusnya direncanakan dan dibangun di titik Transit Oriented Development atau TOD.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan RS Mayapada di IKN, Berikut Profil Dato Sri Tahir Pendiri Mayapada Group

15 jam lalu

Jokowi Resmikan RS Mayapada di IKN, Berikut Profil Dato Sri Tahir Pendiri Mayapada Group

Menjelang purna tugas, Presiden Jokowi meresmikan beberapa proyek di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, termasuk RS Mayapada. Lantas, siapakah pemilik salah satu rumah sakit yang sudah dibangun di IKN?

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Jokowi Beri Masukan Kabinet Prabowo, Sebelumnya Bilang Bapaknya Tidak Cawe-cawe

16 jam lalu

Gibran Sebut Jokowi Beri Masukan Kabinet Prabowo, Sebelumnya Bilang Bapaknya Tidak Cawe-cawe

Wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka sebut Jokowi beri masukan kabinet Prabowo, sebelumnya sebut Jokowi tidak akan cawe-cawe.

Baca Selengkapnya

PDIP Berpeluang Masuk Kabinet Prabowo, Apa Kata Gibran dan Jokowi?

16 jam lalu

PDIP Berpeluang Masuk Kabinet Prabowo, Apa Kata Gibran dan Jokowi?

PDIP disebut berpeluang masuk di Kabinet Prabowo. Apa kata Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka?

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Prabowo Siapkan Kabinet dalam Masa Transisi dari Pemerintahan Jokowi

16 jam lalu

Serba-serbi Prabowo Siapkan Kabinet dalam Masa Transisi dari Pemerintahan Jokowi

Prabowo disebut tengah menyiapkan kabinetnya di tengah masa transisi dari Pemerintahan Jokowi, Berikut serba-serbi yang ingin publik ketahui.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kebut Teken Sejumlah Keppres, Perpres dan PP Sebelum Pensiun, Terbaru Tetapkan Batam dan BSD sebagai KEK

17 jam lalu

Jokowi Kebut Teken Sejumlah Keppres, Perpres dan PP Sebelum Pensiun, Terbaru Tetapkan Batam dan BSD sebagai KEK

Jokowi di ujung masa jabatannya teken sejumlah kebijakan. Teranyar, meneken Perpres soal penetapan Kota Batam dan BSD sebagai Kawasan Ekonomi Khusus

Baca Selengkapnya

Seminggu Sebelum Lengser, Jokowi dan Iriana Resmikan Istana Negara dan 2 Rumah Sakit di IKN

17 jam lalu

Seminggu Sebelum Lengser, Jokowi dan Iriana Resmikan Istana Negara dan 2 Rumah Sakit di IKN

Jokowi dan Iriana sebelum lengser meresmikan Istana Negara, Mayapada Hospital Nusantara, dan Rumah Sakit Hermina Nusantara di IKN.

Baca Selengkapnya

Jokowi Berkunjung ke Solo, Nostalgia di Sekolahnya dari SD hingga SMA

23 jam lalu

Jokowi Berkunjung ke Solo, Nostalgia di Sekolahnya dari SD hingga SMA

Presiden Jokowi akhir pekan ini pulang ke Kota Solo. Ia mengunjungi sekolah-sekolah yang menjadi almamaternya.

Baca Selengkapnya

Apakah Itu Lame Duck? Istilah Bebek Lumpuh yang Terdengar di Masa Akhir Jabatan Jokowi

1 hari lalu

Apakah Itu Lame Duck? Istilah Bebek Lumpuh yang Terdengar di Masa Akhir Jabatan Jokowi

Masa peralihan atau transisi pemerintahan Jokowi ke Prabowo disebut menjadi yang terlama. Kondisi ini disebut bakal menyebabkan lame duck. Apa itu?

Baca Selengkapnya