Pramono Anung Minta Warga Jakarta Tak Pilih Pemimpin yang Tebar Pesona di Pilkada

Editor

Amirullah

Sabtu, 28 September 2024 13:53 WIB

Calon gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung saat mendatangi Hunian Sementara warga Kampung Bayam di kawasan Jakarta Utara, Kamis, 26 September 2024. Pramono mengaku sudah teken surat kesepakatan atau pakta integritas dengan warga Kampung Susun Bayam (KSB) agar bisa kembali memiliki hunian layak. TEMPO/Martin Yogi Pardamean

TEMPO.CO, Jakarta - Calon gubernur Jakarta Pramono Anung berharap masyarakat tidak sembarang pilih dalam menentukan jagoannya di pemilihan gubernur Jakarta. Dia berharap masyarakat tidak tertipu dengan calon pemimpin yang hanya tebar pesona.

Dalam pandangan Pramono, Jakarta harus dipimpin oleh seseorang yang mempunyai rekam jejak yang jelas dan bersih di pemerintahan. Sebab itu, Pramono merasa yakin dia dan Rano Karno tidak akan gagal dalam mengurus kota Jakarta.

"Saya ingin sampaikan, pilihnya yang memang sudah jelas rekam jejaknya. Saya berani memastikan, pilihan saudara-saudara kepada saya tidak salah. Dan saya akan membuktikan itu," ujar Pramono, saat menyambut pendukungnya di kawasan Bulungan, Jakarta Selatan, Sabtu, 28 September 2024.

Perihal calon pemimpin yang hanya tebar pesona, tidak secara gamblang diungkap oleh Pramono, siapa sosok yang ditudingnya. "Orang yang memimpin Jakarta harus yang mengetahui masalah, yang tidak hanya tebar pesona, atau menjadikan Jakarta sebagai make up-nya saja," kata Pramono.

Pramono mengakui, saat dirinya bersama Rano Karno mendaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta, banyak yang tidak mengenal mereka. Hal ini, ditengarai karena Pramono sangat jarang tampil ke depan publik saat menjabat sebagai Menteri Sekretaris Kabinet.

Advertising
Advertising

Meski begitu, Pramono mengklaim, setiap pekan dukungan terhadap dirinya terus bertambah, seiring dengan aksi blusukan yang dilakukannya ke banyak wilayah di Jakarta. "Bismillah, saya akan memimpin saudara-saudara sekalian, dan tidak akan mengecewakan," ucap Pramono.

Adapun aksi blusukan yang dilakukan Pramono, disebutnya membuahkan hasil untuk mengetahui apa saja permasalahan masyarakat di Jakarta. Pramono menyebut, kendala di Jakarta saat ini tidak jauh-jauh dari perkara lapangan pekerjaan, sanitasi, dan air bersih.

"Maka diperlukan pemimpin yang dalam hal ini, tidak ego untuk melanjutkan program gubernur-gubernur sebelumnya yang masih layak," ucap Pramono, sembari menyebut, "Saya sudah keliling, persoalannya selalu tentang lapangan kerja, sanitasi dan air bersih."

Pilihan Editor: KSAL Ungkap Pertimbangan Sematkan Jokowi Brevet Hiu Kencana

Berita terkait

Pramono Anung Bagi-bagi Duit saat Blusukan ke Rusun Tanah Tinggi Jakarta Pusat

31 menit lalu

Pramono Anung Bagi-bagi Duit saat Blusukan ke Rusun Tanah Tinggi Jakarta Pusat

Pramono Anung menyampaikan janji kampanye seputar sanitasi, air bersih hingga melanjutkan program-program gubernur sebelumnya yang dinyatakan layak.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Ajak Pelajar Dialog di DPD Golkar, Beberapa Ada yang Masih Dibawah Umur

37 menit lalu

Ridwan Kamil Ajak Pelajar Dialog di DPD Golkar, Beberapa Ada yang Masih Dibawah Umur

Ridwan Kamil mengajak salah satu pelajar untuk mencoba memimpin menyuarakan tagline Rido.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Tegaskan Tak Akan Politisasi Agama dalam Pilkada Jakarta

1 jam lalu

Pramono Anung Tegaskan Tak Akan Politisasi Agama dalam Pilkada Jakarta

Pramono Anung menyatakan tidak akan mempolitisasi agama dalam Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jubir Bilang Balai Kota Jadi Tempat Warga Berkeluh-Kesah Jika Pramono Anung Jadi Gubernur

1 jam lalu

Jubir Bilang Balai Kota Jadi Tempat Warga Berkeluh-Kesah Jika Pramono Anung Jadi Gubernur

Aldy mengatakan bahwa nantinya masyarakat dapat mendatangi Balai Kota untuk bertemu Pramono Anung.

Baca Selengkapnya

Rano Karno Janji Tak akan Gusur Sekolah jika Menang Pilgub

2 jam lalu

Rano Karno Janji Tak akan Gusur Sekolah jika Menang Pilgub

Rano Karno manyampaikan janji tak akan menggusur sekolah saat menyapa pendukungnya di kawasan Bulungan, Jakarta Selatan, Sabtu, 27 September 2024.

Baca Selengkapnya

Jubir Optimistis Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno Bisa Salip Ridwan Kamil-Suswono

2 jam lalu

Jubir Optimistis Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno Bisa Salip Ridwan Kamil-Suswono

Survei Poltracking menyatakan, Ridwan Kamil-Suswono memperoleh 47,5 persen; Pramono Anung-Rano Karno 31,5 persen; Dharma-Kun Wardana 5,1 persen.

Baca Selengkapnya

Singgung Lagi soal 9 Naga, Pramono Anung: Seribu Dewa Pun Gue Enggak Takut

3 jam lalu

Singgung Lagi soal 9 Naga, Pramono Anung: Seribu Dewa Pun Gue Enggak Takut

Pramono Anung memastikan akan mengatasi permasalahan masyarakat Jakarta mulai dari bawah.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Janji Selesaikan Konflik Kampung Bayam dalam Satu Bulan jika Terpilih sebagai Gubernur Jakarta

6 jam lalu

Pramono Anung Janji Selesaikan Konflik Kampung Bayam dalam Satu Bulan jika Terpilih sebagai Gubernur Jakarta

Pramono Anung tandatangani pakta integritas untuk menyelesaikan konflik Kampung Bayam.

Baca Selengkapnya

Berebut Pendukung Anies di Jakarta, Rano Karno: Sebagian Anak Abah Ikuti Saya

6 jam lalu

Berebut Pendukung Anies di Jakarta, Rano Karno: Sebagian Anak Abah Ikuti Saya

Rano Karno menyebut tak masalah jika anak Abah juga ada yang mendukung pasangan calan lain di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Rais Syuriah PWNU Jakarta Dukung Pramono Anung-Rano Karno

7 jam lalu

Rais Syuriah PWNU Jakarta Dukung Pramono Anung-Rano Karno

Rais Syuriah PWNU Jakarta menyatakan dukungan untuk Pramono Anung-Rano Karno.

Baca Selengkapnya