Zulhas Sebut Pemerintahan Prabowo Bakal Mirip seperti Orde Baru

Reporter

Daniel A. Fajri

Editor

Imam Hamdi

Selasa, 24 September 2024 08:44 WIB

Titiek Soeharto bernyanyi di panggung atas permintaan Prabowo Subianto, dalam acara Tionghoa & Bisnis, Sun City, Jakarta Barat. Jumat, 7 Desember 2018. TEMPO/Fikri Arigi.

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan menilai setiap pemimpin memiliki gaya masing-masing dalam menjalankan manajemen birokrasinya. Zulhas, sapaan akrab Zulkifli, mengatakan Presiden terpilih Prabowo Subianto akan mengoperasikan pemerintah dengan lebih fungsional.

"Kalau Pak Prabowo itu menurut saya mungkin nanti mirip manajemen birokrasi seperti Orde Baru, jadi fungsional. Kalau fungsional itu bisa tertib sebenarnya," kata Zulhas ketika ditemui Tempo di kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, pada Senin, 23 September 2024.

Zulhas menyampaikan pernyataan tersebut saat ditanya mengenai solusi dalam menangani keruwetan pembuatan aturan pemerintahan. Misalnya, Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 36 Tahun 2023 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor yang beberapa kali mengalami banyak perubahan dalam waktu dekat.

Pembuatan aturan saat ini kerap dibahas lintas kementerian atau lembaga. Jika pemerintahan berjalan dengan fungsional, kata Zulhas, keputusan bisa diambil langsung oleh Menteri Koordinator yang fokus di bidangnya. Mantan Menteri Kehutanan ini menyinggung model pemerintahan serupa dijalankan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono.

Membandingkan dengan manajemen birokrasi saat ini, Zulhas memuji Presiden Joko Widodo adalah pemimpin yang sangat rinci dalam segala urusan. Menteri Perdagangan ini mengungkit penanganan pandemi Covid-19 dan pengendalian inflasi sampai pada tingkat daerah akan sulit jika tidak punya pemimpin seperti Jokowi.

Advertising
Advertising

"Saya kira jarang juga (presiden) sanggup detail gitu. Memang ada kelebihan dan kekurangan," katanya.

Ketua Harian Partai Gerinda Sufmi Dasco Ahmad mengatakan bahwa dia tidak bisa menggambarkan gaya kepemimpinan Prabowo ke depan secara persis. Namun Dasco mengatakan Ketua Umum Gerindra itu biasanya mau kerja cepat, akurat, dan langsung ke inti.

"Tetapi tidak melanggar ketentuan," kata Dasco melalui pesan singkat kepada Tempo pada Selasa, 24 Septemer 2024.

Orde Baru merupakan masa pemerintahan yang berlangsung pada periode 1966-1998 di bawah Presiden Soeharto. Zaman ini dikenal dengan rezim yang bersifat militeristik. Stabilitas politik dan keamanan menjadi ciri khasnya.

Prabowo merupakan menantu dari Soharto. Jenderal TNI ini pernah menikah dengan putri Soeharto, Siti Hediati Haryadi atau yang lebih dikenal sebagai Titiek Soeharto.

Nama Prabowo, Mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Kopasus), kerap dirongrong soal kasus penculikan aktivis 1998 ketika dia masih aktif berdinas di militer. Namun Prabowo, dalam laporan utama majalah TEMPO edisi 28 Oktober 2013, mengatakan bahwa dia telah mempertanggungjawabkan perbuatan yang menjadi porsinya.

Pilihan editor: Pramono Anung Tawarkan Program Pasang CCTV di setiap RT/RW untuk Tangkal Kriminalitas di Jakarta

Berita terkait

Zulhas Sebut Banyak Importir Mengakali Dokumen Importasi: Tulis Seribu, Masuk 100 Ribu

17 menit lalu

Zulhas Sebut Banyak Importir Mengakali Dokumen Importasi: Tulis Seribu, Masuk 100 Ribu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) mengatakan, banyak importir yang mengakali dokumen importasinya untuk memasukkan barang dalam jumlah besar

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Prabowo Sepakat Hilirisasi Sektor Pangan

22 menit lalu

Jokowi dan Prabowo Sepakat Hilirisasi Sektor Pangan

Presiden Jokowi menyatakan telah berdiskusi panjang dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto mengenai kebijakan hilirisasi.

Baca Selengkapnya

Menkopolhukam Sebut Pembentukan Angkatan Siber TNI Sudah Direstui Jokowi dan Prabowo

1 jam lalu

Menkopolhukam Sebut Pembentukan Angkatan Siber TNI Sudah Direstui Jokowi dan Prabowo

Menkopolhukam memastikan kelanjutan angkatan siber TNI.

Baca Selengkapnya

Polemik Proyek Food Estate Merauke Prabowo dan Jokowi, Ekonom: Menyimpan Risiko Besar

2 jam lalu

Polemik Proyek Food Estate Merauke Prabowo dan Jokowi, Ekonom: Menyimpan Risiko Besar

Food estate Merauke telah menjadi proyek unggulan Prabowo sejak menjabat sebagai Menteri Pertahanan. Bagaimana kelanjutan PSN ini?

Baca Selengkapnya

Pelabuhan Tanjung Priok Kelebihan Daya Tampung, Zulhas: Antrean Bisa Setahun

2 jam lalu

Pelabuhan Tanjung Priok Kelebihan Daya Tampung, Zulhas: Antrean Bisa Setahun

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas mengatakan Pelabuhan Tanjung Priok dan Pelabuhan Tanjung Perak kelebihan daya tampung.

Baca Selengkapnya

Pembentukan Satgas Impor Ilegal, Menteri Zulhas: Untuk Shock Therapy

2 jam lalu

Pembentukan Satgas Impor Ilegal, Menteri Zulhas: Untuk Shock Therapy

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas mengatakan terpaksa membentuk Satgas Impor Ilegal, untuk shock therapy.

Baca Selengkapnya

Proyek Food Estate di Merauke, Pertaruhan Jokowi dan Prabowo

2 jam lalu

Proyek Food Estate di Merauke, Pertaruhan Jokowi dan Prabowo

Food Estate di Merauke mendapat sorotan publik. Proyek pertaruhan Prabowo dan Jokowi untuk ketahanan pangan nasional.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: 4 Proyek Prabowo jadi Bom Waktu, 4 Perusahaan Grup Bakrie Ditetapkan PKPU

7 jam lalu

Terpopuler: 4 Proyek Prabowo jadi Bom Waktu, 4 Perusahaan Grup Bakrie Ditetapkan PKPU

Berita terpopuler bisnis pada Senin, 23 September 2024 dimulai dari empat proyek presiden terpilih Prabowo Subianto yang bakal menjadi bom waktu.

Baca Selengkapnya

Zulhas Sambut Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati: Pemimpin Akur Kita Enak

15 jam lalu

Zulhas Sambut Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati: Pemimpin Akur Kita Enak

Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan menilai Presiden terpilih Prabowo mendambakan persatuan, termasuk dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Food Estate Merauke: Rebutan Proyek Jokowi versus Prabowo

16 jam lalu

Food Estate Merauke: Rebutan Proyek Jokowi versus Prabowo

Dalam proyek food estate di Merauke, Papua Selatan, Jokowi dan Prabowo Subianto bersaing mewujudkannya.

Baca Selengkapnya