Jokowi Tunggu Kesiapan Infrastruktur di IKN: Sidang Kabinet, Masa Lesehan
Reporter
Daniel A. Fajri
Editor
Eko Ari Wibowo
Kamis, 25 Juli 2024 12:27 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku masih menunggu kesiapan infrastuktur dasar di Ibu Kota Nusantara (IKN). Kepala negara mengatakan dirinya juga tengah menanti fasilitas untuk menggelar sidang kabinet.
"Kalau semuanya sudah siap. Kalau kursinya belum ada gimana? duduk, masa lesehan, sidang kabinet masa lesehan," kata Jokowi usai meresmikan Golden Visa di hotel yang berlokasi di Jakarta Selatan, 25 Juli 2024.
Jokowi menekankan bahwa kesiapan failsilitas dan infrastruktur merupakan hal yang utama. Adapun dia sudah mendapat laporan bahwa air sudah bisa digunakan di IKN, yang berlokasi di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.
"Semuanya kesiapan di IKN. Kita tidak ingin, (kita) tidak memaksa yang nanti menurunkan kualitas interior kualitas bangunan, ndak. Selama itu benar benar siap saya akan masuk," kata Jokowi.
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono sebelumnya mengatakan Jokowi akan bertolak ke IKN pada 28 Juli 2024. Heru memastikan Istana Kepresidenan dan Kementerian Perumahan Rakyat terus mempersiapkan segala kebutuhan Jokowi untuk berkantor di IKN.
Heru mengatakan saat ini kantor presiden sudah dipersiapkan menjelang kunjungan Jokowi ke IKN. Di IKN, Jokowi bakal meresmikan dan meninjau jalan tol. Kasetpres menyebut Jokowi akan menghabiskan satu hingga dua hari di IKN.
“Meja, furniture, lampu, kursi. Sedang berjalan dari hari ini,” katanya ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu, 24 Juli 2024.
Rencana Jokowi menggelar sidang kabinet di IKN awalnya diungkap pejabat di lingkaran Istana kepada Tempo. Dia menyebut Jokowi akan menggelar kabinet pada 30 Juli 2024. Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Negara, Danis Sumadilaga, membenarkan kabar tersebut kepada Tempo pada Senin, 22 Juli 2024.
Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie menginformasikan bahwa bakal ada sidang kabinet dalam waktu dekat, namun tanggalnya masih ditentukan. Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengatakan kepada Tempo bahwa untuk sementara Sidang Kabinet dijadwalkan pada 1 Agustus 2024.
“1 Agustus sementara agenda rapat kabinet di IKN. Saya belum dapat undangan,” kata Zulhas melalui pesan singkat kepada Tempo, Senin, 22 Juli 2024.
Jokowi tidak mau menjawab soal agenda sidang kabinet di IKN. Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung belum merespons pesan Tempo soal isu ini.
PIlihan Editor: Intip Persiapan Jokowi Gelar Sidang Kabinet dan Berkantor di IKN Akhir Juli