PDIP soal Duetkan Andika Perkasa dengan Anies di Pilgub Jakarta: Enggak Pas

Rabu, 3 Juli 2024 15:19 WIB

Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud, Andika Perkasa, menemui awak media usai dirinya menghadiri acara Kick and Speak Alumni SMA TOP GAN di Triboon Hub, Jeruk Purut, Jakarta Selatan, pada Ahad siang, 28 Januari 2024. Tempo/ Adil Al Hasan

TEMPO.CO, Jakarta – Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Utut Adianto membicarakan peluang memasangkan kader partainya, yaitu eks Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa, dengan Anies Baswedan di Pilgub Jakarta 2024. Utut menilai Anies-Andika kurang cocok untuk diduetkan.

Sebab, kata Utut, Andika sebagai mantan pimpinan tertinggi TNI tidak pas jika dijadikan calon wakil gubernur. Sementara itu, Anies sebagai petahana sudah pasti maju sebagai kandidat gubernur.

Awalnya, Utut mengatakan dia tidak tahu dari mana ada usulan memasangkan Anies dengan Andika. “Kalau usulan kan dari mana-mana, kan Pak Andika (mantan) Panglima TNI kalau untuk jadi Wagub hemat saya nanti menurut saya enggak pas lah,” kata Utut di kompleks parlemen Senayan, Jakarta pada Rabu, 3 Juli 2024.

Menurut Utut, Andika lebih cocok menjadi calon gubernur. Dia menyebut Pilkada Jawa Tengah sebagai daerah potensial yang dapat diikuti Andika.

“Kalau hemat saya Pak Andika bersedia, Pak Andika bisa ke Jawa tengah. Kenapa enggak Jakarta? Nanti kan semua mozaiknya, peta-petanya beda,” kata Utut.

Advertising
Advertising

Menurut Utut, ada sekitar 24,5 juta pemilih di Jawa Tengah yang kerap disebut sebagai “kandang banteng” karena banyaknya kader PDIP di sana. “Nah kalau Pak Andika ke sana paling tidak memberi rasa aman kepada kader-kader PDI Perjuangan seluruh Jawa Tengah kan seperti itu,” ujarnya.

Utut lalu menyoroti calon-calon lain yang ada di bursa bakal calon gubernur Jawa Tengah. Dia menyebutkan Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi sebagai salah satu tokoh yang sudah disebut-sebut akan maju sebagai calon gubernur di provinsi tersebut.

Namun, kata Utut, usul mengajukan Andika untuk melawan Ahmad Luthfi bukan untuk membenturkan institusi TNI dengan Polri. Sebab, kata dia, keduanya mesti sudah berstatus sebagai warga sipil jika maju di Pilkada nanti.

Utut pun menyatakan Andika harus bersiap jika ingin mengikuti Pilkada 2024 sebagai calon gubernur. “Kalau dia mau ya jadi gubernur tentu berjuangnya juga harus, kalau pemain bola mulai lari-lari kecil, pemanasan. Wilayahnya mana? Nanti kita cek,” ucap Wakil Ketua Komisi I DPR RI itu.

Pilihan Editor: PAN Sebut Andika Perkasa Bisa Jadi Pesaing Tangguh Jika Maju Pilgub Jateng atau Jakarta

Berita terkait

Didoakan Sekjen PKS Bisa Maju Pilgub Jateng atau Jakarta, Kaesang: Aamiin

3 jam lalu

Didoakan Sekjen PKS Bisa Maju Pilgub Jateng atau Jakarta, Kaesang: Aamiin

Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi mendoakan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep agar bisa maju di Pilkada akhir tahun ini. Kaesang mengamini.

Baca Selengkapnya

Alasan Pengamat Sebut PKB akan Bersikap Pragmatis di Pilgub Jakarta

3 jam lalu

Alasan Pengamat Sebut PKB akan Bersikap Pragmatis di Pilgub Jakarta

Pengamat menilai bisa saja PKB tetap mengusung Anies Baswedan meskipun PKS memasangkan Anies dengan Sohibul Iman.

Baca Selengkapnya

Dibanding Anies, Kaesang Dorong PKS Usung Kader Sendiri Jadi Gubernur Jakarta: Lebih Elok

4 jam lalu

Dibanding Anies, Kaesang Dorong PKS Usung Kader Sendiri Jadi Gubernur Jakarta: Lebih Elok

Ketum PSI Kaesang Pangarep mengatakan PKS sebagai peraih kursi terbanyak di DPRD DKI Jakarta seharusnya bisa mengusung kadernya sendiri sebagai calon gubernur.

Baca Selengkapnya

Tepis Isu Blusukan di Jakarta untuk Dukung Kaesang, Gibran: Ngapain Endorse Dia

7 jam lalu

Tepis Isu Blusukan di Jakarta untuk Dukung Kaesang, Gibran: Ngapain Endorse Dia

Gibran menepis anggapan jika dia blusukan ke Jakarta untuk memberi dukungan kepada Kaesang untuk maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Penyidik KPK Diminta Temui Megawati, Ini Respons Nawawi Pomolango

8 jam lalu

Penyidik KPK Diminta Temui Megawati, Ini Respons Nawawi Pomolango

Ketua sementara KPK Nawawi Pomolango tak terlalu mempersoalkan pernyataan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri soal permintaan bertemu penyidik KPK.

Baca Selengkapnya

Gibran soal Peluang Kaesang Maju ke Pilkada DKI: Jangan di Jakarta Lah

10 jam lalu

Gibran soal Peluang Kaesang Maju ke Pilkada DKI: Jangan di Jakarta Lah

Gibran Rakabuming berharap Ketua Umum PSI yang juga adik bungsunya, Kaesang Pangarep, tidak maju di ajang Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya

Pengamat Bilang Peluang Kaesang Lebih Besar di Pilgub Jateng, Ini Alasannya

10 jam lalu

Pengamat Bilang Peluang Kaesang Lebih Besar di Pilgub Jateng, Ini Alasannya

Apabila Kaesang menjadi Gubernur Jawa Tengah, maka posisi itu akan menjadi panggung untuk melihat kinerjanya dalam memimpin daerah.

Baca Selengkapnya

Megawati Lantik Ahok dan Ganjar Jadi Ketua DPP PDIP, Bidang Apa? Ini Profil Keduanya

15 jam lalu

Megawati Lantik Ahok dan Ganjar Jadi Ketua DPP PDIP, Bidang Apa? Ini Profil Keduanya

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri melantik Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Ganjar Pranowo sebagai Ketua DPP PDIP. Ini profil keduanya.

Baca Selengkapnya

PSI Jakbar Usulkan 6 Nama Calon untuk Pilkada Jakarta 2024, Ada Deddy Corbuzier

1 hari lalu

PSI Jakbar Usulkan 6 Nama Calon untuk Pilkada Jakarta 2024, Ada Deddy Corbuzier

Calon-calon yang direkomendasikan, kata William, harus memenuhi kriteria PSI, yaitu memiliki integritas, kompetensi, dan rekam jejak yang baik.

Baca Selengkapnya

Indikator Politik Sebut PDIP Unggul di Jawa Tengah, tapi Belum Tentu Berpengaruh di Pilkada

1 hari lalu

Indikator Politik Sebut PDIP Unggul di Jawa Tengah, tapi Belum Tentu Berpengaruh di Pilkada

PDIP mendapatkan dukungan 35,5 persen. Unggul jauh dari partai-partai politik lain di bawahnya.

Baca Selengkapnya