PKS Mengusung Anies dan Sohibul Iman hingga Serba-serbi Pilkada

Reporter

Ellya Syafriani

Editor

Bram Setiawan

Selasa, 25 Juni 2024 18:46 WIB

Logo baru PKS. dok.Panitia Munas PKS

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) PKS mengusung Anies Baswedan dan Mohamad Sohibul Iman menjadi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dalam Pilkada Jakarta 2024. Pernyataan itu diungkapkan Presiden PKS Ahmad Syaikhu dalam pidato pembukaan Sekolah Kepempimpinan Partai PKS pada Selasa, 25 Juni 2024.

"DPTP PKS melakukan rapat pada Kamis lalu dan telah memutuskan Anies Rasyid Baswedan sebagai bakal calon gubernur dan Sohibul Iman sebagai calon wakil gubernur," kata Syaikhu dalam pidato yang dipantau lewat kanal YouTube PKS pada Selasa, 25 Juni 2024.

1. Komunikasi Gerindra dan PKS

Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, masih berkomunikasi dengan PKS untuk berkoalisi di Pilkada Jakarta. "Kami komunikasi dengan PKS masih berjalan dengan baik," katanya di kompleks parlemen Senayan, Jakarta, Selasa, 25 Juni 2024.

2. Pilkada Depok

Advertising
Advertising

PKS dan Golkar sepakat melakukan deklarasi duet pasangan calon wali kota dan wakil wali kota, Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq untuk pemilihan kepala daerah atau Pilkada Depok 2024 dalam waktu dekat. "Kami sepakat dan DPP (PKS dan Golkar) sepakat dan merestui. Kami siapkan deklarasi," kata Ketua DPD PKS Kota Depok Imam Budi Hartono di Depok, Selasa, 25 Juni 2024.

3. Keputusan PKS

Sebelumnya, sewaktu nama Sohibul Iman diumumkan bukan hal yang mengejutkan, kata juru bicara Anies, Billy David Nerotumilena. “Secara internal sudah dikomunikasikan, jadi tidak ada yang mengejutkan,” kata Billy pada Senin, 24 Juni 2024.

Billy mengatakan, keputusan PKS mengusung Sohibul Iman sebelumnya sudah dikomunikasikan dengan Anies. Kendati begitu Billy tak memerinci waktu keputusan DPP PKS tersebut disampaikan secara personal kepada Anies. Kata dia, Anies menghormati dan menghargai proses internal yang dilakukan PKS.

"Kami optimistis PKS dan Pak Anies akan tetap berjalan bersama-sama. Kami percaya, semua kesempatan masih terbuka," kata Billy.

4. Sempat Disoroti Soal Cawagub

Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Habiburokhman menepis kabar Koalisi Indonesia Maju atau KIM menawarkan posisi calon wakil gubernur atau cawagub kepada PKS untuk Pilkada Jakarta 2024.

“Jadi kalau teman-teman PKS menginformasikan adanya tawaran menjadi cawagubnya Pak Ridwan Kamil mungkin itu dari orang-perorang petinggi partai politik anggota Koalisi Indonesia Maju. Jadi, belum menjadi tawaran yang resmi,” kata Habiburokhman dalam pesan video yang diterima di Jakarta, Rabu, 19 Juni 2024.

5. Soal Tawaran Cawagub

Merespons soal tawaran posisi cawagub dari KIM kepada PKS, Anies Baswedan menilai ketimbang membicarakan soal bursa kandidat bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, ia menilai lebih penting membicarakan keluhan warga Jakarta menjelang Pilgub Jakarta. “Saya kira lebih penting membicarakan kondisi warga Jakarta sekarang dan problem-problem yang harus diselesaikan," kata Anies di Jakarta Selatan, Rabu, 19 Juni 2024.

Pilihan Editor: Sohibul Iman PKS: Mendampingi Anies Baswedan hingga Rekam Jejak Dia

Berita terkait

Pramono Anung Disambut 5.000 Orang saat Deklarasi Fathers Inisiatif Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey

8 jam lalu

Pramono Anung Disambut 5.000 Orang saat Deklarasi Fathers Inisiatif Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey

Sebanyak 5.000 orang hadir dalam deklarasi Fathers yang digagas Bendahara Umum PDIP, Olly Dondokambey. Pramono Anung berkomitmen mewujudkan Jakarta berkeadilan dan setara untuk semua.

Baca Selengkapnya

Mobilisasi Kepala Desa Marak Menjelang Pencoblosan Pilkada

8 jam lalu

Mobilisasi Kepala Desa Marak Menjelang Pencoblosan Pilkada

Mobilisasi kepala desa menjelang pencoblosan pilkada 2024 kian marak.

Baca Selengkapnya

Tom Lembong Ditahan Kejagung, Rencana Anies Mau Pamer Tempat Favorit di Jogja Buyar

9 jam lalu

Tom Lembong Ditahan Kejagung, Rencana Anies Mau Pamer Tempat Favorit di Jogja Buyar

Sebelum Tom Lembong ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan Kejaksaan Agung, Anies berencana memamerkan tempat favoritnya di Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

DPRD Jakarta Tetapkan Rancangan KUA-PPAS 2025, Sekolah Negeri dan Swasta Gratis Tahun Depan

20 jam lalu

DPRD Jakarta Tetapkan Rancangan KUA-PPAS 2025, Sekolah Negeri dan Swasta Gratis Tahun Depan

DPRD bersama Pemprov DKI Jakarta telah menetapkan rancangan KUA-PPAS senilai Rp 91,1 triliun. Untuk pendidikan, sekolah negeri dan swasta akan gratis.

Baca Selengkapnya

TGB Zainul Majdi Mundur dari Partai Perindo, Pernah Diusulkan Jadi Bacawapres Ganjar di Pemilu 2024

1 hari lalu

TGB Zainul Majdi Mundur dari Partai Perindo, Pernah Diusulkan Jadi Bacawapres Ganjar di Pemilu 2024

TGB Zainul Majdi mundur dari Perindo, partai politik yang didirikan taipan Hary Tanoesoedibjo.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ikut Kampanyekan Cabup-Cawabup di Pilkada Kabupaten Tangerang

1 hari lalu

Kaesang Ikut Kampanyekan Cabup-Cawabup di Pilkada Kabupaten Tangerang

Kaesang ikut menggalakkan kegiatan bagi-bagi susu, roti, dan buku tulis gratis kepada anak-anak sekolah.

Baca Selengkapnya

Debat Perdana Pilkada Bali: Cawagub Giri Pertanyakan Data Kunjungan Wisman ke Cagub De Gadjah

1 hari lalu

Debat Perdana Pilkada Bali: Cawagub Giri Pertanyakan Data Kunjungan Wisman ke Cagub De Gadjah

Giri menilai data kunjungan wisman yang disampaikan De Gadjah adalah fatal. Hal ini disampaikan Giri saat debat perdana Pilkada Bali.

Baca Selengkapnya

Ketum Parpol Kompak Klaim Tak Bahas Pilkada saat Bertemu Prabowo di Istana

1 hari lalu

Ketum Parpol Kompak Klaim Tak Bahas Pilkada saat Bertemu Prabowo di Istana

Ketua umum partai politik mengklaim tidak membahas mengenai pemilihan gubernur atau pilgub DKI Jakarta dalam pertemuan dengan Prabowo

Baca Selengkapnya

Roller Coaster Perjalanan Tom Lembong, Dari Era Jokowi Hingga Ditetapkan Tersangka

1 hari lalu

Roller Coaster Perjalanan Tom Lembong, Dari Era Jokowi Hingga Ditetapkan Tersangka

Kejaksaan Agung menangkap Tom Lembong atas dugaan kasus ikorupsi impor gula , ini perjalanan karirnya di pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Debat Pilkada Sragen: Untung Wibowo-Suwardi Janji Berantas Eksploitasi Kerja Anak di Bawah Umur, Sigit-Suroto Soroti Masalah Kemiskinan

2 hari lalu

Debat Pilkada Sragen: Untung Wibowo-Suwardi Janji Berantas Eksploitasi Kerja Anak di Bawah Umur, Sigit-Suroto Soroti Masalah Kemiskinan

Debat diikuti oleh dua paslon, yaitu Untung Wibowo Sukowati-Suwardi yang mendapat nomor urut 1 dan Sigit Pamungkas-Suroto yang mendapat nomor urut 2.

Baca Selengkapnya