Panitia Sebut 190.444 Orang Lulus SNBT 2024 PTN Akademik, 28.415 untuk PTN Vokasi
Reporter
Hendrik Yaputra
Editor
Amirullah
Kamis, 13 Juni 2024 12:59 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) 2024 akan diumumkan pada pukul 15.00 WIB, Kamis 13 Juni 2024.
Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB), Ganefri, mengatakan, ada 231.104 peserta dinyatakan lulus SNBT 2024. Dari jumlah itu, 190.444 peserta dinyatakan lulus SNBT untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Akademik.
“Sebanyak 70.992 di antara yang lulus itu merupakan pendaftar KIP Kuliah,” kata Ganefri dalam Konferensi Pers Pengumuman SNBT 2024 di Gedung Kemendikbudrisrek, Jakarta, Kamis 13 Juni 2024.
Pada Perguruan Tinggi Keagaman Islam Negeri (PTKIN) ada sebanyak 12.245 peseta dinyatakan lulus. Sementara, sebanyak 28.415 peserta dinyatakan lulus pada PTN Vokasi. “Dari peserta PTN Vokasi, 11,147 di antaranya merupakan pendaftar pelamar KIP Kuliah.
Dalam SNBT ini, ada 231.104 dinyatakan lulus dari 785.058 peserta yang mendaftar. Jumlah ini lebih sedikit ketimbang daya tampung SNBT 2024 sebesar 272.248.
Adapun jumlah Perguruan Tinggi yang membuka seleksi tes di 145 kampus. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun 2023 sebesar 136 kampus. Peningkatan ini karena ada penambahan dari PTKIN.
Pengumuman secara resmi akan dibuka pukul 15.00 WIB. Pengumuman bisa diakses di laman SNBT dan 41 link perguruan tinggi negeri mirror lainnya. Peserta yang dinyatakan lulus akan mendapatkan warna biru tampilannya. Sementara, peserta tidak lulus akan menampilkan warna merah.
Dirjen Dikti Kemendikbud, Abdul Haris, mengimbau peserta yang tak lolos tak perlu bersedih. Masih ada jalur Mandiri yang akan dibuka oleh kampus.
"Kami berharap jangan menyerah dan tetap semangat untuk mengikuti jalur mandiri yang akan dibuka baik di PTN maupun kesempatan lain di PTS," kata Abdul Haris.
Pilihan Editor: Siswa SMP 216 yang Bergurau Soal Palestina Dapat Sanksi Wajib Lapor