Gerak Cepat Bobby Nasution Dekati Partai Politik untuk Pilgub Sumut, Apa Saja Parpol yang Didekati Mantu Jokowi?

Jumat, 7 Juni 2024 13:09 WIB

Wali Kota Medan Bobby Nasution usai menjalani Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) bakal calon gubernur Sumatera Utara di DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Senen, Jakarta, Selasa, 4 Juni 2024. Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menyatakan Bobby lulus dalam UKK calon gubernur Sumatera Utara. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Wali Kota Medan Bobby Nasution gerak cepat mendekati sejumlah partai politik untuk mendukung dirinya maju di Pemilihan Kepala Daerah Sumatra Utara atau Pilkada Sumut 2024. Setelah resmi gabung Partai Gerindra dan mendaftarkan diri sebagai bakal calon gubernur (Cagub) di Pemilihan Gubernur atau Pilgub Sumut, Bobby terpantau juga melakukan safari politik mengunjungi beberapa partai politik lainnya.

Selain mencalonkan diri via Gerindra, Bobby melalui timnya juga telah mengambil formulir pendaftaran di delapan partai lain. Di antaranya yakni; Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), dan Partai Nasional Demokrat (Nasdem).

Teranyar, menantu Presiden Joko Widodo alias Jokowi itu mengambil formulir pendaftaran di Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumut. Adapun pengambilan formulir pendaftaran tersebut diwakilkan oleh Tim Internal Bobby Nasution di Kantor DPW Sumut, Kota Medan, pada Rabu, 22 Mei 2024. PKS merupakan partai kesembilan Bobby mengambil formulir pendaftaran.

“Kedatangan kami ke DPW PKS ditugaskan oleh Bobby Nasution untuk mewakili beliau untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon gubernur Sumut,” ujar Muhammad Ricky Pangeran, Tim Internal Bobby Nasution. “Total sembilan partai yang sudah diambil formulirnya, (termasuk Gerindra).”

Berikut sejumlah safari politik yang dilakukan Bobby Nasution:

Advertising
Advertising

1. PKB

Bobby Nasution mendatangi kantor Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB di Jakarta Pusat pada Selasa, 4 Juni 2024. Kedatangan Bobby untuk memenuhi undangan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan sebagai Cagub Sumut. Bobby mengungkapkan, perbincangannya dengan Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid saat fit and proper test menyinggung soal visi misi untuk memajukan Sumut.

“Ya, tadi pasti nanya tentang apa yang akan dibawa, seperti visi misi, untuk Sumatera Utara. Terus, tadi bicara tentang bagaimana membangunnya,” kata Bobby di kantor DPP PKB.

Jazilul Fawaid mengungkapkan Bobby Nasution lulus dalam uji kelayakan dan kepatutan untuk maju dalam Pilgub Sumut. Dia mengatakan, menantu Presiden Jokowi itu berbakat sebagai kepala daerah. “Setidaknya seorang calon gubernur harus punya visi dan prestasi. Bobby sudah menunjukkan prestasinya selama menjadi Wali Kota Medan,” kata Jazilul usai bertemu Bobby.

2. Golkar

Sebelum menjalani uji kelayakan dan kepatutan di PKB, Bobby Nasution menyempatkan diri bertemu dengan Ketua DPD I Golkar Sumut Musa Rajekshah alias Ijeck. Pertemuan itu diketahui melalui foto unggahan Ijeck dalam akun Instagram-nya seperti dilihat, Sabtu, 1 Juni 2024. Dalam foto, tampak Bobby dan Ijeck berjabat tangan. Beredar kabar pertemuan Ijeck dengan Bobby menjadi pertanda dukungan Golkar kepada Bobby pada Pilgub Sumut 2024.

Namun Bobby masih enggan mengungkap isi pertemuan dirinya dengan Ijeck. “Pertemuannya, ya kemarin itu pertemuannya rahasia,” kata Bobby di Gedung DPP PKB. Kader anyar Gerindra itu memberi sinyal bahwa Golkar akan mendukung dirinya untuk maju di Pilkada Sumut 2024. Hal itu, kata dia, nantinya akan disampaikan langsung oleh Golkar atau oleh Musa Rajekshah.

“Iya, makannya itu nanti biar Bang Ijeck atau dari Golkar yang menyampaikan. Bocoran-bocorannya, mungkin ya. Mudah-mudahan, doakan ya,” ungkap Bobby.

3. Demokrat

Bobby Nasution juga terpantau menemui elite DPP Partai Demokrat untuk meminta dukungan maju sebagai Cagub di Pilgub Sumut, pada Rabu, 22 Mei 2024. Bobby menemui Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Andi Mallarangeng, Sekjen Demokrat Teuku Riefky, Ketua DPD Partai Demokrat Sumut Lokot Nasution, dan Kepala BPOKK Herman Khaeron.

Andi mengungkapkan, dalam persamuhan itu Bobby meminta dukungan Demokrat untuk maju sebagai Cagub Sumut. Pihaknya mengatakan Demokrat siap mendukung Bobby lantaran ingin terus berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada 2024. Ia yakin Bobby memiliki potensi dan mampu memimpin Sumut lantaran memiliki kecakapan yang baik.

“Dan kami memang ada keinginan untuk bersama-sama Gerindra di mana itu bisa dilakukan bagian dari KIM. Insyaallah Demokrat akan dukung mas Bobby sebagai Cagub Sumut,” kata dia kepada media.

4. Gerindra

Sekretaris DPD Partai Gerindra Sumut Sugiat Santoso menyebut Bobby langsung berangkat ke Jakarta untuk menemui pimpinan pusat Gerindra satu hari setelah diterima sebagai kader. Adapun Bobby menemui Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

“Beliau berangkat ke Jakarta untuk silaturahmi. Nantinya, keputusan apakah Bobby yang maju sebagai calon gubernur Sumut dari Gerindra itu tergantung pimpinan kami di Jakarta,” tutur dia Rabu 22 Mei 2024.

5. PAN

April lalu, Bobby juga bertemu dengan ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di Jakarta. Dalam pertemuan itu, Zulhas memastikan partainya siap mengusung Bobby maju di Pilgub Sumut. Dukungan diberikan karena Bobby dinilai memiliki kinerja yang baik saat menjadi Wali Kota Medan. Zulhas menyebut Medan berkembang pesat di bawah kepemimpinan Bobby.

“PAN yakin Insyaallah nanti Bobby akan terpilih menjadi Gubernur Sumut dan memimpin Sumut dengan baik,” kata Zulhas yang juga Menteri Perdagangan ini pada Rabu, 22 April 2024 lalu.

Bobby saat menyambangi kantor DPP PKB mengatakan bahwa niatannya menjadi Cagub di Pilgub Sumut pada Pilkada 2024 telah memperoleh restu dari Partai Gerindra. Partai yang dipimpin oleh Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto itu disebutnya tengah menjajaki komunikasi dengan partai lain, salah satunya juga kepada PDIP perihal koalisi.

“Komunikasi apakah bisa bersama-sama membangun Sumatera Utara,” kata Bobby.

HENDRIK KHOIRUL MUHID | SAVERO ARISTIA WIENANTO | EKO ARI WIBOWO | ANDI ADAM FATURAHMAN | SAHAT SIMATUPANG

Pilihan Editor: PDIP Tutup Peluang Dukung Bobby Nasution di Pilgub Sumatera Utara 2024

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Jokowi Klaim Pemindahan IKN Kehendak Rakyat, Promo Payday Pembelian Tiket Pesawat

1 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Jokowi Klaim Pemindahan IKN Kehendak Rakyat, Promo Payday Pembelian Tiket Pesawat

Jokowi menekankan bahwa keputusan pemindahan Ibu Kota Negara dari Jakarta ke Nusantara telah mengikuti aturan yang berlaku.

Baca Selengkapnya

Jubir Pastikan Prabowo dan Megawati Bertemu sebelum Pelantikan Presiden

10 jam lalu

Jubir Pastikan Prabowo dan Megawati Bertemu sebelum Pelantikan Presiden

Jubir mengatakan Prabowo dan Megawati akan berdiskusi mengenai berbagai agenda ke depan seputar pembangunan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Waka DPD Usul Ketum Parpol Jadi Pimpinan MPR, Bamsoet: Artinya, Seharusnya Saya Ketum Golkar

11 jam lalu

Waka DPD Usul Ketum Parpol Jadi Pimpinan MPR, Bamsoet: Artinya, Seharusnya Saya Ketum Golkar

Bamsoet menanggapi usulan Sultan B. Najamudin agar para ketua umum parpol tak lagi dilibatkan dalam urusan eksekutif.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Prabowo Saksikan Sailing Pass 55 Kapal Perang TNI AL

13 jam lalu

Jokowi dan Prabowo Saksikan Sailing Pass 55 Kapal Perang TNI AL

Jokowi dan Prabowo dengan penuh perhatian menyimak pameran tersebut dari geladak KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (RJW - 992).

Baca Selengkapnya

KSAL Ungkap Pesan Jokowi agar Utamakan Pembuatan Kapal Dalam Negeri

16 jam lalu

KSAL Ungkap Pesan Jokowi agar Utamakan Pembuatan Kapal Dalam Negeri

Presiden Joko Widodo menekankan pentingnya pembangunan alat utama sistem senjata (alutsista), khususnya armada kapal selam, di dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Jokowi Anugerahkan Samkaryanugraha ke Satuan KRI Nanggala-402 yang Tenggelam

17 jam lalu

Jokowi Anugerahkan Samkaryanugraha ke Satuan KRI Nanggala-402 yang Tenggelam

Presiden Jokowi menganugerahkan tanda kehormatan Samkaryanugraha kepada KRI Nanggala-402 yang tenggelam pada 21 April 2021.

Baca Selengkapnya

Tindaklanjuti Perintah Presiden Jokowi, Kemenpan RB Temui KPK

18 jam lalu

Tindaklanjuti Perintah Presiden Jokowi, Kemenpan RB Temui KPK

Kemenpan RB bersama KPK melakukan MoU sebagai upaya pencegahan dan pembangunan sistem birokrasi yang lebih transparan, akuntabel dan lebih kredibel, serta berdampak.

Baca Selengkapnya

KSAL Ungkap Pertimbangan Sematkan Jokowi Brevet Hiu Kencana

18 jam lalu

KSAL Ungkap Pertimbangan Sematkan Jokowi Brevet Hiu Kencana

Presiden Jokowi dianggap sudah banyak sekali membantu TNI, khususnya Angkatan Laut dan satuan kapal selam.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Klaim Pemindahan IKN Kehendak Rakyat; KKP Tetap Jalan Terus Ekspor Pasir Laut

18 jam lalu

Terkini: Jokowi Klaim Pemindahan IKN Kehendak Rakyat; KKP Tetap Jalan Terus Ekspor Pasir Laut

Presiden Jokowi menekankan bahwa keputusan pemindahan Ibu Kota Negara dari Jakarta ke Nusantara telah mengikuti aturan yang berlaku.

Baca Selengkapnya

Momen Jokowi dan Prabowo Saksikan Parade Alutsista TNI AL di Teluk Jakarta

20 jam lalu

Momen Jokowi dan Prabowo Saksikan Parade Alutsista TNI AL di Teluk Jakarta

Presiden Jokowi menyaksikan parade alutsista dari geladak KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (RJW - 992).

Baca Selengkapnya