Rumah Sakit Jiwa Aceh Kelebihan Muatan

Reporter

Editor

Selasa, 7 Juli 2009 13:33 WIB

TEMPO Interaktif, Banda Aceh – Rumah Sakit Jiwa di Banda Aceh, yang merupakan satu-satunya di Aceh sudah tida memadai lagi. Belum siapnya dibangun bangsal tambahan, membuat pusat pelayanan kesehatan jiwa itu kelebihan muatan. Sementara masih ada seratusan orang yang terpasung di Aceh.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Pelayanan Kesehatan Jiwa (BPKJ) Banda Aceh, Saifuddin kepada Tempo, Selasa (07/07). “Kita memang masih kekurangan ruangan, pembangunan bangsal baru sedang terus dipacu,” ujarnya.

Menurutnya, pada akhir tahun 2009 atau awal 2010, pembangunan ruangan tambahan akan rampung. Ditargetkan rumah sakit tersebut nantinya akan mampu menampung 400 pasien jiwa.

Sampai saat ini, jumlah pasien yang dirawat di sana berjumlah 289 orang yang terdiri dari 48 pasien perempuan dan selebihnya laki-laki. Sementara kapasitas ideal pusat pelayanan kesehatan jiwa tersebut hanya 220 orang.

Kenyataan tersebut menurut Saifuddin, membuat pihaknya belum mampu untuk mambawa penderita sakit jiwa yang dipasung oleh keluarganya. Data yang ada pihaknya, sebanyak 110 orang masih dipasung di seluruh Aceh. Dia memperkirakan angka itu dapat terus bertambah.

Jumlah itu berdasarkan hasil pendataan tim Community Mental Health Nursing (CMHH) yang ada di puskesmas seluruh Aceh dan para dokter di puskesmas. “Pemerintah Aceh sebelumnya juga sudah meminta para bupati/walikota untuk mendata orang-orang yang dipasung di daerahnya,” ujar Saifuddin.

Umumnya mereka yang dipasung berasal dari keluarga miskin, sehingga tidak mempunyai dana untuk berobat. “Setelah bangsal tambahan siap, mereka akan segera dibawa ke mari,” ujarnya.

Di Rumah Sakit Jiwa Banda Aceh, para pasien mendapat pelayanan kesehatan jiwa yang baik. Selain terapi pengobatan, pasien juga diterapi aktivitas dan terapi sosial. Bahkan pasien yang kesehatan jiwanya sudah membaik dilatih berbagai keahlian, seperti menjahit dan membuat perabot rumah tangga.

ADI WARSIDI

Berita terkait

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

1 hari lalu

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

Delegasi PBB mengevakuasi sejumlah pasien dan korban luka dari Rumah Sakit Kamal Adwan di Jalur Gaza utara

Baca Selengkapnya

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

2 hari lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

8 hari lalu

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

Ada sejumlah persoalan yang membuat banyak warga Indonesia lebih memilih berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

8 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

8 hari lalu

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB

Baca Selengkapnya

Kisah Kardinah, Adik RA Kartini yang Berjasa namun Dipersekusi di Tegal

14 hari lalu

Kisah Kardinah, Adik RA Kartini yang Berjasa namun Dipersekusi di Tegal

Meski dari kalangan bangsawan, keluarga Kartini ini kerap membantu masyarakat. Namun adik Kartini dipersekusi dan darak keliling kota hingga trauma.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

26 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

28 hari lalu

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

Sebanyak tiga truk bantuan berisi bahan bakar, obat-obatan, dan pasokan medis pada Sabtu memasuki Gaza utara yang sebelumnya menghadapi blokade Israel

Baca Selengkapnya

Tentara Israel Masih Menggempur Seluruh Wilayah Gaza

36 hari lalu

Tentara Israel Masih Menggempur Seluruh Wilayah Gaza

Tentara Israel masih melancarkan serangan ke sejumlah wilayah di Gaza. Korban jiwa pun terus berjatuhan.

Baca Selengkapnya

Dokter Masih Mogok, Rumah Sakit Besar di Korea Selatan Tutup Bangsal

37 hari lalu

Dokter Masih Mogok, Rumah Sakit Besar di Korea Selatan Tutup Bangsal

Korea Selatan menutup bangsal rumah sakit besar karena tak ada dokter.

Baca Selengkapnya